06 Juli 2021

Wawako Palembang Tinjau Langsung Aliran Sungai Sekanak

Liputansumsel.com


Palembang, Liputan Sumsel.Com - Wakil Wali Kota Palembang Fitrianti Agustinda meninjau aliran Sungai Sekanak, di Jalan Puncak Sekuning, Kelurahan Lorok Pakjo, Senin (5/7/2021). 


Peninjauan itu menindaklanjuti keluhan warga kepada Wawako Fitrianti. 


"Mereka menyampaikan bahwa aliran Sungai Sekanak yang berlokasi di Puncak Sekuning sedimentasi nya sudah cukup tinggi dan cukup banyak sampah," ujar Fitrianti. 


Ia melanjutkan, warga menginginkan agar Pemkot dapat membuatkan semacam penyekat agar sampah tidak masuk ke saluran air. 


Fitrianti mengatakan, pihaknya akan segera melakukan koordinasi bersama pihak Kelurahan ataupun Kecamatan untuk segera mewujudkan apa yang menjadi harapan warga.


"Program Normalisasi Sungai Sekanak melalui Balai Sungai juga kan sedang berlangsung. Kita mohon kesabaran masyarakat. Untuk awal nanti, akan kita pasang penyekat supaya dapat menahan sampah agar tidak mengalir ke permukiman-permukiman," ujar Fitrianti. (Rl/Al) 

Pemkot Palembang Terus Upayakan Peningkatan PAD

Liputansumsel.com


Palembang, Liputan Sumsel.Com -Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kota Palembang belum menunjukkan hasil memuaskan selama dua triwulan atau enam bulan berjalan.


Hal ini diungkapkan Kepala Badan Pengelola Pajak Daerah (BPPD) Kota Palembang, Sulaiman Amin, Senin (5/7/2021).


Dia menyebutkan, dari 11 item pajak yang dikelola BPPD, per tanggal 7 Juni lalu capaiannya baru 20.93 persen atau Rp267, 851 miliar dari total target Rp1, 275 Triliun. 


Kemudian, retribusi daerah yang dikelola Dinas Perhubungan (Dishub) Palembang, juga menunjukkan realisasi yang juga tak jauh berbeda dari pajak, karena belum mencapai target yang diharapkan. 


Dari retribusi yang dikelola Dishub, ada 5 item yakni Retribusi Terminal, Retribusi Parkir, Retribusi Pelayanan Jasa Kepelabuhan, Retribusi Pengujian Ranmor, hasilnya sampai bulan Mei baru 26,70 persen.


Sulaiman Amin menjelaskan, jika pandemi masih sangat berpengaruh terhadap penerimaan pajak, kondisi ekonomi yang terlihat mulai bergeliat seperti cafe/restoran tapi nyatanya untuk penerimaan pajak belum dapat meningkat signifikan. 


"Mungkin di atas bulan Juli,  Agustus baru terlihat. Karena Untuk sektor pajak besar seperti PBB dan BPHTB mulai melakukan pembayaran," kata Sulaiman.


Ia menerangkan, pihaknya terus berupaya mendongkrak PAD dari pajak dan retribusi. Tahun ini beberapa item pajak Kota Palembang dilakukan penyesuaian tarif dan sudah berlaku sejak Juli. Seperti tarif NPOPTKP BPHTB,  pajak hiburan, pajak restoran/rumah makan. 


“Bahkan untuk SPPT PBB juga dibagikan lebih awal, yakni Maret. Serta melakukan penertiban terhadap penggunaan E-Tax dengan petugas menongkrongi dari pagi sampai sore restoran/rumah makan,” kata Sulaiman.


Kepala Dinas Perhubungan Kota Palembang, Agus Rizal, menambahkan, data penerimaan retribusi sampai dengan bulan Mei 2021 sejumlah Rp5.086.081.100 dengan persentase pencapaian 26,70 persen dari target 41,67 persen. 


"Dishub tetap berupaya baik secara intensifikasi maupun ekstensifikasi melalui upaya menaikkan nilai retribusi maupun mencari titik/objek baru sehingga pencapaian pada Tahun Anggaran 2021 dapat mendekati target. Hal ini sudah diterapkan untuk retribusi parkir, PKB, dan Jasa Kepelabuhan," ujarnya.


Sebelumnya, Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Palembang, Ratu Dewa mengatakan, kinerja pemerintah ditahun ini masih terpengaruh dengan kondisi Covid 19, sehingga sedikit mengalami perlambatan. 


"Untuk PAD ini akan kita lihat, pajak misalnya apakah memang target nya kebesaran untuk kondisi sekarang sehingga perlu penyesuaian. Selain juga kita lakukan sejumlah upaya untuk mengoptimalkan pendapatan,” ujar Dewa. (Rl/Al)

Pemkot Palembang Lakukan Pertimbangan Penundaan Sekolah Tatap Muka

Liputansumsel.com


Palembang, Liputan Sumsel.Com - Pemerintah Kota Palembang memutuskan menunda sekolah tatap muka yang seyogianya dilaksanakan mulai 12 Juli mendatang. Ada beberapa pertimbangan penundaan.


“Mengingat tren angka terkonfirmasi Covid-19 masih meningkat dan fluktuatif. Tingkat hunian rumah sakit juga sudah mencapai 70 persen. Kita sepakati, untuk sekolah belum bisa dilakukan secara tatap muka,” kata Wali Kota Palembang, Harnojoyo, usai memimpin rapat koordinasi persiapan sekolah tatap muka, di rumah dinasnya Senin (5/7/2021).


Kendati beberapa sekolah di ibu kota Provinsi Sumsel ini sudah melakukan simulasi sekolah tatap muka dan persiapan lainnya, Harnojoyo tidak ingin ada siswa yang terpapar Covid-19 jika memaksakan sekolah tatap muka.


“Kita ada aturan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) darurat, yang mengharuskan aktivitas belajar mengajar kembali dilakukan secara daring,” ujar Harnojoyo.


Pembelajaran daring ini dilakukan sampai batas waktu yang belum ditentukan atau sambil menunggu sampai situasi benar-benar membaik.


Kendati begitu, ujar Harnojoyo, Pemkot Palembang terus berupaya agar ketika sekolah tatap muka dimulai, Palembang sudah siap.


Antara lain dengan mempercepat vaksinasi Covid-19 guru dan pelajar.


“Target kita 80 persen guru dan pelajar sudah divaksin. Ini untuk memperkuat imun saat kegiatan belajar mengajar mendatang,” kata Harnojoyo.


Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas  Kesehatan Kota Palembang, dr. Hj. Fauzia, M.Kes, menjelaskan, vaksinasi Guru dan pelajar sudah dimulai 2 Juli lalu.


“Termasuk vaksinasi untuk anak-anak usia 12-17 tahun dengan jenis vaksin sinovac, sudah mulai dilaksanakan tanggal 2 Juli. Dengan total target sasaran 192.667 orang. Di antaranya SD kelas 6 sebanyak 30.243 orang, SMP 84.629 orang dan SMA 77.799 orang. Sudah ada beberapa anak yang divaksin sembari menunggu stok vaksin mencukupi seluruh target,” Fauzia menerangkan.


Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan Kota Palembang, Ahmad Zulinto, mengatakan, setelah mendapatkan masukan dari semua pihak, antara lain dari Dinkes, Ikatan Dokter Anak Indonesia, dan pihak lainnya, rekomendasi sekolah tatap muka tidak dilanjutkan.


"Rekomendasi ini tidak kita dapatkan, dan kita pastikan guru dan siswa untuk divaksin,” ujar Zulinto.


“Karena itu, dengan mohon maaf bahwa tatap muka ini kita tunda sampai menunggu situasi yang betul-betul baik, dan vaksin dilaksanakan, dan pembelajaran kita tetap daring,” Zulinto menambahkan. (Rl/Al)

Lapas Muara Enim Pastikan Pemenuhan Kebutuhan Dasar Warga Binaan

Liputansumsel.com


Muara Enim, Liputansumsel.com Sebagaimana komitmen Lapas Muara Enim dalam memberikan Layanan Prima, maka pemenuhan kebutuhan dasar bagi Warga Binaan harus dapat di pastikan terpenuhi dengan baik. 


Kasubsi Perawatan Anton Sandrayadi turut disaksikan oleh Kasubag Tata Usaha Firmanzah membagikan kebutuhan dasar warga binaan berupa perlengkapan pakaian 4 stel, perlengkapan tidur matras dan peralatan makan, Selasa (6/7/2021). 


Kalapas Muara Enim Herdianto melalui Kasubsi Perawatan Anton Sandrayadi mengatakan, bahwa sebagaimana Peraturan Pemerintah Nomor 32 Tahun 1999 tentang Syarat dan Tata Cara Pelaksanaan Hak Warga Binaan Pemasyarakatan Pasal 7 Ayat 1 huruf b dan c menjelaskan, Setiap Narapidana dan Anak Didik Pemasyarakatan Berhak mendapatkan Perawatan Jasmani Berupa Perlengkapan Pakaian, Perlengkapan Tidur dan Mandi. 


"Oleh karenanya, Kebutuhan dasar tersebut harus benar-benar terpenuhi yang mana selaras dengan Penegakan Hak Asasi Manusia yang baik di Lapas Muara Enim," kata Anton. 


Ditempat yang sama, Kasubag TU Firmanzah menuturkan, bahwa pengadaan perlengkapan kebutuhan dasar Warga Binaan bersumber dari DIPA 2021 serta Droping Direktorat Jenderal Pemasyarakatan.

Langkah Kedepan BPRGS Terkait Adanya Tuntutan Kelompok Masyarakat, Berikut Penjelasannya

Liputansumsel.com


Muara Enim, Liputansumsel.com Dihari sebelumnya Manajemen PT Bank Perkreditan Rakyat Gerbang Serasan (BPRGS) milik Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Muara Enim dipanggil Komisi III DPRD Kabupaten Muara Enim yang di Ketuai H Kasman MA S Sos didampingi Wakil Ketua Komisi Muhardi ST beserta Anggotanya untuk mediasi saat itu hadir Direktur Utama Drs Zaman Nury dan Direktur Operasional Fauziah, bertempat di ruang Badan Musyawarah DPRD, Senin (5/7/2021). 


Hal tersebut dikarenakan adanya tuntutan dari sekelompok masyarakat yang mengatas namakan Muara Enim Menggugat agar BPRGS dibubarkan saja karena dianggap tidak memberikan manfaat dan keuntungan bagi masyarakat. 


Terkait hal itu Drs Zaman Nury selaku Direktur Utama BPRGS mengatakan, langkah ke depan kami dari BPRGS akan meningkatkan bantuan modal ke UMKM lebih luas hingga 20 % dengan rencana skema Kredit Usaha Daerah (KURDA), kemudian di akhir tahun 2021 kami juga akan berupaya memberikan kontribusi Pendapatan Asli Daerah (PAD) untuk Pemkab Muara Enim. 


Selanjutnya, BPRGS akan terus berusaha mengurangi NPL/kredit bermasalah sampai 3,5 %, saat ini kami masih fokus pinjaman credit untuk PNS/ASN agar dapat mengurangi kerugian di tahun sebelumnya yang merupakan saran dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK)," terang Dirut BPRGS saat berjumpa di ruang kerjanya, Selasa (6/7/2021). 


Lalu, untuk diketahui semua BPRGS semenjak 2 tahun terakhir ini tidak ada bantuan modal dari Pemkab Muara Enim," imbuhnya. 


