28 Oktober 2019

Peneliti Belia Asal OKI Raih Medali Kompetisi Riset Internasional di Rusia

Liputansumsel.com
OKI — LiputanSumSel.Com òDhonan Nabil Hibatullah siswa kelas XII SMAN 1 Kayuagung berhasil membawa harum nama bangsa Indonesia di ajang lomba penelitian internasional 8th Asia Pacific Conference of Young Scienties (APCYS) 2019 di Rusia pada 14-20 Oktober 2019 lalu.

Dhonan bergabung dengan 8 peneliti muda lainnya se Indonesia yang tersaring melalui lomba peneliti belia (LPB) nasional 2018.

“Bangga bisa membawa nama baik Indonesia dikancah internasional dan mengharumkan nama Kabupaten OKI” Ujar pelajar yang menyukai matematika ini saat ditemui usai menerima penghargaan pemuda berprestasi dari Bupati OKI pada peringatan hari Sumpah Pemuda ke-91 di Kantor Bupati OKI, Senin, (28/10).

Pada lomba penelitian internasional yang digelar di Yakutks-Republic of Sakha, Rusia ini Dhonan berhasil meraih medali perunggu melalui proyek penelitian bidang Fisika, dengan judul “Slip-Stick Phenomenon”

“Metode pencarian material pembuatan mesin dgn memanfaatkan daya gesek” jelas Dia.

Dari lomba itu, jelas Dhonan tim Indonesia memenangkan dua medali perak, enam medali perunggu dan delapan penghargaan poster.

Dari gelaran ilmuan internasional ini Dhonan yakin generasi muda Indonesia mampu berprestasi di kancah internasional.

“Kita tidak kalah bersaing dengan bangsa lain, asal mau bekerja keras” Ungkap putra dari Pasangan Akhmad Kartono dan
Catur Retno Widiastuti ASN Pemkab OKI ini.

Pada hari sumpah pemuda ke-91 Dhonan yang bercita-cita menjadi ilmuan ini berpesan kepada rekan sebayanya untuk tidak mudah menyerah, memanfaatkan kemajuan teknologi dengan bijak serta tetap mempertahankan kearifan lokal.

“Jangan takut ketinggalan informasi atau terlambat update, lebih takut kalau kita kehilangan jati diri” tungkas dia.(PD)

Marsudi : Akan Memajukan Desa Rantau Lurus Sesuai dengan Visi Misi Saya

Liputansumsel.com
OKI-LiputanSumSel.Com
Berbagai macam visi dan misi yang dijanjikan oleh para calon Kepala Desa Rantau Lurus Kecamatan Selapan Kabupaten OKI yang nantinya saat mereka menjabat Kepala Desa akan segera dilaksanakan sesuai dengan apa yang mereka janjikan.  Sala satu  kandidat Calon Kepala Desa Rantau Lurus yakni Marsudi yang membagi Visi Dan Misi nya pada awak media jika ia terpilih menjadi Kepala Desa Rantau Lurus.

Menurut Marsudi saat dibincangi di kediamannya mengatakan" Visi saya untuk memajukan Desa Rantau Lurus modal utamanya adalah Jujur, Adil, Sejahtera, dan Berakhlak Mulia dan tentunya bersamaan dengan adanya Gotong Royong antar warga Desa Rantau Lurus" Ujarnya.

Lanjut Marsudi" Misi saya pun tak kalah penting lagi mewujudkan petani handal dan menghidupkan kembali petani yang fakum, mewujudkan bina lingkungan hidup, meningkatkan program kemitraan, mewujudkan pemerintah desa yang jujur dan berwibawa dengan mengambil keputusan yang cepat dan tepat, mengedepankan kejujuran dan musyawarah mufakat dalam kehidupan sehari hari baik dengan pemerintahan maupun dengan masyarakat desa, meningkatkan profesional dalam mengaktifkan perangkat desa, mewujudkan sarana dan prasarana desa yang memadai, perekonomian dan kesejahtetaan warga desa,meningkatkan pelayanan kesehatan masyarakat desa yang maksimal, meningkatkan kehidupan Desa secara dinamis dalam segi keamanan dan kebudayaan itulah misi saya kedepannya nanti apabila saya terpilih menjadi Kepala Desa Rantau Lurus, dan saya juga mohon kerjasamanya juga bagi semua Desa Rantau Lurus agar dapat membantu saya mewujudkan Visi dan Misi saya" Ungkap Marsudi.

