05 Desember 2023

Energi Surya Bukit Asam Tingkatkan Masa Panen Petani Talawi

Liputansumsel.com


Muara Enim, Liputansumsel.com--Menjadi komitmen PT Bukit Asam Tbk (PTBA) sebagai anggota holding pertambangan MIND ID untuk menjadi perusahaan energi kelas dunia yang peduli lingkungan. 


Bentuk kepedulian yang direalisasikan dengan pendirian PLTS Irigasi di Desa Talawi Mudiak, Kecamatan Talawi, Kota Sawahlunto, Provinsi Sumatera Barat yang dibangun sejak 2019.


Saat Tim Corporate Social Responsibility (CSR) PTBA bertemu langsung dengan petani di Desa Talawi, Sabtu (2/12/2023), nampak bahwa energi surya dari PLTS Irigasi bantuan PTBA telah membuat hamparan sawah menghijau dengan tanaman padi, kangkung, dan jagung serta terlihat peternakan sapi yang tumbuh dengan sehat.


Menurut AVP Sustainable Economic, Social & Enviroment PTBA Mustafa Kamal mewakili Manajemen PTBA bahwa kehadiran Tim CSR PTBA di Desa Talawi tidak hanya untuk meninjau kembali bangunan PLTS Irigasi yang sudah dibangun, akan tetapi juga untuk melihat dampak positif untuk masyarakat dan petani dari keberadaan PLTS pasca didirikan 2019 silam.


Dan patut disyukuri, salah satu diversifikasi bisnis yang menjadi pilihan PTBA adalah pengembangan sektor energi baru dan terbarukan, yang juga merupakan fokus pemerintah dalam menyediakan energi lebih ramah lingkungan untuk rakyat Indonesia bisa berhasil diterapkan bersama petani Desa Talawi.


Ia menuturkan PLTS Irigasi Talawi ini beroperasi sejak 2019 dengan bantuan pompa irigasi tenaga surya di Desa Talawi Mudik Kota Sawahlunto memiliki kapasitas 50 lps (liter per second) atau 50 liter/detik dengan head 50 meter.

Bantuan tersebut terdiri 1 unit pompa submersible, 1 unit inverter, 1 unit bak intake ukuran 3x3 meter dengan kedalaman 6 meter.


Listrik untuk pompa irigasi dengan daya 11 kW ini akan dialirkan oleh PLTS Talawi berkapasitas 16,5 kW yang dioperasikan melalui rumah panel kontrol 1 unit, 142 keping panel surya, dan pipanisasi sepanjang 1,2 km.

Sedangkan luas lahan yang telah dialiri adalah 62 hektar dengan hasil panen mencapai 1.000 ton per tahun dari 3 kali panen.


Sebelumnya hanya 248 ton per tahun.

Jumlah penerima manfaat adalah 460 orang yang terdiri dari 115 petani dan 345 anggota keluarga dari masing-masing petani.


Pemeliharaan melibatkan kerja sama dengan warga, dimana para petani akan memberikan kontribusi 1 kg beras per petani saat setiap kali panen. Dimana harga per kilonya Rp10.000,- jadi petani dapat berkontribusi senilai Rp1.150.000,-/panen. Artinya, di setiap tahunnya petani mampu mengumpulkan dana senilai Rp3.450.000,- untuk biaya perawatan dan pemeliharaan Pompa Irigasi tersebut.


"Kami berharap masyarakat di Desa Talawi tetap bisa terus merasakan manfaat dari PLTS ini, sehingga nantinya masyarakat terus meningkat kesejahteraannya," pungkasnya.

Sementara itu, berada dalam naungan Kelompok Tani (Koptan) Tampang Jaya Desa Talawi sebanyak 43 orang petani bertahap dengan langkah pasti bisa mewujudkan impian mereka untuk bisa mandiri pangan melalui pertanian. 


Seperti halnya disampaikan Dian anggota Koptan Tampang Jaya, yang mengakui sejak berdiri PLTS irigasi bantuan PTBA ini sangat membantu peningkatan produksi padi dan palawija milik masyarakat petani. 


Ia mengatakan biasanya setahun panen 1 atau 2 kali panen, kini petani bisa panen tidak pernah berhenti dengan hingga 3 kali panen dalam setahun.