"Kami berharap masih diberi kesempatan, ruang dan waktu untuk memperbaiki ini semua agar lebih baik lagi," tutur Zaman.

Walikota Prabumulih Berikan Penghargaan Kepada Citimall

Liputansumsel.com

PRABUMULIH – PT Kalingga Murda, Pengelolaan Citimall menerima penghargaan dari Pemerintah kota (Pemkot) atas kepatuhannya membayar pajak yaitu PBB-P2.

Penghargaan itu, diserahkan Walikota (Wako), Ir H Ridho Yahya MM kepada Head of Commercial Marketing NWP Retail, Teges Prita Soraya merupakan induk PT Kalingga Murda di wakili, Yudi Maryandi di Ruang Rapat Lantai 1, Gedung Pemkot, Selasa (6/7/2021)

“Alhamdulillah, guna mendukung program Pemkot. Khususnya, peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD). Citimall, selalu tepat waktu dalam membayar PBB-P2,” ujar Yudi kepada awak media, kemarin.

Ia juga berterima kasih kepada Pemerintah kota (Pemkot), telah memberikan penghargaan kepada pihaknya. “Diberikannya penghargaan ini, jelas untuk memotivasi Citimall terus berkomitmen membayar PBB-P2 tepat waktu. Ini bentuk kontribusi dan sumbangsi Citimall, dalam pembangunan Kota Nanas ini,” akunya.

Wako, Ir H Ridho Yahya MM mengatakan, berterima kasih kepada perusahaan telah membayar pajak tepat waktu. “Terus ditingkatkan kontribusinya, bantu Pemkot optimal PAD. Sebagai salah satu sumber pembiayaan pembangunan,” ajaknya.

Lanjutnya, Pemkot butuh dukungan semua pihak guna membangun Kota Nanas ini, agar lebih maju dan masyarakatnya sejahtera. “Bayar PBB-P2 tepat waktu. Itu sudah sangat membantu Pemkot,” tutupnya.

Persiapan Pengukuhan, Pengurus IKBA Audiensi dengan Bupati Banyuasin

Liputansumsel.com


BANYUASIN,liputansumsel.com – Ikatan Keluarga Banyuasin (IKBA) periode 2020-2025 yang akan melaksanakan Pengukuhan Kepengurusan IKBA Periode 2020-2025 pada Sabtu 10 Juli 2021 di Griya Agung Palembang audiensi dengan Bupati Banyuasin, H Askolani SH MH di Ruang Kerja Bupati Banyuasin, Selasa (6/7).

Ketua Panitia Pengukuhan IKBA, Dr Ir H Ibnu Aziz, MT Ars didampingi Sekretaris Dr Nasir, SP. M.Si, Wakil Sekretaris Ismail Hamid, Sm.Hk serta beberapa pengurus lain pada kesempatan audiensi ini melaporkan persiapan panitia terkait pengukuhan IKBA. “Alhamdulilah kita diterima Pak Bupati Askolani dalam rangka melaporkan persiapan Pengukuhan IKBA Periode 2020-2025 yang akan dilaksanakan Sabtu 10 Juli 2021 di Griya  Agung Palembang,” ujar Ibnu Aziz.

Lebih jauh Ibnu Aziz  menyampaikan pasca Mubes III yang lalu, Tim Formatur sudah membentuk kepengurusan IKBA periode 2020-2025 dengan melibatkan seluruh unsur elemen masyarakat dan tokoh Banyuasin yang tersebar di berbagai tempat. Diakui Ibnu, dengan melibatkan semua unsur ini diharapkan Kepengurusan IKBA ke depan akan menjadi sebuah wadah selain ajang silaturahmi juga menjadi aset berharga sebagai organisasi pemersatu dan pengayom masyarakat Banyuasin khususnya dan Sumsel umumnya. “Hal ini karena kita masyarakat Banyuasin tersebar di seantero Nusantara sehingga diharapkan dengan berhimpun melalui IKBA kita dapat menjalin silaturahmi serta menjadi sebuah kekuatan yang pada akhirnya bermuara pada tujuan ikut serta andil memajukan Banyuasin menjadi daerah yang terkemuka di Sumsel khususnya,” ujar Ibnu Aziz seraya berharap pada saat pengukuhan seluruh masyarakat Banyuasin dapat ikut mensupport sehingga suksesnya acara tersebut.

Di tempat yang sama, Bupati Banyuasin H Askolani mengapresiasi persiapan panitia terkait Pengukuhan IKBA periode 2020-2025. “Sebagai kepala daerah di Banyuasin, kami sangat mengapresiasi terkait rencana Pengukuhan Kepengurusan IKBA ini. IKBA adalah sebuah organisasi besar masyarakat Banyuasin dengan anggota yang tersebar di berbagai tempat. Kami berharap kiranya acara pengukuhan berlangsung lancar, aman dan sukses. Saya akan usahakan bisa datang juga jika tidak ada halangan,” kata Askolani yang pada kesempatan ini juga menyampaikan agar seluruh elemen masyarakat khususnya para tokoh Banyuasin agar diundang dan dihadirkan pada acara tersebut.

Hadir mendampingi Bupati Banyuasin beberapa pejabat di antaranya Kesbangpol Banyuasin. 

Terpisah, Ketua Umum IKBA Antoni Yuzar SH MH yang pada kesempatan audiensi tidak dapat hadir karena masih memimpin rapat dengan OPD terkait di DPRD Sumsel mengatakan persiapan panitia dalam rangka Pengukuhan Kepengurusan IKBA periode 2020-2025 sudah mendekati finishing. “Tinggal beberapa hari lagi kita akan melaksanakan pengukuhan di Griya Agung. Kami sangat berharap kiranya masyarakat Banyuasin mensupport acara tersebut sehingga berjalan lancar terutama para sesepuh dan tokoh masyarakat yang tersebar di berbagai kecamatan di wilayah Banyuasin,” kata Antoni Yuzar. (*)

Anak-Anak Turut Senang Alat Berat Yang Bekerja Di Lokasi TMMD Ke-111

Liputansumsel.com

Tanah Laut -liputansumsel.com--
Kehadiran Satuan Tugas (Satgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-111 Kodim 1009/Tla disambut gembira oleh semua pihak terutama warga Desa Tanjung dengan semangat warga bergotong-royong membantu anggota bekerja dalam setiap kegiatan yang dilaksanakan di Dusun Riam Pinang Desa Tanjung Kec. Bajuin Kab. Tanah Laut.

Semangat dan antusias warga dengan kehadiran Satgas TMMD juga dirasakan oleh anak-anak, terbukti dengan senangnya mereka bermain dan melihat lebih dekat anggota bekerja, terlebih lagi dengan hadirnya berbagai macam alat berat pada sasaran fisik pembukaan dan pengerasan jalan yang jarang mereka lihat sebelumnya. Seperti yang terlihat kali ini anak-anak begitu senang melihat Stump (Vibro Roller) saat sedang bekerja di lokasi pengerasan jalan, Selasa (06/07/2021).

Dalam kesempatan anggota Satgas TMMD yang bekerja menyampaikan "kami turut senang karena masyarakat dan juga anak-anak warga Dusun Riam Pinang Desa Tanjung senang dengan adanya kami selaku anggota Satgas TMMD, sehingga kami sedikitpun tidak merasa terganggu dengan kehadiran dan keceriaan anak-anak yang ada disekitar saat kami bekerja" pungkasnya. (Pendim 1009/Tla)

Penuh Semangat Prajurit BWU Terlibat Dalam Tim Satgas TMMD Ke-111 Kodim 1009/Tanah Laut Tahun 2021

Liputansumsel.com

Tanah Laut –liputansumsel.com--
TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-111 Kodim 1009/Tla melibatkan banyak personel serta masyarakat sekitar, termasuk diantaranya personel dari Batalyon Infanteri (Yonif) 623/Bhakti Wira Utama (BWU) yang berkedudukan di Jl. Ir. P. M. Noor Kel. Sungai Ulin Kec. Banjarbaru Utara Kota Banjar Baru. 

Semangat ditunjukkan seluruh anggota mengikuti semua kegiatan yang dilaksanakan dalam program TMMD ke-111, seperti saat ini terlihat beberapa personel Yonif 623/BWU sedang melakukan pembersihan dan merapikan pos Komando Taktis (Kotis) dalam rangka menyambut kunjungan Irdam VI/Mulawarman, Selasa (06/07/2021).

“Mendapat surat perintah untuk melaksanakan TMMD ke-111 Kodim 1009/Plh selama 30 hari terhitung dari tanggal 15 Juni sampai dengan tanggal 14 Juli 2021, kami cukup senang karena dapat menjadi bagian dalam kegiatan ini, tentunya banyak pengalaman yang akan kami dapat serta banyak mengenal masyarakat, karena selama ini kami banyak kegiatan dalam Satuan (asrama)” pungkas Prajurit Satu Rendi.

Kegiatan program TMMD ke-111 Kodim 1009/Tla tahun 2021 melibatkan kurang lebih 150 personel baik dari unsur TNI, Polri dan masyarakat sekitar. (Pendim 1009/Tla)

Bahu-Mebahu Anggota Satgas Bersama Warga Hampar Batu Ratakan Jalan TMMD Ke-111 Kodim 1009/Tanah Laut

Liputansumsel.com

Tanah Laut -liputansumsel.com--Pengerjaan fisik TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-111 Kodim 1009/Tla tahun 2021 yaitu pembukaan jalan lingkar Utara yang menghubungkan Kab. Tala dan Kab. Banjar sepanjang 7.200 meter dengan lebar 6 meter, serta pengerasan jalan sepanjang 1000 meter dikerjakan dengan menggunakan alat berat serta bergotong-royong bersama warga, di Dusun Riam Pinang Desa Tanjung Kec. Bajuin Kab. Tanah Laut, Selasa (06/07/2021).

Medan serta lokasi yang sulit membutuhkan banyak cara agar kegiatan dapat berjalan lancar sesuai dengan apa yang diharapkan. Keterlibatan berbagai pihak dalam mensukseskan TMMD juga dibutuhkan, seperti yang terlihat kali ini anggota Satgas beserta masyarakat bergotong-royong meratakan batu dipekerjaan fisik pengerasan jalan.

“kami senang bisa membantu serta bergotong-royong dengan bapak TNI, apalagi yang dikerjakan pembukaan jalan di Desa kami, yang pastinya kami juga yang akan menggunakan jalan ini” kata warga yang sedang membantu.

Wujud nyata manunggal TNI dan rakyat terlihat dari berbagai macam kegiatan yang dilaksanakan dalam program TMMD ke-111 termasuk yang terlihat saat ini, TNI bersama masyarakat bahu membahu bergotong-royong merapikan tumpukan batu di jalan. (Pendim 1009/Tla)

Menhub Sebut Pelabuhan Tanjung Carat Program Prioritas Pemerintah Pusat

Liputansumsel.com

Herman Deru  Optimis  November 2021 Pelabuhan Tanjung Carat Ground Breaking


PALEMBANG, Liputansumsel.com,- Gubernur Sumsel H Herman Deru bersama Menteri Perhubungan (Menhub) RI, Budi Karya Sumadi menggelar rapat lanjutan terkait koordinasi dua pembangunan diantaranya Pelabuhan New Palembang di Tanjung Carat dan Pelabuhan New Ambon secara virtual bertempat di Command Center Kantor Gubernur Sumsel, Senin (5/7).