Dilain tempat Soleh (45) salah satu warga Rantau Lurus mengatakan" Marsudi merupakan salah satu calon kades yang mampu mewujudkan desa Rantau Lurus untuk lebih maju dalam kehidupan, dan kami juga berharap apabila Marsudi terpilih jadi Kades segera dapat mewujudkan Visi dan Misinya kelak agar warga desa Rantau Lurus bisa hidup lebih sejahtera dan maju dalam segala aspek"Harapnya. (Povi)

Berpakaian Adat, ASN Hingga Pelajar di OKI Ikrarkan Persatuan

Liputansumsel.com
OKI—LiputanSumSel.Com Ratusan Aparatur Sipil Negara (ASN), TNI, Polri beserta pelajar di Kabupaten Ogan Komering Ilir mengikuti upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda ke 91 di Kantor Bupati OKI, Senin (28/10). Mengenakan pakaian adat nusantara, mereka mengikrarkan persatuan.

“Kami putra dan putri Indonesia, mengaku bertumpah darah yang satu, tanah air Indonesia. Kami putra dan putri Indonesia, mengaku berbangsa yang satu, bangsa Indonesia. Kami putra dan putri Indonesia, menjunjung bahasa persatuan, bahasa Indonesia” Ikrar salah seorang pemuda diikuti seluruh peserta upacara.

Hari Sumpah Pemuda ke-91 tahun 2019 mengambil tema "Bersatu Kita Maju". Bertindak sebagai Pembina upacara Wakil Bupati OKI, H.M. Djakfar Shodiq. Shodiq yang membacakan Sambutan Menteri Pemuda dan Olahraga mengungkap tema Hari Sumpah Pemuda tahun ini untuk menegaskan kembali komitmen yang teiah dibangun oleh para pemuda yang diikrarkan pada tahun 1928 dalam Sumpah Pemuda.

“Bahwa hanya dengan persatuan kita dapat mewujudkan cita-cita bangsa” Tungkas Shodiq.

Shodiq mengingatkan pentingnya penanaman karakter bagi pemuda ditengah perkembangan tekonologi yang pesat.

“Pemuda yang memiliki karakter yang tangguh adalah pemuda yang memiliki karakter moral dan karakter kinerja, beriman dan bertaqwa, berintegritas tinggi, jujur, santun, agar mampu berperan aktif dalam kancah internasional” Tungkas Shodiq.

Sebelumnya, para peserta melakukan karnaval budaya dengan menampilkan pakaian  adat dari berbagai daerah.

Dipanggung utama, defile peserta disambut Wakil Bupati OKI, H.M Djakfar Shodiq didampingi Kapolres, Dandim 0402 OKI, Sekda OKI, dan pejabat lainnya.(PD)

Sumsel Alami Puncak Kemarau, 854 Satgas Dinginkan Gambut di OKI

Liputansumsel.com
OKI —LiputanSumSel.Com Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksi sepekan terkahir Sumatera Selatan sedang mengalami puncak musim kemarau. 

Kondisi ini mengakibatkan Kota Palembang dan Kabupaten OKI mengalami siklus 30 Hari Tanpa Hujan (HTH) yang memicu kebakaran hutan dan lahan, terlebih di kawasan Kabupaten Ogan Komering Ilir yang memang notabene lahan nya merupakan lahan gambut.

“Update dinamika atmosfer per September dasarian, prediksi El-nino hingga akhir tahun diperkirakan dalam kategori lemah hingga netral. Secara umum, saat ini Provinsi Sumsel sedang berlangsung musim kemarau, diperkirakan akan berlangsung hingga bulan Oktober dasarian 2 tahun 2019,” tuturnya Kepala Stasiun Klimatologi Kelas I Palembang, Nuga Putrantijo melalui keterangan persnya pada Jum’at, (25/10).

Nuga mengungkap pada bulan Oktober dasarian 2, Angin Monsun Australia masih akan berlangsung hingga bulan November dasarian 1, hal tersebut akan menghambat pembentukan awan, terutama di wilayah Indonesia bagian Selatan.

“Jadi, prediksinya hujan baru terjadi di akhir Oktober atau di dasarian I November sekitar tanggal 1 November. Potensi awan di tanggal tersebut harus dimanfaatkan untuk hujan buatan," ucapnya.

Dalam penjelasannya Nuga mengatakan kondisi tersebut turut menjadi penyebab terjadinya kebakaran di sejumlah kawasan, terutama di Selatan wilayah Sumsel seperti Kabupaten OKI.

“Daerah-daerah yang perlu diwaspadai dan sering terjadi karhutbunla dengan sifat hujan di musim kemaraunya dibawah normal (lebih kering) antara lain Kabupaten Ogan Ilir, Kabupaten OKI, Kabupaten Banyuasin, Kabupaten Muba dan beberapa daerah lainnya” Ujar dia.

Upaya antisipasi diambil pemerintah untuk menanggulangi perubahan iklim tersebut dengan penambahan personil satuan tugas (satgas) gabungan pencegahan kebakaran hutan dan lahan yang disebar di Kabupaten Ogan Komering Ilir sebagai upaya untuk memaksimalkan pemadaman.