Menurutnya adanya PLTS Irigasi ini sangat efektif dan efisien, karena bukan saja petani padi, kangkung, jagung, cabe, dan palawija saja terbantu. Akan tetapi, peternak sapi juga sangat terbantukan oleh karena pengaliran air dari sungai yang tidak pernah putus.

Ia menuturkan bahwa untuk hasil panen rata-rata untuk kebutuhan rumah tangga dan sebagian di jual ke tengkulak. 


"Mewakili masyarakat dan Kelompok Tani Tampang Jaya, saya mengucapkan terima kasih banyak kepada CSR PTBA untuk bantuan PLTS Irigasinya. Semoga PTBA selalu jaya," ucapnya.


Sementara Andri anggota Koptan lainnya mengatakan kepedulian PTBA untuk pertanian di desanya memang benar-benar dirasakan masyarakat. Karena, selama ini pertanian hanya mengandalkan air hujan, maka bila air kering karena kemarau panjang tidak menggangu petani untuk bertani maupun beternak.


PLTS Irigasi ini meningkatkan semangat petani dalam bertani dan menambah semangat petani untuk berhasil dalam menanam padi dan jagung.

"Alhamdulillah biasanya panen 2 kali dalam setahun. Sekarang bisa 5 kali panen dalam 2 tahun," ungkapnya.

Pemerintah Kota Pangkalpinang Bagikan Bantuan Makanan untuk Anak Stunting

Liputansumsel.com


PANGKALPINANG, Liputansumsel.com, - Dalam rangka melaksanakan fokus stunting, Pemerintah Kota Pangkalpinang bagikan bantuan makanan untuk Anak Stunting Tahun 2023 di Ruang OR Kantor Wali Kota Pangkalpinang, Selasa (5/12/2023).


"Stunting adalah kondisi gagal tumbuh pada anak balita akibat kekurangan gizi kronis pada 1000 hari pertama kehidupan (HPK). Kondisi gagal tumbuh pada anak balita disebabkan oleh kurangnya asupan gizi dalam waktu lama serta terjadinya infeksi berulang, dan kedua faktor penyebab ini dipengaruhi oleh pola asuh yang tidak memadai terutama dalam 1000 HPK (Hari Pertama Kehidupan) dan sanitasi lingkungan yang kurang baik", ujar Mie Go, Sekretaris Daerah Kota Pangkalpinang. 


Mie Go sampaikan bahwa penurunan stunting penting dilakukan sedini mungkin untuk menghindari jangka panjang yang merugikan seperti terhambatnya tumbuh kembang anak. Menurut Mie Go stunting mempengaruhi perkembangan otak sehingga kecerdasan anak tidak maksimal. 


"Hal ini berisiko menurunkan produktivitas pada saat dewasa. Stunting juga menjadikan anak lebih rentan terhadap penyakit tidak menular di masa dewasanya, stunting dan berbagai bentuk masalah gizi diperkirakan berkontribusi pada hilangnya 2-3% Produk Domestik Bruto (PDB) setiap tahunnya", jelasnya. 


Mie Go melanjutkan, penurunan stunting menitikberatkan pada penanganan penyebab masalah gizi, yaitu faktor yang berhubungan dengan ketahanan pangan bergizi (makanan), lingkungan sosial yang terkait dengan praktik pemberian makanan bayi dan anak (pengasuhan), akses terhadap pelayanan kesehatan untuk pencegahan dan pengobatan (kesehatan), serta kesehatan lingkungan yang meliputi tersedianya sarana air bersih dan sanitasi (lingkungan).


"Faktor tersebut mempengaruhi asupan gizi dan status kesehatan ibu dan anak. Intervensi terhadap keempat faktor tersebut diharapkan dapat mencegah masalah gizi, baik kekurangan maupun kelebihan gizi. Penurunan stunting memerlukan intervensi yang terpadu, mencakup intervensi gizi spesifik dan gizi sensitif. Sejalan dengan inisiatif percepatan penurunan stunting, pemerintah meluncurkan gerakan nasional percepatan perbaikan gizi", terang Mie Go. 


Indikator dan target penurunan stunting, tambah Mie Go, telah dimasukkan sebagai sasaran pembangunan nasional. Pemerintah Kota Pangkalpinang melaksanakan strategi nasional pencegahan stunting dengan melakukan rembuk stunting dan penguatan komitmen pimpinan daerah serta lintas sektor, lintas program dan masyarakat dalam percepatan penurunan stunting yang diharapkan akan menjadi gerakan masif. 


