21 Januari 2021

Bupati Muba DRA Bangun Sarana Olahraga Tiap Kecamatan

Liputansumsel.com

 


MUBA,liputansumsel.com-- - Tak hanya dalam sektor infrastruktur jalan, Bupati Musi Banyuasin Dr H Dodi Reza Alex Noerdin juga sangat konsisten melakukan pembangunan fasilitas olahraga.


Kali ini Bupati Muba Dr. H Dodi Reza Alex Noerdin Lic Econ MBA meresmikan Sport Center di Kelurahan Babat Kecamatan Babat Toman yang dibangun pada tahun 2020 lalu. Sport Center tersebut terdiri dari lapangan futsal, dua lapangan voli dan basket.


"Semoga setelah dibangunnya sport center ini, Babat Toman siap menjadi tuan rumah event-event olahraga dalam Kabupaten Muba," ujar Dodi saat melakukan kunjungan kerja dalam rangka Peresmian Sport Center dan Penyerahan Bantuan Rumah Tidak Layak Huni (RLTH) di Halaman Kantor Lurah Babat Kecamatan Babat Toman, Kamis (21/1/2021).


Salain itu pada tahun 2021 ini akan dibangunkan juga sport center dan fasilitas olahraga di beberapa desa dalam Kecamatan Babat Toman yaitu, Sport Center di Desa Sri Mulyo, Sugi Waras, Sungai Angit, Tribun Mini Desa Mangun Jaya, serta rehab gedung olahraga Kelurahan Babat Kecamatan 

Babat Toman.


"Kita sudah setahun belakangan ini mengalami pandemi COVID-19, saya percaya salah satu upaya untuk menjaga badan susah terinfeksi dari virus itu kalau tubuh kita bugar imunitas kita kuat, oleh karena itu walaupun dimasa Pandemi tahun kemarin kita tetap membangun sarana-sarana olahraga salah satunya di Kecamatan Babat Toman. Ini akan terus kita lanjutkan ditiap kecamatan, satu kecamatan satu stadion mini, dan sport center ditiap desa terutama desa yang mempunyai lahan yang cukup," ungkapnya.


Sementara Camat Babat Toman Emilya Afrianita SSTP MSi mengucapkan terima kasih karena telah dibangunkan sport center Babat Toman, ia juga menyatakan siap menjadi tuan rumah turnamen-turnamen yang ada di Kabupaten Muba.


"Kami juga ucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya, semoga kedepannya kami tetap menjadi prioritas untuk realisasi pembangunan ditahun-tahun yang akan datang," ucap Emilia.


Bupati Muba dalam acara tersebut menyerahkan bantuan diantaranya penyerahan simbolis bedah rumah tidak layak huni (RLTH) Tahun 2021 untuk ibu Zanima Desa Bangun Sari, Parmanto Kelurahan Mangun Jaya, Amrina Desa Toman Baru, dan Burhan Desa Muara Punjung. Kemudian bantuan Rumah Tahfiz Roudotul Quran Kelurahan Babat berupa Pembangunan WC, insentif guru ngaji, dan sembako untuk santri dari kaum dhuafa. Bantuan dari Dinas TPHP berupa kartu tani untuk dua kelompok tani kepada Herly Waziro Ketua Kelompok Tani Sejahtera Desa Pangkalan Jaya, dan Surono Ketua Kelompok Tani Pangkalan Aman Kecamatan Babat Toman.


Selanjutnya bantuan sembako untuk lansia dari Dinas Sosial Muba diberikan kepada Haninah, Sukesih Kelurahan Babat, Aminah Kelurahan Mangun Jaya, Muda Kelurahan Sereka, dan Husin warga Desa Pangkalan Jaya.


Kegiatan ini turut dihadiri Asisten Bidang Pengembangan Perekonomian dan Pembangunan Setda Muba Drs H Yusuf Amilin, Wakil Ketua DPRD Muba Jon Kenedy, bersama Anggota DPRD Muba Dapil II, Kapolsek Babat Toman AKP Andi Kusuma Wijaya, Ketua Karang Taruna Muba Candra Wijaya, serta para lurah dan kades Se Kecamatan Babat Toman.