Selain Menhub ikut hadir pada rapat ini Gubernur Provinsi Maluku, Irjend Pol (Purn) Murad Ismail, Direktur Jenderal Perhubungan Laut, Ir. R.Agus H. Purnomo, Deputi Bidang Koordinasi Pengembangan Wilayah dan Tata Ruang Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian RI, Wahyu Utomo serta pihak yang terkait lainnya. 



Dibincangi usai menggelar rapat, Herman Deru mengatakan, rapat tersebut  merupakan tindak lanjut  dari pertemuan sebelnya yang fokus pada dua pembangunan yaitu New Ambon dan Pelabuhan New Palembang di Tanjung Carat Sumsel. 



Menurutnya dalam rapat yang dipimpin langsung oleh Menhub RI tersebut,  untuk progres rencana Pelabuhan Tanjung Carat tidak ada koreksi, sehingga pelaksanaan pembangunan dapat sesuai dengan jadwal yang sudah ditetapkan oleh Pemerintah Pusat.



"Alhamdulilah upunya kita tidak ada koreksi,  tetap on schedule.  Insya Allah di bulan November ground breaking  menyesuaikan  jadwal Presiden RI, Joko Widodo untuk pelaksanaannya," kata Herman Deru.



Namun lanjut dia, tinggal  ada sejumlah syarat-syarat yang harus dilengkapi mulai dari administrasi hingga tentang perubahan perubahan.



"Untuk Kementerian dan Lembaga itu juga ada syarat- syarat administrasi yang harus terpenuhi seperti tentang konversi LHK. Tapi itu sebenarnya tambahan karena Pemprov Sumsel sudah ada tanah yang Hak Pengelolaan (HPL) itu fix seluas 600 hektar dalam proses sertifikat," ucapnya.



Maka itu, dia meminta dukungan ataupun doa dari semua pihak serta masyarakat Sumsel semoga di bulan November ini di mulainya pelaksanaan pembangunan Pelabuhan Tanjumg Carat oleh Presiden RI.



"Artinya tidak ada hambatan-hambatan lagi, kita berdoa kita tunggu jadwal pak Presiden bulan november itu akan pelaksanaan. Tapi sebelum bulan November sudah proses leand clearing dari Kemenhub RI," tutupnya.



Sementara itu, Menhub Budi Karya Sumadi mengatakan pembangunan Pelabuhan New Ambon dan Pelabuhan New Palembang di Tanjung Carat merupakan program prioritas. 



Makanya dia meminta Pemprov Sumsel untuk tetap terus berkoordinasi dan berkolaborasi terkait pembangunan ini.



 "Pembangunan Tanjung Carat akan sangat baik kalau kolaborasi, itu yang kita lakukan," ungkap Budi.



Sebelumnya Menhub juga sudah melakukan beberapa kali kunjungan ke Sumsel dengan melihat langsung lokasi  pembangunan Pelabuhan Tanjung Carat.****

Sambut Kunjungan Irdam VI/Mulawarman Dansatgas Cek Kesiapan Pos Kotis TMMD Ke-111

Liputansumsel.com

Tanah Laut –liputansumsel.com--Komandan Satuan Tugas (Dansatgas) TMMD ke-111 Kodim 1009/Tla Letnan Kolonel (Letkol) Inf Adi Yoga Susetyo, SH., M.A., hadir di lokasi untuk memastikan kesiapan pos Komando Taktis (Kotis) TMMD yang berada di Dusun Riam Pinang Desa Tanjung Kec. Bajuin Kab. Tanah Laut. 

Menjelang kunjungan Inspektorat Kodam (Irdam) VI/Mulawarman yang rencana akan berkunjung ke lokasi TMMD pada hari rabu 07 Juli 2021, Dansatgas turun langsung ke lokasi untuk melihat dan memberikan arahan kepada anggota Satgas, tentang apa saja yang harus dilakukan dan disiapkan, agar kunjungan nanti dapat berjalan lancar, Selasa (06/07/2021).

Kedatanan Irdam VI/Mulawarman dan rombongan dalam rangka meninjau langsung pelaksanaan kegiatan program TMMD ke-111 Kodim 1009/Tla, baik melihat langsung progres pengerjaan sasaran utama pembukaan jalan sepanjang 7.200 meter dengan lebar 6 meter serta sasaran tambahan yaitu rehab Masjid, TPA dan pembangunan rumah milik ibu Arbayah. Rencana rombongan Irdam akan disambut oleh Forkopimda, Camat, Kades serta masyarakat setempat. (Pendim 1009/Tla)

Berpatisipasi Sukseskan TMMD Ke-111 Ibu-Ibu Siapkan Logistik

Liputansumsel.com

Tanah Laut -liputansumsel.com--
Dukungan serta partisipasi masyarakat dalam pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-111 Kodim 1009/Tla sangat terlihat, terbukti dari semua sisi kegiatan yang dilaksanakan, banyak masyarakat yang bahu membahu, membantu tim Satuan Tugas (Satgas) dalam pelaksanaan TMMD di Dusun Riam Pinang, Desa. Tanjung, Kec. Bajuin, Selasa (06/07/2021).

Dalam TMMD ke-111 seluruh masyarakat terutama Desa Tanjung ikut terlibat, tidak terkecuali para ibu-ibu yang juga terlihat senang membantu dalam hal penyiapan logistik untuk semua anggota TMMD yang bekerja. 

"kami ikhlas membantu bapak-bapak TNI memasak, ya sebagai bentuk ucapan terimakasih kepada bapak TNI dari Kodim 1009/Tla yang sudah bekerja membangun Desa kami dan juga kapan lagi kesempatan, kalau tidak dalam kegiatan TMMD, tidak mungkin kami memasak sama-sama bapak tentara", pungkasnya sambil bergurau.

Hal senada juga disampaikan Koptu Juhaini anggota Kodim 1009/Tla, anggota Satgas yang terlibat penyediaan logistik TMMD "kami senang semua warga disini cukup ramah dan bersedia membantu dalam semua hal, termasuk ibu-ibu dalam penyiapan logistik, sehingga pekerjaan kami menjadi ringan, yang pasti dengan kegiatan bersama-sama, memupuk rasa persaudaraan semakin dekat, juga bentuk dari manunggal TNI bersama rakyat" katanya. (Pendim 1009/Tla)

Dodi Reza Pererat Silaturahmi Pensiunan Sipil Lewat PWRI

Liputansumsel.com

Sekda Muba Apriyadi Lantik Pengurus PWRI Kecamatan


BABAT TOMAN,liputansumsel.com- Perhatian  besar kepada abdi negara tidak hanya diberikan Bupati Dr Dodi Reza Alex Noerdin Lic Econ MBA kepada pegawai aktif di lingkungan Pemkab Muba. Terhadap pensiunan pun Kepala Daerah Inovatif Indonesia ini tetap memberikan perhatian dalam porsi yang besar. 


Ini terlihat dengan gagasan Bupati Dodi Reza yang membentuk Pengurus Wredatama Republik Indonesia (PWRI)  hingga ke tingkat kecamatan. 


Bupati Musi Banyuasin Dr H Dodi Reza Alex Noerdin Lic Econ MBA diwakili Sekretaris Daerah Kabupaten Muba Drs H Apriyadi MSi melantik dan mengukuhkan pengurus kecamatan Wredatama Republik Indonesia (PWRI) periode 2021-2026, di aula Kantor Camat Babat Toman, Selasa (6/7/2021).


PWRI yang didirikan pada tanggal 24 Juli 1961 di Yogyakarta, adalah organisasi kemasyarakatan pensiunan sipil yang bersifat nasional, menjunjung tinggi persatuan dan kesatuan, hak asasi manusia, mandiri, demokratis dan nirlaba bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan hidup anggota wredatama dan keluarganya.


Adapun yang dilantik yakni pengurus Kecamatan Babat Toman, Sanga Desa dan Kecamatan Lawang Wetan. Untuk Pengurus Kecamatan Babat Toman, sebagai Ketua Dr Alias H Abul MM, Ketua Kecamatan Sanga Desa Ismail Jabarti, dan Ketua PWRI Lawang Wetan Wardaya SPd.


Dalam sambutannya Sekda Muba Drs H Apriyadi MSi mengatakan pelantikan pengurus PWRI kecamatan tersebut merupakan yang pertama dalam Kabupaten Muba. Dengan harapan PWRI dapat menjadi wadah sebagai ajang silaturahmi antar sesama pensiunan ASN dan berbagi pengalaman kepada aparat sipil yang masih aktif.


"Selamat menjalankan tugas, walaupun tidak lagi bertugas paling tidak bisa berbagi pengalaman kepada yang masih aktif," ujarnya.


Pada kesempatan itu juga, Apriyadi menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk terus mematuhi protokol kesehatan dalam upaya pencegahan penyebaran Covid-19.


"Ayo,  kita semua terus menjaga protokol kesehatan, mengingat Covid-19 masih ada disekitar kita," imbauannya.


Sementara Ketua PWRI Kabupaten Muba H Saidun Hamid SH mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah bekerjasama serta memfasilitasi kegiatan tersebut, sehingga terbentuknya kepengurusan PWRI kecamatan.


"Kami mengharapkan bimbingan Pemkab Muba, agar kegiatan kami dapat berjalan sebagaimana mestinya," ucap Saidun.


Turut hadir, dalam acara ini diantaranya Staf Ahli Bupati Muba H Ibnu Sa'ad SSos MSi, Camat Babat Toman Alpan Husin SKM MM, Camat Sanga Desa Hendrik SH MSi, Camat Lawang Wetan Candra SKm MSi, perwakilan Koramil Babat Toman Fikri, Polsek Babat Toman Hendri, dan Kepala KAS Bank Mandiri Taspen Sekayu Rudi Andika, serta para kepala desa dalam Kecamatan Babat Toman, Lawang Wetan dan Sanga Desa.

Rapat Paripurna DPRD Setujui Ranperda Pertanggungjawaban APBD Th 2020.

Liputansumsel.com


Padang, Painan, Liputansumsel .com -- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pesisir Selatan menggelar rapat paripurna Penandatanganan Persetujuan Bersama Ranperda Tentang Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Kabupaten Pesisir Selatan tahun 2020, Selasa(6/7) di ruang rapat DPRD setempat.


Rapat paripurna yang dipimpin Ketua DPRD, Ermizen itu dihadiri Bupati Rusma Yul Anwar, anggota Forkopimda, Pj, Sekda, Emirza Ziswati, Sekretaris Dewan, Jarizal, kepala perangkat daerah dan para undangan lainnya.


Ketua DPRD Pesisir Selatan, Ermizen mengatakan, persetujuan bersama pengesahan Ranperda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD tahun 2020 menjadi Perda, setelah melalui tahapan mulai dari penyampaian nota pengantar Ranperda, pemandangan umum, jawaban pemerintah atas pemandangan umum hingga pembahasan di tingkat Pansus.


"Ya, pembahasan Ranperda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD tahun 2020 sehingga menjadi Perda, dilakukan sesuai mekanisme yang ada. Meskipun berjalan alot, namun kita dapat menyelesaikan pembahasannya dengan baik," katanya.


Disebutkan, DPRD berharap agar pemerintah daerah melaksanakan penyempurnaan pelaksanaan berbagai pembangunaan daerah kedepan. "Pelaksanaan pembangunan daerah harus dievaluasi untuk melihat sejauh mana kelemahan atau kekurangannya. Hal itu harus disempurnakan, sehingga kesejahteraan masyarakat dapat terwujud," harapnya.