"Ikan sebagai salah satu sumber protein hewani merupakan jawaban yang tepat dalam penyediaan gizi yang sehat, halal, dan bagus terhadap keluarga. Dari dahulu hingga sekarang ahli-ahli gizi tidak bosan-bosannya mengingatkan kita untuk selalu mengkonsumsi ikan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa protein yang dikandung ikan berkualitas tinggi", sebutnya. 


Mie Go mengajak semua pihak untuk mencegah dan menanggulangi stunting sesuai tupoksi melalui intervensi spesifik dan sensitif. Baginya persoalan ini bukan menjadi tugas bidang kesehatan saja, demi mewujudkan generasi penerus yang sehat dan cerdas. (*)

17 Perusahaan Buka Lowongan Kerja di Job Fair Pangkalpinang 2023

Liputansumsel.com


PANGKALPINANG, Liputansumsel.com, – Job fair kedua tahun 2023 di Kota Pangkalpinang dibuka hari ini, Selasa (5/12/2023) di halaman Dinas Penanaman Modal, PTSP dan Ketenagakerjaan Kota Pangkalpinang. 


Job fair ini dibuka oleh Sekda Kota Pangkalpinang, Mie Go. Dia mengatakan, kegiatan ini merupakan salah satu upaya Pemkot Pangkalpinang untuk menciptakan lapangan kerja dengan memberikan kesempatan untuk berkarir melalui perusahaan-perusahaan yang terlibat. Kegiatan ini memberikan informasi lowongan kerja dan memfasilitasi perusahaan dengan pencari kerja. 


“Melalui kegiatan ini diharapkan tingkat pengangguran terbuka berkurang dan kesejahteraan masyarakat dapat meningkat. Pemkot telah menyiapkan sarana yang memadai untuk kegiatan ini, kami meminta ke semua pihak dapat memanfaatkan peluang ini sehingga kegiatan berhasil sesuai tujuan,” kata Mie Go. 


Mie Go memaparkan, job fair di Pangkalpinang sudah berjalan sejak tahun 2021. Adapun di tahun 2021 diikuti sekitar 500 orang, di tahun 2022 diikuti sekitar 700 orang dan per 30 November 2023 diikuti sekitar 600 orang. Melihat angka ini, Mie Go berharap kegiatan ini dapat menjadi program unggulan di dinas terkait dan akan dievaluasi jika menimbulkan multiplier effect yang baik maka tidak menutup kemungkinan akan dilakukan secara kontinyu. 


“Harapannya bagi perusahaan yang membuka lowongan kerja ini tidak membatasi dengan syarat wajib memiliki pengalaman, karena tamatan SMA atau kuliah itu belum semuanya memiliki pengalaman. Walaupun ada tapi tidak semua, sehingga harapan kami perusahaan-perusahaan dapat memberi kesempatan kepada mereka untuk bergabung. Misalnya ada uji coba dulu selama tiga bulan,” harap Mie Go. 


Sekretaris Dinas Penanaman Modal, PTSP dan Ketenagakerjaan Kota Pangkalpinang, Amrah Sakti mengatakan bursa kerja ini melibatkan 17 perusahaan dengan 47 jabatan dan sekitar 400 tenaga kerja yang dibutuhkan dari perusahaan dengan berbagai sector. Dengan kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan penempatan tenaga kerja dan mengurangi pengangguran. 


“Selain itu dapat menjadi sarana untuk mempermudah pencari kerja berkomunikasi dengan pihak-pihak yang membuka lapangan kerja,” harap Amrah. (*)

Pimpinan BURT Buka Sosialisasi Standar Biaya Masukan Setjen DPR

Liputansumsel.com


Jakarta,liputansumsel.com–  Wakil Ketua Badan Urusan Rumah Tangga (BURT) DPR RI Achmad Dimyati Natakusumah membuka kegiatan sosialisasi Standar Biaya Masukan (SBM) Tahun 2021 di lingkungan Sekretariat Jenderal DPR RI. Diharapkan penerbitan Peraturan Menteri Keuangan (PMK) tentang SBM ini dapat mendukung sistem penganggaran berbasis kinerja yang berorientasi pada visi DPR RI menuju Parlemen yang maju, terbuka dan responsif. 