Sebanyak 854 personel, yang terdiri dari BPBD, TNI, Polri bergabung dengan Satgas Kabupaten untuk memaksimalkan pemadaman.

Kepala BPBD Kabupaten OKI, Listiadi Martin mengungkap personil bantuan tersebut di sebar pada 7 Kecamatan rawan Karhutbunlah antara lain Kecamatan Cengal, Tulung Selapan, Pampangan, Pangkalanlampam, Tanjung Lubuk, Kayuagung dan Jejawi.

“Target di lapangan selama 10 hari menyebar ke titik rawan. Satuan-satuan itu di bawah kendali Kapolda dan Pangdam” Ujar Listiadi, Minggu, (27/10).

Listiadi mengungkap terimakasih atas  dukungan penuh pihak provinsi dan TNI/Polri kepada satgas OKI yang beberapa bulan terakhir berjibaku melakukan pemadaman dan pemantauan.

“Memang beberapa hari terakhir  titik panas (hot spot) bertambah, jadi bukan titik api (fire spot), terimakasih Satgas dari Provinsi sudah turut membantu menguatkan kami di daerah” tungkasnya.(PD)

Peringati Sumpah Pemuda, Pemkab Muba Ajak Seluruh Elemen Bersatu untuk Maju

Liputansumsel.com
MUBA-LIPUTANSUMSEL- Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin (Muba) menggelar Upacara Memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-91 di Kantor Bupati Muba, Senin (28/10/2019). Mewakili Bupati Muba H Dodi Reza Alex, Wakil Bupati Muba Beni Hernedi sebagai Inspektur Upacara.

Upacara memperingati Hari Sumpah Pemuda diikuti Segenab Forum Koorinasi Pimpinan Daerah, seluruh ASN Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemkab Muba, Organisasi Pemuda dan Perwakilan Siswa SMA dan SMK se Kabupaten Muba.

Dalam sambutan Menteri Pemuda dan Olahraga RI, Dr H Zainudin Amali SE Msi disampaikan Wakil Bupati Muba, mengatakan bahwa Hari Sumpah Pemuda ke 91 kali ini mengambil tema "Bersatu Kita Maju", tema diambil untuk menegaskan kembali komitmen yang telah dibangun oleh para pemuda yang diikrarkan pada tahun 1928 dalam Sumpah Pemuda, bahwa hanya dengan persatuan kita dapat mewujudkan cita-cita bangsa.

Tema Bersatu Kita Maju sesungguhnya diperuntukan untuk seluruh elemen bangsa, tetapi bagi pemuda menjadi keharusan karena di tangan pemuda lah Indonesia bisa lebih maju. Pemuda untuk Indonesia maju adalah pemuda yang memiliki karakter, kapasitas, kemampuan inovasi, kreativitas yang tinggi, mandiri, inspiratif serta mampu bertahan dan unggul dalam menghadapi dunia.

"Kalau pemuda generasi tedahulu mampu keluar dari jebakan sikap-sikap primordial suku, agama, ras dan kultur, menuju persatuan dan kesatuan bangsa, maka tugas pemuda saat ini adalah harus sanggup membuka pandangan keluar batas-batas tembok kekinian dunia, demi menyongsong masa depan dunia yang lebih baik, "sampainya.

Lanjutnya, "wahai pemuda Indonesia, dunia menunggumu, berjuanglah, lahirkanlah ide-ide, tekad, dan cita-cita, pengorbanan dan perjuanganmu tidak akan pernah sia-sia dalam mengubah dunia,"pungkas Beni.

Dikatakan Beni, semangat para pemuda dalam menatap dan ikut membangun dunia harus terus menjadi obor penyemangat bagi pengabdian pemuda indonesia dalam ikut serta berpartisipasi mengangkat bangsa dan tanah air tercinta di kancah dunia.

"Saya ucapkan selamat Hari Sumpah Pemuda ke-91, semoga melalui peringatan ini kita selalu menghormati jasa para pemuda, jasa para pendiri bangsa dan jasa para pahlawan kita, semoga Allah SWT, Tuhan Yang Maha Kuasa senantiasa melimpahkan rahmat dan ridhonya kepada kita semua,"ucapnya.

Pada upacara tersebut bertindak sebagai perwira upacara yaitu Kepala Dinas Perhubungan H Pathi Riduan SE ATD MM, sebagai pemimpin upacara Plt Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Muhammad Fariz SSTP MM, pembaca UUD 1945 Anggota DPRD Kabupaten Muba, Tanzil Asrori dan Pembaca Teks Keputusan Kongres Pemuda Indonesia tahun 1928 Ketua Karang Taruna Kabupaten Muba, Chandra Wijaya SH.(agung/rill).