05 Oktober 2017

Sekwan OKI Pilih Bungkam Prihal Anggaran Sewa Rumah

Liputansumsel.com
OKI.---liputansumsel.com---Sekretaris DPRD OKI, Nila Utami lebih memilih bungkam terkait anggaran sewa rumah dinas untuk anggota DPRD OKI sebesar Rp 15 Juta perbulan.

Nila Utami tampaknya belum mau mengomentari  pertanyaan konfirmasi wartawan melalui telephone ataupun Whatsaps, barulah lewat SMS ia mengatakan bahwa dirinya tengah di sibukkan lantaran ada keluarga nya yang sakit

" maaf pak, ibu lagi ngurusi kel (keluarga.RED) sakit." Balasan konfirmasi lewat SMS tersebut. Kamis, (5/10/2017)

Ironi, dari hasil penelusuran di lapangan, sepertinya fasilitas rumah dinas DPRD tak bernilai Rp 15 Juta seperti harga sewa nya. bahkan kalau di taksir secara fasilitas sewa nya tak lebih dari Rp 6-10 Juta/tahun seperti rumah pada umumnya. banyak rumah yang tak ditempati oleh anggota DPRD OKI lantaran sudah memiliki rumah sendiri. (4R) 

Yongki : Anggaran Alkes RSUD Tumpang Tindih, Diduga Kejaksaan Main Mata

Liputansumsel.com

OKI,---Liputan Sumsel.---Puluhan orang dari LSM Lidik Krimsus RI melakukan aksi demo di kantor Kejaksaan Negeri Kayuagung. Kamis, (5/10/2017) Yongki Ariansyah SH selaku kordinator aksi mendesak pihak Kejaksaan untuk mengusut adanya praktek dugaan kongkalikong dalam pengadaan obat-obatan dan alat kesehatan di RSUD Kayuagung yang bersumber dari APBD OKI tahun 2016 dengan nilai milyaran rupiah

" ada kongkalikong dan tumpang tindih anggaran dalam pelaksaan pengadaan alkes dan obat-obatan di RSUD. Kita mintakan kepada pihak kejaksaan untuk mengusut tuntas." Kata Yongki.

Dalam tahun yang sama, sambung Yongki. terjadi pula pengadaan proyek yang sama dengan anggaran yang berbeda. Sehingga kuat dugaan indikasi penyimpangan yang berpotensi merugikan keuangan Negara

Bahkan dalam orasinya, para pendemo ini menilai kinerja Kejari OKI yang lamban dalam menindaklanjuti setiap berkas laporan yang disampaikan

" kalau setiap laporan lamban di tindak lanjuti, wajar kalau kami menduga pihak kejaksaan ada main mata dengan pihak RSUD." ucap Yongki

Kepala Kejasaan Negeri melalui Kasi Intel Kejari Kayuagung, Indra Gunawan berjanji akan mengusut tuntas dugaan pengadaan obat-obatan dan alat kesehatan di RSUD Kayuagung

" dugaan dugaan tersebut akan di usut tuntas. soal tudingan kami main mata. kami telah bekerha dengan baik tanpa ada main mata seperti yang di tudingkan." Ucap Indra.(4R)