“Sesuai Peraturan Menteri Keuangan Nomor 119/PMK.02/2020 tentang Standar Biaya Masukan (SBM) Tahun 2021, SBM didefinisikan sebagai satuan biaya berupa harga satuan, tarif, dan indeks yang ditetapkan untuk menghasilkan biaya komponen keluaran (output),” kata Dimyati.

Sosialisasi dihadiri Sekretariat Jenderal DPR RI Indra Iskandar, Deputi Persidangan Setjen DPR RI Damayanti, Kepala Badan Keahlian DPR RI Inosentius Samsul dan segenap jajaran pejabat eselon I dan II di lingkungan Sekretariat Jenderal DPR RI secara fisik dan virtual.

Dalam pemaparannya, Dimyati menyampaikan SBM merupakan komponen pembentuk untuk menghasilkan suatu output. “Jadi bukan seberapa banyak jumlah rapat, atau seberapa banyak kegiatan perjalanan dinas yang dilakukan, namun apa yang dihasilkan dari pelaksanaan kegiatan tersebut, atau biasa kita sebut dengan kinerja apa yang sudah dihasilkan,” jelas Dimyati.

Dimyati juga menegaskan usulan anggaran yang ada harus bermuara pada pencapaian tujuan organisasi sesuai visi DPR RI menuju DPR yang maju, terbuka dan responsif. Sehingga menjelang awal Tahun Anggaran 2021, seluruh unit kerja di jajaran Setjen DPR RI harus mempersiapkan langkah-langkah yang harus ditempuh untuk melaksanakan kegiatan di Tahun 2021 yang akan datang.

“Untuk itu pada bulan Januari (2021) diharapkan seluruh unit kerja sudah harus memulai melaksanakan kegiatannya sesuai yang direncanakan. Sehingga kinerja realisasi penyerapan anggaran dapat lebih baik daripada tahun sebelumnya,” papar politisi dari Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (F-PKS) ini.

Diketahui, realisasi anggaran DPR RI selama 5 tahun terakhir belum mencapai 90 persen. Diharapkan pada tahun 2021 mendatang kinerja realisasi anggaran DPR RI mampu lebih baik dibandingkan target yang telah ditetapkan oleh Pemerintah.

Selain itu, Dimyati mengingatkan, sinergi antara BURT dam Kesetjenan juga harus diperkuat. “Bahkan, forum diskusi dan konsultasi seperti ini dapat dilaksanakan secara berkala sebagai bagian dari monitoring kinerja. Pengukuran kinerja secara berkelanjutan akan memberikan umpan balik, karena perbaikan yang dilakukan secara terus menerus akan mencapai keberhasilan di masa mendatang,” tandasnya. (ojn/bbs)

Umat Islam OKU Bersatu Gelar Sosialisasi Fatwa MUI Boikot Produk Israel

Liputansumsel.com


Baturaja - Sejumlah aktivis yang tergabung dalam Umat Islam OKU Bersatu menggelar Sosialisasi Fatwa MUI No. 83 Tentang Pemboikotan Produk-Produk Pro- Israel dan sekutunya pada Minggu pagi (3/12/23) di dekat seputaran Taman Kota (Tamkot) atau pinggir jalan depan Kantor Pos Baturaja. 


Aksi Sosialisasi yang dipimpin Ketua GNPF Ulama OKU H. Alikhan Ibrahim ini menyuarakan ajakan kepada seluruh umat Islam OKU terutama Baturaja untuk memboikot produk-produk yang pro-Israel dan sekutunya dengan cara tidak membelinya lagi. 


Para aktivis tersebut juga membagikan ratusan selebaran yang berisikan Fatwa MUI Pusat No. 83 tentang ajakan Pemboikotan Produk-Produk Pro-Israel dan sekutunya beserta daftar nama-nama itemnya kepada para pengunjung Car Free Day di sekitaran Tamkot Baturaja dan pengendara yang melintas.


Dengan suara lantang dan diiringi pekik Takbir "Allahu Akbar", H. Alikhan Ibrahim diikuti aktivis lainnya meminta umat Islam OKU berhenti membeli produk-produk tersebut sebagai dukungan kepada perjuangan rakyat Palestina. 