Sementara itu Aljufri, SH, MH dari Fraksi Nasdem selaku Juru Bicara Pansus dalam penyampaiannya mengucapakan terima kasih atas kepercayaan dalam menyampaikan hasil pembahasan Pansus.


"Pembahasan Ranperda Pertanggungjawaban APBD tahun 2020 ini telah melalui kajian yang panjang, dan mendalam oleh tim Pansus DPRD Pesisir Selatan. Hal itu juga dilakukan melalui studi banding ke BPKD beberapa daerah baik dalam maupun luar Provinsi Sumatera Barat," ungkapnya.


Berdasarkan hal itu katanya, DPRD menyetujui Ranperda Pertanggungjawaban APBD 2020  menjadi Perda, serta menyampaikan rekomendasi  yang harus dilakukan secara maksimal di masa mendatang oleh pemerintah daerah.


Diantaranya, terkait dengan pendapatan pajak daerah dari berbagai bidang agar lebih ditingkatkan lagi kedepannya seperti pajak hotel, restoran, rumah makan dan lainnya yang dinilai masih minim.


"Oleh karena itu perlu dilakukan pendataan kembali terhadap wajib pajak. Sebab masih banyak ditemui wajib pajak yang belum dikenai pajak," ungkapnya.


Disebutkan, meskipun masih dalam kondisi pandemi, roda perekonomian masyarakat sudah berjalan seperti biasa, sehingga pemerintah daerah diminta kembali melakukan pemungutan pajak terhadap hotel, restoran dan rumah makan seperti semula.


"Kita melihat roda perekonomian masyarakat sudah terlihat kembali berjalan seperti normal. Oleh karena itu, pemrintah mesti memungut pajak hotel, restoran, rumah makan termasuk juga pajak reklame, pajak penerangan jalan, pajak mineral non logam dan batuan," pintanya.


Sementara itu, data pajak non logam dan batuan tersebut belum terpetakan dengan baik, termasuk juga wajib pajak kuwari. Beberapa potensi pajak itu harus digali secara serius dan mengantisipasi kebocoran penerimaan pajak.


Begitu pula dengan pajak bumi dan bangunan (PBB) dengan potensi penerimaan yang cukup besar. Terkait dengan pemungutan PBB harus ada azaz keadilan. "Kami meminta pemerintah daerah lebih intensif lagi menggali potensi PBB tersebut," harapnya.


Sementara itu Bupati Pesisir Selatan, Rusma Yul Anwar dalam sambutannya menyampaikan apresiasi kepada DPRD dan semua pihak yang telah berperan dalam pengesahan Ranperda Pertanggungjabwan Pelaksanaan APBD tahun 2020 menjadi Perda.


"Atas nama pemerintah daerah, saya mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya,  atas rekomendasi dan masukan yang telah disampaikan oleh DPRD," katanya.

 

Dikatakan lagi bahwa pihaknya berjanji akan segera memproses Perda dengan menyampaikan ke gubernur untuk dievaluasi.


"Kepada bagian hukum sekretariat daerah, saya minta Perda ini segera disampaikan ke gubernur untuk dilakukan dievaluasi," pintanya.


Dikatakan, proses Ranperda Pertanggunjawaban Pelaksanaan APBD tahun 2020 hingga menjadi telah melalui regulasi yang ada.


 "Terima kasih dan apresiasi semua pihak yang telah berpartisipasi aktif dalam pengesahan Ranperda ini. Kemudian rekomendasi yang disampaikan DPRD akan menjadi masukan di masa mendatang," katanya.(EL).

Satgas TMMD Ke-111 Kodim 1207/Pontianak Kunjungi Staf Eksbang Kantor Camat Kuala Mandor B

Liputansumsel.com
Kubu Raya -liputansumsel.com--
 Memastikan kesiapan kegiatan MTQ ke-VII tahun 2021, anggota satgas TMMD ke-111 Kodim 1207/Pontianak mengunjungi staf eksbang di kantor Kecamatan Kuala Mandor B disela waktu sibuknya membangun jalan rabat beton, Selasa (06/07/2021).
Kunjungan ini bertujuan untuk memastikan persiapan apa saja yang dilakukan dalam penerapan disiplin protokol kesehatan yang ketat, mengingat saat ini diberlakukannya kembali PPKM mikro karena melihat angka penyebaran kasus positif covid-19 yang semakin meningkat. 
Bapak Nirwan Hadi, S.Kom., selaku staf eksbang di kantor Camat Kuala Mandor B mengatakan, “Untuk prosedur penerapan prokes yang ketat sudah diatur sedemikian rupa oleh panitia pelaksana. Saat ini hanya tinggal menunggu waktu pelaksanaannya saja” ujarnya.
(Pendim 1207/Pontianak)

Bawa Semen Gunakan Motor Dinas, Satgas TMMD Ke-111 Kodim 1207/Pontianak Tetap Semangat Melaksanakan Tugas

Liputansumsel.com
Kubu Raya -liputansumsel.com--
Saat ini hanya motor dinas yang paling efektif digunakan untuk membantu meringankan pekerjaan anggota satgas TMMD ke-111 Kodim 1207/Pontianak untuk membawa material semen ke titik pengecoran jalan rabat beton di Dusun Maju Jaya, Desa Kuala Mandor B, Kecamatan Kuala Mandor B, Kabupaten Kubu Raya. Mengingat medan yang dilalui sangat becek dan berlobang, tidak memungkinkan mobil untuk bisa melewati jalan tersebut, Selasa (06/07/2021).
Pratu Faisal bersama anggota dari TNI AU yang sedang BKO membantu kegiatan TMMD ke-111 Kodim 1207/Pontianak tampak sedang menaikkan material semen ke motor dinas untuk dibawa ke mesin molen. 
“Banyak cara yang bisa dilakukan untuk mempercepat proses pembangunan jalan rabat beton ini. Agar pembangunannya tidak terhambat, ya motor dinas inilah yang sangat berperan membawa semua semen untuk diaduk di mesin molen” ujar Pratu Faisal.
Walau demikian, semua anggota satgas TMMD masih memiliki semangat yang tinggi dalam melaksanakan tugasnya membangun jalan rabat beton.
(Pendim 1207/Pontianak)

Tim Liputan Pendim 1207/Pontianak Mulai Turun Gali Berita TMMD Ke-111

Liputansumsel.com
Kubu Raya -liputansumsel.com--
Sebagai bagian dari Kodim 1207/Pontianak yang melaksanakan publikasi dalam gelaran TMMD ke-111 di Dusun Maju Jaya, Desa Kuala Mandor B, Kecamatan Kuala Mandor B, Kabupaten Kubu Raya, tim peliput penerangan Kodim 1207/Pontianak mulai melaksanakan tugas liputan di lokasi TMMD, Selasa (06/07/2021).
Seperti yang dilakukan oleh Sertu David beserta tim sebagai yang dituakan dalam tim Pendim bahwa telah mendapat perintah dari Dandim 1207/Pontianak (Kolonel Inf Jajang Kurniawan, S.I.P., M.M.) untuk melaksanakan tugas publikasi TMMD ke-111. 
“Dandim telah memerintahkan kami tim Pendim untuk segera turun ke lapangan melakukan peliputan dalam rangka publikasi TMMD, karenanya kami bersama tim segera meluncurkannya dengan terjun langsung ke lapangan dokumentasi dan wawancara langsung dengan narasumber agar berita berdasarkan fakta, selain publikasi terkait kami juga akan mengangkat berbagai potensi maupun lainnya yang ada di Desa Kuala Mandor B dan sekitarnya” kata Sertu David.
Di pihak lain, Kadus Maju Jaya (Teguh) saat dikonfirmasi dengan adanya tim Pendim yang akan aktif turun di desanya meliput kegiatan TMMD dan beberapa potensi lain yang ada di desanya menuturkan kesiapannya akan mendukung tim Pendim dalam hal publikasi.
“Kami senang sekali adanya tim liputan Pendim yang akan meliput berbagai potensi yang ada di desa kami, setidaknya dengan adanya publikasi ini desa kami akan dikenal luas ke berbagai penjuru dengan segala potensi dan kondisi yang ada, karenanya kami akan sepenuhnya mendukungnya” pungkas Teguh.
 (Pendim 1207/Pontianak)

Suasana Kesibukan Pengecoran Jalan Rabat Beton TMMD Ke-111 Kodim 1207/Pontianak

Liputansumsel.com

Kubu Raya -liputansumsel.com--
 Semangat bergotong royong membangun desa dengan harapan warga Desa Kuala Mandor B memiliki infrastruktur jalan yang memadai guna mobilisasi ke segala bidang seperti untuk pengangkutan hasil produksi pertanian dan perkebunan bagi warga masyarakatnya yang mayoritas pekerjaannya sebagai petani, Selasa (06/07/2021).
Dengan motivasi dan dedikasi yang ada dan sudah tertanam jiwa prajurit, serta melaksanakan kegiatan yang sudah diprogramkan seperti pengecoran jalan rabat beton yang berada di Dusun Maju Jaya, Desa Kuala Mandor B, Kecamatan Kuala Mandor B, Kabupaten Kubu Raya. Dengan semangat pagi untuk melaksanakan program TMMD sasaran fisik, anggota satgas bersama masyarakat melaksanakan pengecoran jalan, mereka berupaya semaksimal mungkin untuk mewujudkan impian dan kemajuannya Desa Kuala Mandor B.
“Kita seluruh anggota satgas bersama warga bahu membahu mengerjakan pengecoran jalan. Saya harus bisa memberikan contoh dan semangat kepada warga masyarakat dengan tujuan agar dapat memotivasi kerja mereka” pungkas Sertu Sugiyanto.
(Pendim 1207/Pontianak)

Momentum Istirahat Dimanfaatkan Satgas TMMD Ke-111 Kodim 1207/Pontianak Ngobrol Dengan Warga

Liputansumsel.com
Kubu Raya -liputansumsel.com--
Kesibukan dan kesungguhan melaksanakan program TMMD tidak menjadi penghalang bagi satgas TMMD ke-111 Kodim 1207/Pontianak di Dusun Maju Jaya, Desa Kuala Mandor B, Kecamatan Kuala Mandor B, Kabupaten Kubu Raya, dalam menjalin keakraban dengan masyarakat. Satgas TMMD selalu menyempatkan diri untuk berkomunikasi sosial (komsos) bersama warga setempat dengan memanfaatkan waktu istirahat, Selasa (06/07/2021).
Sertu Murni mengatakan, “Walau hanya sekedar ngobrol dan cerita lelucon serta pengalaman sewaktu bertugas, menurut anggota satgas TMMD telah menambah keakraban TNI dengan warga setempat. Keakraban dan kebersamaan dengan warga selama TMMD ini membuat bertambahnya saudara baru, yang terjalin berkat TMMD ini” ucapnya.
“Alhamdulillah, baru 17 hari TMMD sudah banyak saudara disini. Mereka pada baik, ramah, dan bersahaja. Karena kemanunggalan TNI dengan rakyat bisa mewujudkan pekerjaan TMMD menjadi ringan, sehingga tak terasa TMMD ini sudah hampir mendekati penutupan” pungkasnya.
(Pendim 1207/Pontianak)

