17 Agustus 2024

HUT RI ke 79 Tahun, 860 Warga Binaan Lapas Kayuagung Terima Remisi

Liputansumsel.com


OKI, Liputan Sumsel.Com -  Masih dalam rangkaian peringatan HUT RI ke-79 tahun Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) Tahun 2024 tingkat Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), Pj Bupati OKI, Ir Asmar Wijaya, MSi bersama Forkopimda OKI menyambangi Lapas Kelas IIB Kayuagung untuk menyerahkan remisi secara simbolis kepada narapidana dan anak binaan. Penyerahan remisi ini dilakukan usai acara ziarah nasional di TMP Kesuma Negara Kayuagung, Sabtu (17/8/24).

“Remisi merupakan pengurangan masa hukuman yang didasarkan pada ketentuan perundang-undangan yang berlaku. Namun remisi tidak serta merta diberikan kepada napi oleh Pemerintah. Pemberian remisi dilakukan setelah melalui proses penilaian dan evaluasi yang dilakukan Lapas. Hasilnya kemudian diusulkan ke Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia untuk disetujui,”ujar Pj Bupati OKI, Ir Asmar Wijaya, MSi dalam sambutannya dihadapan para warga binaan pemasyarakatan Lapas Kelas IIB Kayuagung yang memperoleh remisi dalam peringatan HUT RI ke-79 tahun.

Pj Bupati OKI, Asmar menjelaskan bahwa pemberian remisi merupakan bentuk apresiasi kepada warga binaan yang bersungguh-sungguh menjalani masa binaan.

“860 warga binaan Lapas Kelas II B Kayuagung yang mendapatkan remisi hari ini adalah hasil dari perilaku baik yang saudara lakukan selama menjalani masa binaan, kedisiplinan saudara menjadi tolak ukur dalam pemberian remisi dan ini merupakan bentuk apresiasi,”jelas Asmar.

Asmar berpesan kepada para napi dan anak binaan yang telah mendapatkan remisi agar selalu mematuhi aturan dan menginternalisasikan nilai-nilai positif yang di dapat selama menjalani masa binaan ke dalam diri masing-masing.

“Selamat kepada saudara-saudara yang telah menerima remisi. Dalam momentum ini, saya juga berpesan kepada saudara yang mendapatkan remisi agar senantiasa berperilaku baik selama menjalani masa binaan hingga kembali ke tengah-tengah masyarakat menjadi insan yang bermanfaat,”pungkas Asmar.

Sementara itu Kalapas Kelas IIB Kayuagung, Jepri Ginting melaporkan bahwa Lapas Kelas II B Kayuagung saat ini membina sebanyak 1.053 warga binaan yang terdiri dari 800 orang napi dan 253 orang tahanan.

“Dari seluruh warga binaan Lapas Kelas IIB kayuagung, hari ini yang mendapat remisi berjumlah 860 orang dengan rincian remisi satu bulan sebanyak 122 orang, remisi 2 bulan 215 orang, remisi 3 bulan 260 orang, remisi 4 bulan 146 orang, remisi 5 bulan 109 orang, remisi 6 bulan 8 orang. Diantaranya 10 orang langsung bebas dan 3 orang subsider B3S,”jelas Ginting.(PD)

Apel Kehormatan dan Renungan Suci Dihadir Ketua DPRD Sumatera Selatan dan Forkopimda

Liputansumsel.com


Palembang,liputansumsel.com– Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah ( DPRD) Provinsi Sumatera Selatan ( Sumsel) Hj RA Anita Noeringhati, Sabtu (17/8/2024) bersama Unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Provinsi Sumsel menghadiri Apel Kehormatan dan Renungan Suci bertempat di Taman Makam Pahlawan (TMP) Ksatria Ksetra Siguntang Jalan Jenderal Sudirman KM 3,5 Palembang.

Bertindak selaku Inspektur Upacara (Irup) Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sumsel Irjen Pol A.Rachmad Wibowo.

Prosesi apel penghormatan ditandai dengan Penghormatan Kepada Arwah Pahlawan, Pembacaan Naskah Apel kehormatan dan Renungan Suci oleh Inspektur Upacara.