Survey BPS: OKI Didominasi Penduduk Usia Produktif

Liputansumsel.com


OKI--LiputanSumSel.Com Badan Pusat Statistik (BPS) Secara resmi merilis data kependudukan hasil Sensus 2020 (SP 2020). Di Kabupaten Ogan Komering Ilir jumlah penduduk mengalami peningkatan hingga 5 persen dalam kurun waktu 10 tahun terakhir dengan dominasi generasi  X yakni mereka yang lahir di periode tahun 1965-1980 dan Generasi Y atau milenial (1981-1994) mencapai 517.820 jiwa dari total penduduk OKI sebanyak 769. 348 jiwa per September 2020.

.

"Tren penambahan penduduk di OKI relatif normal di kisaran 5 persen dalam 10 tahun atau 0,5 persen pertahun dengan dominasi oleh penduduk usia produkti mencapai 517.820 jiwa" ungkap Kepala BPS OKI,   Yudistira usai mengikuti konfrensi virtual rilis data kependudukan nasional oleh BPS dan Kemendagri di Kantor Bupati OKI, Kamis, (21/1).


Terkait potensi demografi itu Yudis mengungkap pemerintah mesti pandai melakukan pendekatan program pembangunan untuk memaksimalkan usia angkatan kerja yang maksimal di OKI.

.

"Rilis ini amat bermanfaat bagi Pemda untuk menentukan arah kebijakan, apalagi dengan bonus demografi OKI bisa melakukan percepatan pembangunan" ujarnya.

.

Yudis menambahkan memang ada perbedaan data mencapai 35 ribu jiwa antara BPS dan Disdukcapil karena beberapa faktor.

.

"Selisih data itu misalnya ada warga yang belum merekam e-KTP, pindah domisili dan sebagainya. Ini yang akan dilakukan sinkronasi dengan Disdukcapil OKI" terangnya.(PD/ril)

Sampah, Kayu Dan Bambu Kembali Numpuk Di Bawah Jembatan Ogan Dua

Liputansumsel.com


Baturaja,liputansumsel.com-- - Usai dibersihkan oleh anggota BPBD OKU beberapa hari lalu, sampah, kayu dan bambu kembali menumpuk di bawah Jembatan Ogan Dua. Tumpukan itu nyangkut di salah satu tiang jembatan yang menghubungkan Kelurahan Sukajadi dengan Kemalaraja serta jalan lintas Baturaja ini. 

Keadaan tersebut berdasarkan pantauan media ini di lokasi pada Kamis siang menjelang sore (21/1). 

Melalui pengamatan, tampak tiga orang dewasa sedang memancing di atas tumpukan itu, ini menunjukkan jika tumpukan tersebut cukup kokoh untuk diinjak orang dewasa.


Dihubungi via WAnya pada Kamis sore (21/1), Kalaksa BPBD OKU Amzar Kristofa, SIP, M.Si mengaku belum mengetahui jika sampah, kayu dan bambu kembali menumpuk dan nyangkut kembali di salah satu tiang bawah jembatan Ogan Dua.

"Belum sempat dipantau karena kemarin baru selesai pembersihan di Jembatan Ogan Tiga. In syaa Allah besok (Jum'at, red). Terima kasih atas masukannya," ujarnya.


Amzar berjanji siap untuk membersihkan lagi tumpukan tersebut.


Lebih lanjut ia menuturkan dilokasi itu ada gundukan tanah, jadi memudahkan sampah menumpuk.

"Akan kita bersihkan dan tanahnya kita semprot agar tidak jadi tempat persinggahan sampah," janjinya.


Seperti diberitakan media ini sebelumnya, Tim BPBD OKU yang terdiri dari sekitar 20 personil membersihkan tumpukan sampah, kayu dan bambu yang nyangkut di bawah tiang jembatan Ogan Dua selama beberapa hari menggunakan perahu dan gergaji mesin.