"Dengan membeli produk-produk tersebut, sama saja kita sudah secara tidak langsung turut menyokong perekonomian Zionis Israel untuk membiayai pasukannya membunuhi rakyat sipil Palestina khususnya di Gaza yang kebanyakan terdiri dari wanita, anak-anak dan orang tua. Sampai saat ini sudah puluhan ribu rakyat sipil Palestina yang sudah menjadi korban pemboman yang dilakukan tentara Zionis Israel Laknatullah. Oleh karena itu, ayo mari kita sama-sama berhenti membeli produk-produk pro-Israel dan sekutunya yang sudah di Fatwakan MUI Pusat. Kalau bukan Ulama, siapa lagi yang harus kita patuhi," ujarnya dengan lantang.


Lebih lanjut, H. Alikhan Ibrahim menyatakan dengan adanya pemboikotan produk-produk tersebut berarti secara tidak langsung kita sudah membantu perjuangan kemerdekaan Rakyat Palestina terbebas dari penjajahan Zionis Israel dengan cara mematikan perekonomian negara tersebut secara perlahan.


Seruan juga disampaikan Ketua RLI dan Pj. Komda Bang Japar OKU.


Usai kegiatan sosialisasi Fatwa MUI No. 83,  para aktivis Umat Islam OKU Bersatu memberikan Penyataan Sikap yang isinya mengutuk perbuatan biadab yang dilakukan Laskar Manguni terhadap peserta Aksi Damai Bela Palestina di Bitung Sulut pada Sabtu tanggal 25 November 2023 lalu, sekaligus meminta pemerintah pusat membubarkan laskar tersebut dan mengingatkan para pendukung Zionis Israel agar jangan coba-coba berani mengibarkan bendera negara itu atau akan berhadapan dengan Umat Islam Indonesia.


(Duan)

Polda Sumatera Barat Siapkan Pos DVI Di Bukitinggi , Identifikasi Jenazah Korban Erupsi Gunung Merapi Warga Harap Melapor

Liputansumsel.com


Bukittinggi liputansumsel.com--Polda Sumatera Barat [Sumbar]terjunkan tim Disaster Victim Identification (DVI) untuk melakukan proses identifikasi jenazah pendaki gunung merapi yang telah ditemukan meninggal sampai malam ini berjumlah 11  orang dan telah di evakuasi sebanyak 5 orang[Teridentifikasi]  hingga pukul 01 .31 WIB Dini Hari Selasa[05/12/2023].


11 orang MD [Meninggal Dunia] diketahui semenjak gunung merapi di sumatera barat [Sumbar]meletus sekitar pukul 14.54 WIB ,Minggu [03/12/2023] sekitar 75 orang pendaki terjebak di gunung merapi aktif tersebut  49 pendaki berhasil di evakuasi dengan selamat,

 hingga siang tadi sudah di temukan 3 orang yang selamat sementara 12 pendaki lainnya belum di temukan ,kami tim gabungan akan terus mencari korban yang terdiri dari TNI - POLRI dan BPBD ,"Pungkas Kolonel inf Rico  J Siagian ,S.Sos.




Proses identifikasi jenazah di lakukan untuk yang di temukan dalam kondisi tidak sempurna atau rusak agar tidak terjadi kesalahan dalam penyerahan kepada pihak keluarga ,kami akan melakukan identifikasi terlebih dahulu dan mengumpulkan data orang hilang dari pihak keluarga menanyakan ciri khas korban dan mencocokan data di posko antemortem yang berlokasi di rumah sakit Achmad Mochtar ," ungkap Kepala Sub Divisi [Kasubid] Dokpol Bikdokes Polda Sumbar Dr.Eka Purnama Sari .


Proses identifikasi melibatkan pengumpulan sampel DNA ,dokumen seperti kartu tanda penduduk [KTP ],Surat keterangan lahir ,ijazah , Foto Surat keterangan lahir dan kelengkapan korban yang di bawa sewaktu mendaki ,"Pungkas Kasubid Eka Purnamasari 


Jenazah yang sudah terindefikasi diantara nya : 


1].Muhammad Adan 21 tahun [laki- laki ]Teridentifikasi.

2].Muhammad Teguh Amanda 19 tahun [laki - laki ] Teridenfikasi.

3]. Nazatra Adzin Mufadhol 22 tahun [laki - laki ]Teridentifikasi.

4].Muhammad Al fikri 19 tahun [laki - laki ]teridenfikasi 

5].Nurva Afitri 27 tahun [Perempuan] Teridentifikasi .


JURNALIS : RIZKI AHMAD RIFANDI