Satgas TMMD Ke-111 Kodim 1207/Pontianak Bagikan Masker Kepada Peternak Ayam

Liputansumsel.com
Kubu Raya -liputansumsel.com--
 Untuk menekan angka penyebaran virus covid-19 yang terus meningkat, anggota satgas TMMD ke-111 Kodim 1207/Pontianak berkeliling membagikan masker gratis kepada setiap warga yang berada di sekitar lokasi TMMD, hal ini dilakukan agar warga tetap terlindungi dari penularan virus covid-19, Selasa (06/07/2021).
Saat mengunjungi seorang peternak ayam yang tinggal di sekitar lokasi TMMD, anggota satgas memberikan 1 masker gratis ke peternak ayam yang sedang tidak menggunakan masker. Selain itu anggota satgas juga memberikan edukasi kepada peternak ayam tentang manfaat masker dan pentingnya menerapkan protokol kesehatan di lingkungan rumah. 
Selain itu anggota satgas juga berkunjung ke salah satu rumah warga di Desa Kuala Mandor B. Disana anggota satgas juga memberikan beberapa masker kepada ibu-ibu yang sedang memasak untuk makan siang anggota satgas TMMD ke-111 Kodim 1207/Pontianak yang sedang bekerja mengecor jalan rabat beton. Disini anggota satgas juga memberikan informasi kepada ibu-ibu bahwa dimasa pandemi ini sangat dianjurkan untuk menggunakan masker kapanpun dan dimanapun serta menerapkan disiplin protokol kesehatan 3M agar semua terhindar dari penularan virus covid-19 yang sangat berbahaya.
(Pendim 1207/Pontianak)

Penyuluhan Wawasan Kebangsaan Dalam Rangka Sasaran Non Fisik TMMD Ke-111 Kodim 1207/Pontianak

Liputansumsel.com
Kubu Raya -liputansumsel.com--
Program TMMD ke-111 Kodim 1207/Pontianak tidak hanya melaksanakan kegiatan yang bersifat fisik, namun juga kegiatan non fisik berupa penyululuhan wawasan kebangsaan kepada masyarakat yang berada di sekitar lokasi TMMD. Kegiatan tersebut digelar di aula pondok pesantren Salafiyah Haqquliyqin Assahliyyin, di Dusun Maju Jaya, Desa Kuala Mandor B, Kecamatan Kuala Mandor B, Kabupaten Kubu Raya, Selasa (06/07/2021).
Pasiter Kodim 1207/Pontianak (Kapten Inf Jiyo) yang mewakili Dandim 1207/Pontianak sebagai narasumber dalam penyuluhan wawasan kebangsaan (wasbang) dalam rangkaian kegiatan TMMD ke-111 Kodim 1207/Pontianak. Mengingat situasi pandemi hanya dapat disampaikan kepada pondok pesantren Salafiyah Haqquliyqin Assahliyyin, tokoh agama, tokoh masyarakat dan perwakilan dari warga setempat.
Pasiter mengungkapkan bahwa materi wawasan kebangsaan merupakan kegiatan TMMD ke-111 Kodim 1207/Pontianak selain kegiatan fisik. Target kegiatan ini adalah menumbuhkan wawasan kebangsaan di setiap hati sanubari masyarakat.
“Diharapkan kepada peserta dapat memahami 5 unsur dalam bela negara diantaranya cinta tanah air, yakin akan kesaktian Pancasila, kesadaran berbangsa dan bernegara, sikap rela berkorban serta memiliki kemampuan bela negara” tutur Pasiter.
“Sasaran non fisik dalam TMMD kali ini akan dilaksanakan beberapa kali diantaranya dengan menggandeng Dinas Kesehatan Kabupaten Kubu Raya berupa sosialisasi dan serbuan vaksinasi, penyuluhan hukum dari Polsek Kuala Mandor B dan penyuluhan ketrampilan pengolahan pangan serta limbah dari Dinas Pertanian Pangan Kabupaten Kubu Raya” lanjut Pasiter.
“Kami berharap sasaran non fisik ini bisa dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. Disamping sasaran fisik, sehingga melalui program TMMD ke-111 Kodim 1207/Pontianak ini secara berkesinambungan dapat mewujudkan ketahanan masyarakat yang tangguh dalam menghadapi berbagai bentuk ancaman yang muaranya akan berdaya guna bagi kepentingan pertahanan negara” pungkas Pasiter.
(Pendim 1207/Pontianak)

Semangat Tiada Tanding, Warga Bersama TNI Mendorong Arco di Lokasi TMMD Ke-111 Kodim 1207/Pontianak

Liputansumsel.com

Kubu Raya -liputansumsel.com--
Program TMMD ke-111 Kodim 1207/ Pontianak di Dusun Maju Jaya, Desa Kuala Mandor B, Kecamatan Kuala Mandor B, Kabupaten Kubu Raya, warga bersama anggota satgas TMMD tampak semangat membawa gerobak dorong atau biasa disebut arco membantu pembangunan jalan rabat beton, Selasa (06/07/2021).
Pria-pria bertubuh kekar berambut cepak ini bersama warga semangat mengayun gerobak dorong untuk membawa adukan semen untuk membuat cor dibadan jalan rabat beton progam TMMD ke-111. Salah satunya ialah Pratu Zakaria, ia mengatakan, “Kerja semangat tanpa batas, bangun desa untuk pengabdian kepada masyarakat demi kemajuan dan kesejahteraan bangsa” ungkapnya.
(Pendim 1207/Pontianak)

Laksanakan Kegiatan Non Fisik, Satgas TMMD Ke-111 Kodim 1207/Pontianak Sosialisasikan Cara Aman Dalam Penggunaan Tabung Gas Serta Rawat dan Kenali Kebocoran

Liputansumsel.com
Kubu Raya -liputansumsel.com--
 Pasiter Kodim 1207/Pontianak (Kapten Infanteri Jiyo) bekerja sama dengan Pertamina melaksanakan sosialisasi tentang tabung gas dalam rangka program TMMD ke-111 Kodim 1207/Pontianak di Dusun Maju Jaya, Desa Kuala Mandor B, Kecamatan Kuala Mandor B, Kabupaten Kubu Raya, Selasa (06/07/2021).
Ahli utama keselamatan gas Pertamina (Muhammad Farid Akbar) menuturkan, salah satu kunci utama menghindari kecelakaan ledakan akibat tabung adalah perawatan kompor gas beserta aksesorinya secara layak. Aksesoris yang dimaksud adalah selang, tabung, dan klem atau cincin pengaman. Ia mengatakan, konsumen yang menggunakan tabung gas harus selalu mengingat bahwa tabung tidak boleh terkena sinar matahari secara langsung.
“Tabung harus dalam posisi berdiri, hindari dari nyala api yang terbuka, seperti rokok dan lampu minyak. Selain itu, tabung harus disimpan di tempat kering, tidak basah dan tidak diperkirakan menimbulkan korosi. Ketika membeli, pastikan seal cap masih terpasang. Jangan lupa, rawat valve pada tabung” ujarnya.
Khusus selang, farid meminta agar konsumen menjaga kebersihannya. “Hindari dari gigitan hewan, seperti tikus, sayatan benda tajam, ataupun terkena nyala api. Jangan sampai letak selang tertindih atau terlipat. Selang juga harus dibersihkan dari sisa-sisa makanan yang tertumpah agar tidak menarik tikus. Lakukan pemeriksaan harian pada selang untuk mengetahui kebocoran” ucapnya
Terkait klem atau cincin pengaman, ia meminta konsumen memastikan bahwa aksesoris tersebut benar-benar terpasang erat pada sambungan selang dengan kompor. Antara selang dan regulator juga harus terpasang erat untuk menghindari kebocoran.
Sementara itu, Kapten Infanteri Jiyo mengatakan, “Kegiatan sosialisasi ini mudah-mudahan masyarakat memahami dan mengerti sebagai pengetahuan atau bekal dalam kehidupan sehari hari untuk tidak kalut atau gugup bila menemui kejadian yang tidak diharapkan” katanya.
(Pendim 1207/Pontianak)

Satgas TMMD Ke-111 Kodim 1207/Pontianak Turun Tangan Sukseskan Serbuan Vaksinasi di Warunk Upnormal

Liputansumsel.com

Pontianak -liputansumsel.com--Menumbuhkan kesadaran warga untuk mengikuti vaksin sedikit mengalami kendala karena banyaknya hoaks yang beredar di media sosial, hal ini mendorong satgas TMMD ke-111 Kodim 1207/Pontianak untuk turut mensosialisasikan, menyukseskan dan mengawal serbuan vaksinasi covid-19 kepada warga Kota Pontianak yang dilaksanakan di Warunk Upnormal, Jalan Gajah Mada, Kelurahan Benua Melayu Darat, Kecamatan Pontianak Selatan, Kota Pontianak, saat kegiatan TMMD ke-111 Kodim 1207/Pontianak di Dusun Maju Jaya, Desa Kuala Mandor B, sedang berlangsung, Selasa (06/07/2021).
Mayor Cba Jumri selalu teka kan pada warga yang akan vaksin agar selalu jaga protocol kesehatan. Ia mengatakan, “Iya kita tekankan pada masyarakat agar jaga jarak dan masker tetap dipakai selama vaksin, ini wajib” katanya pada redaksi.
Di tempat terpisah, Dandim 1207/Pontianak selaku Dansatgas TMMD ke-111 (Kolonel Inf Jajang Kurniawan, S.IP., MM.) mengatakan, “Masih banyak warga takut mengikuti vaksin covid-19, untuk itu kita sudah menghimbau kepada seluruh masyarakat Kota Pontianak dan Kabupaten Kubu Raya melalui Babinsa jajaran Kodim 1207/Pontianak untuk mensosialisasikan agar masyarakat Kota Pontianak mengikuti serbuan vaksinasi hari ini yang digelar di Warunk Upnormal dan seperti yang kita lihat hari ini masyarakat sangat antusias mengikuti vaksinasi yang dilaksanakan oleh Kodam XII/Tanjugpura, Polda Kalbar dan Pemprov Kalbar” kata Dandim 1207/Pontianak 
“Setelah para Babinsa jajaran Kodim 1207/Pontianak yang sedang melaksanakan TMMD ke-111 di Dusun Maju Jaya, Desa Kuala Mandor B, mensosialisasi tentang kegiatan vaksinasi di wilayah binaannya masing-masing, warga pun mengerti bahwa vaksin itu baik dan akhirnya mereka berbondong-bondong datang untuk divaksin, pelaksanaan vaksin ini dilakukan sesuai anjuran pemerintah agar semua warga dapat divaksin dan target satu juta orang per hari dapat tercapai. Hari ini pelaksanaan serbuan vaksinasi di Kota Pontianak dilaksanakan 3 titik yaitu Warunk Upnormal, Restoran Pondok Nelayan dan Pelabuhan Seng Hie” tambah Dandim 1207/Pontianak.
“Adapun tujuan dari vaksin covid-19 ini yaitu untuk mengurangi dampak negatif akibat terpapar covid-19, jika warga semua telah divaksin, artinya kita dapat mengurangi penyebaran dari virus covid-19 di Kota Pontianak dan Kabupaten Kubu Raya, sehingga pemulihan dan kebangkitan ekonomi segera membaik dan ini bisa membawa dampak positif bagi warga setempat juga” tuturnya.
(Pendim 1207/Pontianak)

Komunikasi Sosial Dilakukan Satgas TMMD Ke-111 Kodim 1207/Pontianak Dengan Warga Saat Istirahat