(Duan)

Iptu Dwi Rio;Tak Ada Kompromi Bagi Para Pelaku Penyalahgunaan Narkoba

Liputansumsel.com


MUBA,liputansumsel.com--Dipimpin langsung Oleh Kanit Reskrim Polsek Keluang IPDA. AZHARI PURNAMA.SH, penangkapan Seorang pengedar Narkoba bernama LEKAT ALATAS (22) bin Jon Heri Warga Bilik Panjang Desa Muara Teladan, RT.10/RW.9, pada Rabu (20/1/2021), berlangsung Dramatis.


Kapolres Musi Banyuasin AKBP,ERLIN TANGJAYA,SIK melalui Kapolsek Keluang IPTU,DWI RIO ANDRIAN,SIK membeberkan Kronologis Penangkapan terhadap Tersangka Alkat.


"Berkat Laporan dan informasi dari masyarakat, bahwa adanya transaksi Narkoba di Wilayahnya hukum Polsek Keluang, "Maka Saya perintahkan Kanit reskrim bersama Anggota lainnya Untuk menyelidiki Hal tersebut. Dan Alhamdulillah Tersangka berhasil kami Amankan,"Cetus Dwi Rio.


Lebih lanjut, "Saat pelaku melintas di jln.umum Kel.Keluang (jln.kompres) Kec.keluang Muba, dengan Mengendarai Mobil Pick Up Gelagatnya mencurigakan"Saat di berhentikan Petugas, Tsk tak mau berhenti, dan Tsk sempat membuang Barang Haram tersebut di parit. "Namun Hal tersebut diketahui Petugas yang Sedang mengejar Tersangka.


"Berkat kesigapan petugas, Akhirnya Tsk berhasil dihentikan. Dan Saat diadakan penggeledahan pada tubuh Tsk, dan di Saksikan Oleh Ket.RT setempat, ditemukan BB berupa 1 (satu) paket Sabu dalam plastik klip bening seberat ± 5,18 Gram, yang sempat dibuang Tsk"Terangnya.


"Saat ini Tersangk bersama Barang bukti sudah kami Amankan di Mapolsek Keluang, guna penyelidikan lebih lanjut. Dan untuk Tsk akan kami jerat dengan Primer Pasal 114 ayat (2) Subsider Pasal 112 ayat (2) UU RI No.35 tahun 2009 tentang Narkotika. "Pungkas Dwi Rio.

Akp Ali Rojikin,SH,MH resmi jabat Kasat Reskrim Polres Muba

Liputansumsel.com


MUBA,liputansumsel.com- Kapolres Muba Akbp Erlin Tangjaya, SH, S.ik pimpin serah Terima jabatan (sertijab) Kasat reskrim dan Kapolsek Babat toman. Sertijab berlangsung di Aula Mapolres Musi Banyuasin, Kamis, 21 Januari 2021.


Jabatan Kasat Reskrim diserah terima kan dari (alm) Akp Deli Haris, SH, MH kepada Akp Ali Rojikin, SH, MH yang sebelumnya menjabat Kapolsek Babat toman Polres Muba. 


Sementara itu, Jabatan Kapolsek Babat toman diserah terima kan dari Akp Ali Rojikin, SH, MH kepada Akp Andy Kusuma Jaya, SST, SH yang sebelumnya menjabat Kanit 1 Sidik Subdit halkum Dit Polair udah Polda Sumsel. 


Serah Terima jabatan tersebut dilaksanakan dengan menindaklanjuti Surat Telegram Kapolda, tentang Pemberhentian dari dan Pengangkatan dalam Perjanjian  di lingkungan Polda Sumsel. 


Akbp Erlin Tangjaya, SH, S.ik dalam sambutan nya mengatakan bahwa mutasi tersebut hal biasa untuk penyegaran dan karier anggota. 


"Selamat kepada pejabat yang baru semoga amanah dan saya yakin percaya dengan bekal pengalaman selama ini dapat diterapkan pada tugas dan jabatan baru, tegas Kapolres Muba. 


Erlin berharap kepada pejabat baru yang menerima tanggung jawab dan jabatan segera menyesuaikan diri, kenali pelajari lingkungan kerja sesuai jabatan baru yang disandang. 


Sertijab sendiri berlangsung tertib dan dari pantauan liputanHumas kegiatan tersebut berlangsung dengan memperhatikan protokol kesehatan guna mencegah penyebaran Covid - 19.