Liputansumsel.com

Kubu Raya -liputansumsel.com--
 Seperti yang dilakukan satgas TMMD ke-111 Kodim 1207/Pontianak saat istirahat siang lepas kerja fisik di sasaran, ia manfaatkan untuk melakukan komunikasi sosial (komsos) dengan warga setempat, Selasa (06/07/2021).
Sertu Sugeng mengatakan, “Komunikasi sosial sebagai kemampuan prajurit TNI AD dalam berkomunikasi dengan komponen masyarakat dan aparat pemerintah terkait lainnya guna terwujud pengertian dan kebersamaan untuk berpartisipasi dalam kepentingan bidang pertahanan negara” tuturnya.
“Anggota satgas TMMD selaku TNI yang bertugas di teritorial, tuntutan untuk mampu berkomunikasi sosial dengan warga adalah hal yang utama untuk menjalin silaturahmi dekat dengan warga sasaran” tambahnya.
Komunikasi sosial perlu selalu dilaksanakan setiap saat, bahkan saat melangsungkan pengerjaaan fisik TMMD ke-111. Seperti yang dilakukan Sertu Sugeng dan Sertu Haryatin manakala istirahat lepas pengerjaan pengecoran jalan ia melakukan komunikasi sosial dengan warga.
“Komunikasi sosial terus dilakukan dengan warga tentang banyak hal sehingga menambah keakraban dengan mereka, sambil istirahat” pungkasnya.
(Pendim 1207/Pontianak)

Satgas TMMD Ke-111 Kodim 1207/Pontianak Ajak Masyarakat Lawan Covid-19 dan Ikuti Serbuan Vaksinasi di Pondok Nelayan

Liputansumsel.com
Pontianak -liputansumsel.com--
 Guna mengantisipasi lonjakan penyebaran covid-19 yang terus meningkat di Kota Pontianak dan Kabupaten Kubu Raya, satgas TMMD ke-111 Kodim 1207/Pontianak ajak masyarakat Kota Pontianak dan Kabupaten Kubu Raya untuk lawan covid-19 dengan mengikuti serbuan vaksinasi yang dilaksnakan oleh Kodam XII/Tanjungpura, Polda Kalbar dan Pemprov Kalbar yang digelar di Restoran Pondok Nelayan, Jl. Gajah Mada, Kelurahan Benua Melayu Darat, Kecamatan Pontianak Selatan, Selasa (06/07/2021).
Dansatgas TMMD ke-111 Kodim 1207/Pontianak (Kolonel Inf Jajang Kurniawan, S.IP., MM.) mengajak masyarakat beserta instansi terkait bersama sama melawan dan memerangi covid-19 dengan mengikuti vaksinasi, serta selalu menerapkan protokol kesehatan. Hal tersebut disampaikan Dansatgas TMMD ke-111 Kodim 1207/Pontianak pada kegiatan serbuan vaksinasi gratis yang digelar di 3 titik yaitu Warunk Upnormal, Restoran Pondok Nelayan, dan Pelabuhan Senghie.
Dansatgas TMMD ke-111 Kodim 1207/Pontianak (Kolonel Inf Jajang Kurniawan, S.IP., MM.) melalui Danramil 1107-11/Batu Ampar (Kapten Inf Pambudi) mengatakan bahwa yang dimaksud serbuan vaksinasi adalah mendekati target sasaran vaksinasi yaitu ditempat-tempat strategis tempat berkumpulnya massa dalam jumlah besar. Masyarakat dihimbau untuk mengikuti kegiatan vaksinasi cukup dengan membawa identitas diri KTP, karena sasaran utama vaksinasi ini adalah masyarakat umum yang belum pernah mendapatkan vaksin covid-19 dengan berbagai latar belakang profesi.
“Kegiatan serbuan vaksinasi ini tujuannya sangat mulia sekali, seperti guna memutus rantai penyebaran covid-19 di Kota Pontianak dan Kabupaten Kubu Raya, vaksinasi merupakan solusi yang dinilai paling jitu untuk mengurangi jumlah kasus terinfeksi covid-19, karena vaksin dapat menumbuhkan anti bodi, apabila virus hinggap ditubuh minimal perlawanan imun tubuh ada” jelas Kapten Inf Pambudi.
“Dansatgas TMMD ke-111 Kodim 1207/Pontianak (Kolonel Inf Jajang Kurniawan, S.IP., MM.) memerintahkan para Danramil dan Babinsa jajaran Kodim 1207/Pontianak untuk menghimbau dan mengajak masyarakat serta keluarganya yang sudah berusia 18 tahun ke atas mau mengikuti vaksinasi tersebut. Jangan pernah takut untuk divaksin, karena vaksin itu sangat bermanfaat bagi kita karena dengan kita melakukan vaksinasi, imun tubuh kita akan bertambah dan otomatis zat anti body kita semakin kuat sehingga tidak mudah untuk kita tertular atau terpapar covid-19” tutur Kapten Inf Pambudi.
Sementara Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kalbar melalui Kasi Pelayanan Kesehatan Perujukan dan Krisis (Endang Widayati, SKM.) mengatakan, “Pelaksanaan vaksin di Restoran Pondok Nelayan ini akan dilaksanakan 3 hari. Vaksin merupakan salah satu upaya yang dinilai paling efektif untuk mengatasi pandemi covid-19 yang masih berlangsung. Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Barat melaksanakan vaksinasi covid-19 bagi masyarakat yang ada di Kota Pontianak sejak dimulainya vaksinasi pada tahap pertama di bulan Januari tahun 2021 hingga hari ini” ujar Endang.
“Pelaksanaan vaksinasi pemerintah untuk menurunkan angka kesakitan dan kematian akibat covid-19 di Kota Pontianak dan Kabupaten Kubu Raya yang hingga saat ini angka kasus positif covid-19 meningkat. Vaksinasi covid-19 dapat memicu sistem imunitas tubuh untuk melawan covid-19. Jika seseorang yang sudah divaksin tertular covid-19, vaksin bisa mencegah terjadinya gejala yang berat dan komplikasi dengan begitu, jumlah orang yang sakit atau meninggal karena covid-19 di Kota Pontianak dan Kabupaten Kubu Raya akan menurun” tambah Endang.
(Pendim 1207/Pontianak)

Kunjungan Yang Sangat Berarti Dari Satgas TMMD Ke-111 Kodim 1207/Pontianak

Liputansumsel.com

Kubu Raya -liputansumsel.com--
Satgas TMMD ke-111 Kodim 1207/Pontianak melakukan kunjungan ke rumah warga, dengan begitu terjalin tali persaudaraan yang erat bagaikan saudara yang baru bertemu, Selasa (06/07/2021).
Disela sela pelaksanaan kegiatan TMMD pada saat sore hari kunjungan secara bergantian ke rumah warga tidak dilupakan walaupun rasa nyeri dan capek selesai melaksanakan pekerjaan rabat beton jalan di Desa Kuala Mandor B. Temu kangen terlihat sambil bercerita dan menikmati secangkir kopi dengan penuh kekeluargaan dan harapan akan bertemu kembali dilain kesempatan dan disituasi yang berbeda. Jalinan silahturahmi ini hal yang mendasar dalam kehidupan sehari hari prajurit TNI.
Bercermin dari para pendahulu kita bahwa kita sebagai prajurit TNI tidak selamanya gagah tetapi kita akan kembali lagi sebagai masyarakat biasa yang tidak lagi ada perbedaan yang mendasar dengan masyarakat.
(Pendim 1207/Pontianak)

Satgas TMMD Ke-111 Kodim 1207/Pontianak Gesit dan Luwes

Liputansumsel.com

Kubu Raya -liputansumsel.com--
Satgas TMMD ke-111 Kodim 1207/Pontianak gesit dan luwes dalam melaksanakan kegiatan fisik maupun non fisik serta dimana pun berada dan dalam situasi yang berbeda, Selasa (06/07/2021).
Sesuai dengan motto Kodim 1207/Pontianak (Melanjutkan Perjuangan Pahlawan) dengan harapan dan tujuan yang besar didepan mata merupakan inspirasi bagi satgas TMMD. Tanpa pamrih satgas TMMD maju dan berjuang demi kesejahteraan rakyat sekelilingnya dan demi pemerataan pembangunan yang berkala dan berlanjut disemua lini dan dengan program program yang berbeda.
TMMD merupakan induk dari semua kegiatan yang dilaksanakan secara menyebarkan dan tersebar di wilayah Kodim 1207/Pontianak yang dilaksanakan secara bersama-sama dengan instansi yang tetkait.
(Pendim 1207/Pontianak)

2 Unit Tank Tempur Diturunkan Satgas TMMD Ke-111 Kodim 1207/ Pontianak

Liputansumsel.com
Kubu Raya -liputansumsel.com--
 Satgas TMMD ke-111 Kodim 1207/Pontianak menurunkan 2 unit tank berlapis jiwa dan semangat yang besar dalam pengerjaan rabat beton jalan di Dusun Maju Jaya, Desa Kuala Mandor B, Kecamatan Kuala Mandor B, Kabupaten Kubu Raya, Selasa (06/07/2021).
2 unit kendaraan diibaratkan tank tempur karena dengan 2 unit kendaran roda 4 ini sangat membantu dan menunjang pelaksanaan kegiatan yang medan atau lokasinya sangat sangat tidak biasa karena satgas TMMD harus bergumul dengan lumpur dan tanah gambut. Dengan begitu penuh perjuangan yang berat ke 2 unit kendaraan ini selalu dirawat selesai pekerjaan setiap harinya sehingga andalan utama pembawa material yang cukup banyak bisa beroprasional setiap hari. Dengan beroprasionalnya kedua unit kendaraan tempur satgas TMMD, kegiatan berjalan dengan lancar dan sesuai dengan harapan.
(Pendim 1207/Pontianak)

TMMD Ke-111 Kodim 1207 Pontianak, Tugas TNI Selain Perang

Liputansumsel.com

Kubu Raya -liputansumsel.com--
Secara garis besar tugas TNI adalah untuk menjaga dan mempertahankan kedaulatan negara dan keutuhan NKRI, namun TNI juga mempunyai tugas membantu pemerintah daerah untuk percepatan pemerataan pembangunan pada masa damai. Kodim 1207/Pontianak bekerja sama dengan pemda Kubu Raya dan bersinergi dengan komponen bangsa yang ada melaksanakan TMMD ke-111 di Dusun Maju Jaya, Desa Kuala Mandor B, Kecamatan Kuala Mandor B, Kabupaten Kubu Raya, Selasa (06/07/2021).
TMMD merupakan salah satu bentuk pembinaan teritorial (binter) TNI AD dalam rangka pendayagunaan wilayah pertahanan wilayah darat yang keberadaannya sangat penting bagi masyarakat. Kegiatan ini merupakan program terpadu lintas sektoral yang bertujuan untuk memacu pembangunan desa, baik dibidang fisik maupun non fisik, utamanya masyarakat desa tertinggal.
Hasil kegiatan TMMD sudah banyak dinikmati masyarakat, baik yang fisik maupun non fisik. Sangat tepat bila kegiatan TMMD tetap diteruskan mengingat kegiatan ini dirasakan langsung manfaatnya oleh masyarakat desa, sebagai salah satu upaya dalam rangka pemerataan pembangunan.
Agar mendapatkan hasil yang lebih optimal, maka perlu ada sinergi antara kegiatan TNI dengan program-program pembangunan yang telah direncanakan oleh kementrian dan non kementrian. Sinkronisasi ini akan berarti manakala semuanya dapat diakomodasikan secara serasi dan seimbang, tidak mengistimewakan salah satu program kegiatan dan mengesampingkan program lainnya. Dengan demikian semua kepentingan nasional secara umum dan kepentingan masyarakat di daerah dapat terpenuhi secara serasi dan seimbang.
Dalam pelaksanaan kegiatan TMMD telah mampu mewujudkan kemanunggalan TNI dengan rakyat, ini semua sangat penting sebagai dasar untuk kepentingan pertahanan negara.
(Pendim 1207/Pontianak)

Kenikmatan Dirasa Tiada Tara Saat Satgas TMMD Ke-111 Kodim 1207 Pontianak Makan Malam Bersama

Liputansumsel.com

Kubu Raya -liputansumsel.com--
 Kenikmatan dirasa tiada taranya saat personil satgas TMMD ke-111 Kodim 1207/Pontianak yang berlokasi di Dusun Maju Jaya, Desa Kuala Mandor B, Kecamatan Kuala Mandor B, Kabupaten Kubu Raya, makan malam bersama walupun dengan menu yang sederhana dengan lauk pauk seadanya, Selasa (06/07/2021).
Meski hanya ditemani tahu dan tempe namun nikmatnya tidak mengurangi selera dan rasa syukur pun terucap dari satgas TMMD tanpa keluh kesah dalam kegiatan pengecoran jalan.
Serka fajar mengatakan, “Dengan menu sederhana, satgas TMMD nampak lahap menikmati suguhan menu makan malam kali ini. Terdapat nasi putih lengkap dengan lauk pauk disajikan. Sambal berwarna merah menggoda lidah untuk disantap bersama sayur mayor” ucapnya.
“Sayur asam, sambel terasi dilengkapi tahu dan tempe serta telur dadar ada juga krupuk menambah rasa sedap hingga segar melengkapi nikmatnya santap malam mereka” ujarnya.
“Kalau makan malam kita di rumah pak Asmat, masakan disiapkan olehnya, ya kadang sayur lodeh, sop dan sayur asem, enak masakannya, makanya kita suka. Selama pelaksanaan TMMD ini, para anggota satgas harus memiliki orang tua asuh, karena dari sini kemanunggalan TNI akan tecipta dan keakraban, kedekatan muncul dengan sendirinya” pungkasnya.
(Pendim 1207/Pontianak)

Selain Berfungsi Membawa Adukan Semen, Arco Dijadikan Sarana Bermain Satgas TMMD Ke-111 Kodim 1207 Pontianak Bersama Anak-Anak

Liputansumsel.com
Kubu Raya -liputansumsel.com--
 Disela-sela sibuknya bekerja di sasaran fisik program TMMD ke-111 Kodim 1207/Pontianak di Dusun Maju Jaya, Desa Kuala Mandor B, Kecamatan Kuala Mandor B, Kabupaten Kubu Raya, anggota satgas TMMD juga terus melakukan upaya membangun silahturahmi sambil mengajarkan hal-hal positif ditengah warga, Selasa (06/07/2021).
Salah satunya dengan membangun keakraban antara anggota TNI dan anak desa, dimana para anggota TMMD ini mendorong arco yang dinaiki anak-anak yang sedang libur sekolah. Kegiatan ini dilakukan untuk menarik simpatik anak-anak agar semakin akrab denga personil TMMD.
Dengan bermodalkan arco, satgas TMMD berhasil menghibur anak-anak yang berada di lokasi, para anggota satgas TMMD ini melakukannya dengan senang hati. Kegiatan tersebut dilaksanakannya disela bekerja di sasaran oleh Praka Amin.
Anak-anak pun senang dan gembira karena sudah didorong mengunakan arco layaknya di wahana permainan. Praka Amin mengutarakan, memiliki inisiatif dan ide baru memang perlu sebagai modal pada saat melaksanakan tugas yang akan dipakai untuk menjalin keakraban dengan warga.
(Pendim 1207/Pontianak)

Senyum Bahagia Anak-Anak di Lokasi TMMD Ke-111 Kodim 1207 Pontianak

Liputansumsel.com

Kubu Raya -liputansumsel.com--
Kegiatan TMMD ke-111 Kodim 1207/Pontianak di Dusun Maju Jaya, Desa Kuala Mandor B, tidak hanya ditujukan pada perbaikan infrastruktur dan kepedulian pada kesehatan, tetapi kali ini tim satgas TMMD menghadirkan perpustakaan keliling kembali bagi anak-anak di dusun tersebut. Tim satgas TMMD bekerja sama dengan Dinas Perpustakaan Daerah dan Kearsipan Provinsi Kalimantan Barat yang membawa mobil perpustakaan keliling, didalam mobil tersebut berisi buku bacaan dan sasarannya saat ini adalah anak-anak warga Dusun Maju Jaya, Desa Kuala Mandor B, Selasa (06/07/2021).
Mereka merasa senang bisa membaca buku pengetahuan selain buku pelajaran yang didapatkan di sekolah. Apalagi sejak pendemi covid-19 melanda, jarang sekali mereka mendapatkan ilmu tambahan. Nurdiansyah seorang petugas pustakawan melihat antusias yang tinggi dari anak-anak tersebut, terlebih ada anggota tim satgas TMMD yang mendampingi mereka.
Raut wajah bahagia pun tampak dari anak-anak tersebut. Kegiatan perpustakaan keliling yang berlangsung selama 1 hari ini telah memberikan manfaat yang besar bagi warga Desa Kuala Mandor B, khususnya anak-anak. Harapan kedepannya dari para warga adalah rutinnya kegiatan tersebut, karena keterbatasan lokasi desa yang jauh membuat mereka kekurangan informasi terbaru dan pengetahuan terkini.
(Pendim 1207/Pontianak)

Menyambut HUT Kemerdekaan RI Ke-76, Anggota Satgas TMMD Ke-111 Kodim 1207 Pontianak Pelopori Pembuatan Tapak Tiang Bendera

Liputansumsel.com
Kubu Raya -liputansumsel.com--
Menyambut hari ulang tahun kemerdekaan ke-76 Republik Indonesia, Anggota satgas TMMD Kodim 1207/Pontianak (Praka Ambarita) terus memotivasi dan mengajak warga setempat untuk membuat tapak tiang bendera di depan rumah masing-masing untuk menyambut dan memeriahkan kemerdekaan Republik Indonesia, Selasa (06/07/2021).
Tampak Praka Ambarita mendistribusikan tapak tiang bendera yang sudah jadi ke depan rumah warga masing-masing.
“Meski terlihat sederhana semua ini dilakukan untuk menumbuhkan rasa nasionalisme dan cinta tanah air terhadap bangsa ini, untuk mengisi kemerdekaan sebagai wujud terima kasih dan menghargai perjuangan para pahlawan kemerdekaan RI” ucapnya.
Dikatakannya juga, warga di Desa Kuala Mandor B mulai mempersiapkan bambu untuk tiang bendera depan rumah masing-masing sebagai wujud partisipasi menyemarakkan bulan kemerdekaan dengan mengibarkan bendera merah putih di lingkungan masing-masing.
Praka Ambarita menghimbau dan berpesan agar mencintai negara yang telah diperjuangkan dengan darah oleh para pejuang bangsa dahulu dengan menampilkan yang terbaik di hari jadi negara.
“Implementasinya tentu menjalankan tugas sesuai fungsi masing-masing, namun mempelopori melakukan hal yang positif memang harus dilakukan” tegasnya.
(Pendim 1207/Pontianak)

Antisipasi Keterlambatan Material, Sertu Suryandi Awasi Pendistribusian Semen Ke Lokasi TMMD Ke-111 Kodim 1207/Pontianak

Liputansumsel.com
Kubu Raya -liputansumsel.com--
TMMD ke-111 Kodim 1207/Pontianak masih berlangsung, sejumlah material terus didatangkan. Anggota Koramil 1207-06/Sungai Ambawang (Sertu Suryandi) juga merupakan salah satu anggota satgas TMMD mengecek dan mengawasi pendistribusian material semen di lokasi TMMD ke-111, Dusun Maju Jaya, Desa Kuala Mandor B, Kecamatan Kuala Mandor B, Kabupaten Kubu Raya, Selasa (06/07/2021).
Satgas TMMD hingga saat ini masih berjibaku bekerja di lokasi TMMD, pengecoran jalan rabat beton sepanjang 1.100 meter masih berjalan tentunya masih membutuhkan material utama seperti semen sesuai dengan kebutuhan.
“Saya sebagai anggota satgas TMMD yang ditunjuk untuk mengawasi langsung pendistribusian semen harus mengecek dan menghitung berapa banyak semen yang didorong tiap harinya. Maka dari itu pendorongan semen ke lokasi sasaran pembuatan pengecoran jalan rabat beton harus dicatat, biar tertib administrasi untuk pertanggung jawaban ke komando atas nantinya. Kita harus selalu menghitung material berupa semen yang didatangkan dari toko bangunan setempat” ujar Sertu Suryandi.
“Antisipasi keterlambatan material utama salah satunya adalah semen, maka dilakukan dropping semen sebagai cadangan sehingga nantinya tidak terjadi keterlambatan dan tidak menghambat pekerjaan” imbuhnya.
Ia berharap semuanya pekerjaan dapat berjalan lancar sehingga sasaran fisik bisa terselesaikan dengan maksimal sesuai dengan waktu yang direncanakan.
(Pendim 1207/Pontianak)

Anggota Satgas TMMD Ke-111 Kodim 1207/Pontianak Memantau Kegiatan MTQ Ke-VII di Desa Kuala Mandor B, Kecamatan Kuala Mandor B, Kabupaten Kubu Raya,

Liputansumsel.com

Kubu Raya -liputansumsel.com--
Anggota satgas TMMD ke-111 Kodim 1207/Pontianak memantau kegiatan MTQ ke-VII yang berlangsung di SMK yang ada di Desa Kuala Mandor B, Kecamatan Kuala Mandor B, Kabupaten Kubu Raya, Selasa (06/07/2021).
Kepala sekolah SMK (Ummi Afni Maryati, SS.) menyambut baik atas kehadiran anggota satgas TMMD di sekolahnya, sehingga memberi rasa aman dan lancar bersama peserta MTQ. Anggota satgas TMMD juga berterima kasih kepada kepala sekolah atas keberadaanya di SMK dalam rangka memantau kegiatan selama kegiatan MTQ berlangsung.
Dalam kegiatan ini protokol kesehatan harus diutamakan. Tim kesehatan selalu pro aktif mengecek suhu badan, cuci tangan, mengunakan handsanitizer bagi peserta lomba MTQ.
(Pendim 1207/Pontianak)

DanSST Pro Aktif di Lokasi TMMD Ke-111 Kodim 1207/Pontianak

Liputansumsel.com
Kubu Raya -liputansumsel.com--
Dan SST satgas TMMD ke-111 Kodim 1207/Pontianak selalu pro aktif di lapangan bersama anggota di Dusun Maju Jaya, Desa Kuala Mandor B, Kecamatan Kuala Mandor B, Kabupaten Kubu Raya, Selasa (06/07/2021).
Kapten Arm Tri Yuliantoro selaku DanSST satgas TMMD ke-111 Kodim 1207/Pontianak terus bersama-sama anggota dan masyarakat turun langsung ke lokasi untuk mengerjakan jalan rabat beton yang ada di Dusun Maju Jaya. Fisik yang prima itulah yang utama dalam berkerja, semangat juang tidak pernah luntur dan tetap maju sampai memperoleh hasil yang maksimal. Anggota BP berserta masyarakat setempat selalu kompak dalam berkerja, sehingga hasilnya sangat optimal.
Ikut bagian dalam kegiatan gotong royong salah satunya tokoh masyarakat setempat yaitu bapak Rahmad dan bapak Haji Sakur dari pertama dibuka sampai saat sekarang begitu antusias mengikuti TMMD. Masyarakat setempat begitu antusias dan bersemangat, penuh kebersamaan berkerja bersama satgas TMMD.
(Pendim 1207/Pontianak)

Kegiatan Penyuluhan di Lokasi TMMD Ke-111 Kodim 1207/Pontianak

Liputansumsel.com
Kubu Raya -liputansumsel.com--
Kodim 1207/pontianak menyelenggarakan kegiatan penyuluhan yang bertempat di pondok pesantren Salafiyah Haqqulyqin Assahliyyin, Dusun Maju Jaya, Desa Kuala Mandor B, Kecamatan Kuala Mandor B, Kabupaten Kubu Raya, Selasa (06/07/2021).
Kegiatan non fisik merupakan bagian dari program TMMD ke-111 Kodim 1207/Pontianak, salah satunya yaitu kegiatan penyuluhan yang diadakan Kodim 1207/Pontianak. Pondok pesantren Salafiyah Haqqulyqin Assahliyyin merupakan tempat berlangsungnya kegiatan penyuluhan tersebut. Pengurus pondok pesantren (Ustad Muhamad Kurdi) menyambut baik atas kegiatan penyuluhan bagi masyarakat setempat.
Dalam penyuluhan tersebut masyarakat setempat sangat antusias dan senang sekali. Ibu- ibu juga tidak ketinggalan dalam kegiatan penyuluhan. Penyampaian dari narasumber sangat bermanfaat, sehingga peserta sosialiasi dapat menerima dan mengerti apa yang disampaikan oleh narasumber.
Diakhir acara ditutup dengan tanya jawab. Perwakilan 4 masyarakat setempat mendapat hadiah berupa kompor gas karena bisa menjawab pertanyaan dengan benar. Kegiatan sosialisasi berlangsung hikmat dan lancar.
(Pendim 1207/Pontianak)

Satgas TMMD Ke-111 Kodim 1207/Pontianak Kendalikan Warga Yang Mau Ikut Penyuluhan

Liputansumsel.com
Kubu Raya -liputansumsel.com--
Babinsa Koramil 1207-06/Sui Ambawang (Sertu Asiani) yang merupakan bagian dari anggota satgas TMMD ke-111 Kodim 1207/Pontianak kendalikan warganya yang mau ikut penyuluhan, Selasa (06/07/2021).
Sasaran non fisik TMMD ke-111 Kodim 1207/Pontianak yang berlokasi di Dusun Maju Jaya, Desa Kuala Mandor B, Kecamatan Kuala Mandor B, Kabupaten Kubu Raya, kali ini penyuluhan dengan materi keamanan menggunakan tabung gas dari personil Pertamina, penggunaan listrik yang aman dari PLN setempat, serta kondisi kamtibmas saat ini yang disampaikan Briptu Lutfi dari Polsek Kuala Mandor B.
Ramainya warga yang ingin mengikuti acara tersebut, sehingga Sertu Asiani agak ekstra mengatur warga agar tidak menumpuk dan membagikan masker bagi yang lupa atau belum memakai masker.
"Kita tetap utamakan protokol kesehatan, biar masyarakat sehat, kalau masyarakat sehat negara pun kuat” kata Sertu Asiani pada redaksi.
(Pendim 1207/Pontianak)

Seperti Tak Kenal Lelah, Satgas TMMD Ke-111 Kodim 1207/Pontianak Bekerja Malam Hari

Liputansumsel.com
Kubu Raya -liputansumsel.com--
 Kelompok Serka Matares manunggal membangun desa bersama warga desa setempat. Seperti tak kenal lelah, malam hari pun mereka membaur bersama masyarakat untuk bekerja pada malam hari, Selasa (06/07/2021).
Kelompok ini juga merupakan bagian dari satgas TMMD ke-111 Kodim 1207/Pontianak, mereka dapat jatah kerja pada malam hari. Ketika dihubungi redaksi, ia mengatakan, “Memang kelompok kami kerja malam, ini diambil yang muda-muda. Disamping itu banyak juga masyarakat yang kerja siang hari, jadi mereka minta bantu untuk kerja TMMD malam harinya. Tak mungkin hanya masyarakat kerja sendirian, harus ada satgasnya, itulah yang dibilang manunggal, kerja sama antara TNI dengan masyarakat. Mereka juga sangat antusias, padahal siangnya mereka juga bekerja” paparnya kepada redaksi sambil menunjuk sekelompok masyarakat.
(Pendim 1207/Pontianak)

Danramil 1207-06/Sungai Ambawang Berikan Wawasan Kebangsaan dan Bela Negara di Lokasi TMMD Ke-111 Kodim 1207/Pontianak

Liputansumsel.com
Kubu Raya -liputansumsel.com--
Program TMMD ke-111 Kodim 1107/Pontianak tidak hanya melaksanakan kegiatan fisik namun kegiatan non fisik pun dilaksanakan seperti penyuluhan wawasan kebangsaan dan bela negara, penyuluhan kesehatan, penyuluhan bahaya kebakaran dan penyuluhan keamanan serta ketertiban masyarakat. Terlihat Danramil 1207-06/Sungai Ambawang selaku DanSSK TMMD ke-111 Kodim 1207/Pontianak tengah memberikan wawasan kebangsaan dan bela negara kepada warga Dusun Maju Jaya, Desa Kuala Mandor B, Selasa (06/07/2021).
Saat memberikan sambutan, Danramil 1207-06/Sungai Ambawang (Kapten Kav Edi Darmadi) menyampaikan bahwa bela negara sangat penting untuk diketahui oleh semua warga negara, dan tanggung jawab bela negara tidak hanya pada aparat keamanan tetapi semua rakyat sesuai dengan profesinya masing-masing.
“Empat pilar kebangsaan negara Republik Indonesia hal mutlak yang harus diketahui dan dipahami oleh masyarakat. Dalam hal ini empat pilar negara kita terdiri dari Pancasila, UUD 45, Bhineka Tunggal Ika, dan NKRI. Pancasila sebagai dasar negara, Pancasila sebagai jiwa dan kepribadian negara, Pancasila sebagai ideologi negara serta Pancasila sebagai tujuan hidup kita. UUD 45 merupakan dasar pedoman negara untuk meraih kemerdekaan, Bhineka tunggal ika merupakan semboyan negara untuk mempersatukan seluruh wilayah, suku, budaya, bahasa dan agama diseluruh wilayah negara kita, NKRI” ucap Danramil.
Tidak lupa juga Danramil 1207-06/Sungai Ambawang (Kapten Kav Edy Darmadi) menyampaikan agar kepada masyarakat yang hadir untuk berperan aktif dalam upaya penanganan covid-19, hal ini juga merupakan salah satu wujud bela negara.
(Pendim 1207/Pontianak)

Komandan Satuan Setingkat Kompi (SSK) TMMD Ke-111 Kodim 1207/Pontianak Berikan Materi Bela Negara dan Wawasan Kebangsaan

Liputansumsel.com
Kubu Raya -liputansumsel.com--
 Kapten Kav Edi Darmadi selaku Komandan Satuan Setingkat Kompi (SSK) dalam satgas TMMD ke-111 Kodim 1207/Pontianak memberikan penyuluhan tentang wawasan kebangsaan dan bela negara kepada masyarakat Dusun Maju Jaya, Desa Kuala Mandor B, Kecamatan Kuala Mandor B, Kabupaten Kubu Raya, yang dilaksanakan di pondok pesantren Salafiyah Haqqulyqin Assahliyyin, Selasa (06/07/2021).
Kegiatan penyuluhan tersebut merupakan salah satu sasaran kegiatan non fisik selain dari sasaran fisik berupa membangun jalan di Dusun Maju Jaya, Desa Kuala Mandor B, Kecamatan Kuala Mandor B, Kabupaten Kubu Raya, dalam rangka kegiatan TMMD ke-111 Kodim 1207/Pontianak. Hal ini diharapkan masyarakat paham dan mengerti tentang hak dan kewajiban sebagai warga negara dalam keikutsertaan didalam membela dan mempertahankan NKRI.
Diketahui dari awal penyampaiannya, DanSSK menjelaskan tentang sejarah terbentuknya negara Indonesia dimana negara ini terbentuk karena adanya perjuangan dari para pendahulu dalam merebut kemerdekaan. Serta meletakkan sendi-sendi kehidupan berbangsa dan bernegara, diantaranya dijadikan Pancasila sebagai satu satunya ideologi negara Indonesia.
“Kondisi saat ini bangsa dan negara Indonesia mulai menipisnya jiwa patriotisme, generasi muda banyak dipengaruhi oleh kemajuan era globalisasi dimana salah satunya munculnya sikap anarkis dalam kehidupan masyarakat. Tumbuhnya separatis dan terorisme, penyalahgunaan narkoba, terjadinya tawuran antar pelajar dan banyaknya berita hoax yang dapat memecah belah persatuan dan kesatuan bangsa terutama ditengah wabah pandemi covid -19” ucap Kapten Kav Edi Darmadi. 
“Dalam rangka mempertahankan keutuhan bangsa dan negara Indonesia, sebagai generasi penerus bangsa harus mampu dan sanggup menjaga keutuhan bangsa dengan berbagai upaya diantaranya bela negara. Itu adalah salah satu tekad, sikap dan perilaku warga negara yang dijiwai oleh kecintaannya kepada NKRI yang berdasarkan Pancasila dan UUD 1945 dalam menjamin kelangsungan hidup bangsa dan negara” ujar Kapten Kav Edi Darmadi.
“Juga wujud dari usaha bela negara adalah kesiapan dan kerelaan setiap warga negara untuk berkorban demi mempertahankan kemerdekaan dan kedaulatan negara, kesatuan dan persatuan bangsa serta keutuhan wilayah dan yuridiksi nasional dan nilai-nilai Pancasila dan UUD 1945” tambah Kapten Kav Edi Darmadi.
“Dan upaya bela negara selain sebagai kewajiban dasar manusia, juga merupakan kehormatan bagi setiap warga negara yang dilaksanakan dengan penuh kesadaran, tanggung jawab, dan rela berkorban dalam pengabdian kepada negara dan bangsa. Pembelaan negara bukan semata-mata tugas TNI, tetapi juga segenap warga negara termasuk seluruh warga yang ada disini” jelas Kapten Kav Edi Darmadi.
Sementara itu, usai kegiatan salah satu tokoh setempat (Ahmad) yang juga turut hadir dalam penyuluhan wawasan kebangsaan dan bela negara memberi apresiasi tinggi kepada satgas TMMD ke-111 Kodim 1207/Pontianak. Ia mengatakan, “Kami selaku warga Dusun Maju Jaya sangat berterima kasih dan memberi apresiasi yang tinggi atas terselenggaranya penyuluhan wawasan kebangsaan dan bela negara bagi masyarakat di dusun kami dan kami berharap kedepannya agar penyuluhan ini mampu merubah mindset dan pola pikir tentang bela negara, yang selama ini hanya dipahami tugas militer semata. Dan kami baru pahami bahwa kita berbuat, bekerja dengan benar sesuai profesi kita, sudah termasuk bela negara” ucapnya.
(Pendim 1207/Pontianak)