“Kami yang hadir hari ini sabtu tanggal 17 Agustus 2024, pukul 00.05 WIB pada upacara untuk memperingati akan jasa-jasa para pahlawan tentara nasional Indonesia 1458 orang, Kepolisian Negara RI 77 orang, Pegawai Sipil 31 orang, pejuang rakyat 148, pahlawan tak dikenal 43 orang,” ucap Kapolda saat Pembacaan Naskah Apel kehormatan dan Renungan Suci.

Lebih lanjut Kapolda  menyatakan rasa hormat yang sebesar-besarnya atas keikhlasan dan pengorbanan saudara-saudara dalam pengabdian terhadap perjuangan demi kebahagiaan negara dan bangsa.

“Kami bersumpah dan berjanji perjuangan saudara-saudara adalah perjuangan kami pula dan jalan kebaktian yang saudara tempuh adalah jalan bagi kami juga. Kami berdoa arwah saudara-saudara diterima oleh tuhan yang maha esa dan mendapatkan tempat yang sewajarnya,” tutupnya.

Pada kesempatan tersebut juga dilakukan mengheningkan cipta dipimpin Inspektur Upacara, penyalaan obor keliling dan diakhiri dengan pembacaan doa untuk arwah para pahlawan. (mhn/ril)

Giat Penyerahan SK Remisi Umum Bagi Narapidana dan Anak Binaan Lapas Pakjo Palembang Dihadiri Ketua DPRD Provinsi Sumsel

Liputansumsel.com


Palembang,liputansumsel.com– Ketua DPRD Provinsi Sumatera Selatan, Ibu Dr. Hj. R.A. Anita Noeringhati, SH., MH., hadiri giat pemberian SK Remisi Umum Bagi Narapidana dan Anak Binaan Lapas Pakjo Palembang.

Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) Elen Setiadi, S.H, M.S.E didampingi oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Provinsi Sumsel Dr. Ilham Djaya, S.H., M.Hum, yang secara simbolis menyerahkan Surat Keputusan (SK) remisi bagi anak binaan dan narapidana, dalam rangka Hari Ulang Tahun Ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI), bertempat di Lembaga Pembinaan Khusus Anak Kelas I Pakjo Palembang, Sabtu (17/8/2024).

Dalam sambutannya Pj Gubernur Elen Setiadi mengatakan, pemerintah memberikan penghargaan berupa remisi bagi narapidana dan pengurangan masa pidana bagi anak binaan, yang telah menunjukkan kontribusi, prestasi, dan disiplin yang tinggi dalam mengikuti program pembinaan, serta telah memenuhi syarat administratif dan substantif yang telah diatur dalam ketentuan perundang- undangan yang berlaku.

Menurutnya, Pemberian remisi dan pengurangan masa pidana kepada warga binaan bukan semata-mata diberikan secara sukarela oleh pemerintah, namun merupakan sebuah bentuk apresiasi dan penghargaan bagi warga binaan yang telah bersungguh-sungguh mengikuti program-program pembinaan yang diselenggarakan oleh unit pelaksana teknis pemasyarakatan dengan baik dan terukur.

“Saya berpesan kepada seluruh warga binaan yang mendapatkan remisi dan pengurangan masa pidana pada hari ini untuk menjadikan momentum ini sebagai sebuah motivasi untuk selalu berperilaku baik, mematuhi aturan yang berlaku, mengikuti program pembinaan dengan giat dan bersungguh-sungguh. Program pembinaan yang Saudara jalani saat ini merupakan sebuah sarana untuk mendekatkan Saudara kepada kehidupan masyarakat,” ungkapnya.

Elen berpesan, agar warga binaan untuk menunjukkan sikap dan perilaku yang lebih baik lagi dalam mengikuti seluruh tahapan, proses, kegiatan program pembinaan di masa yang akan datang. Khususnya, bagi warga binaan yang mendapatkan remisi dan pengurangan masa pidana sekaligus memperoleh kebebasan untuk kembali ke tengah masyarakat, keluarga dan sanak saudara.

“Saya ucapkan selamat merajut tali persaudaraan di tengah keluarga dan selamat menjalin kebersamaan dengan lingkungan masyarakat. Jadilah insan dan pribadi yang baik, hiduplah dalam tata nilai kemasyarakatan yang baik, taat hukum, mulailah berkontribusi secara aktif dalam pembangunan untuk melanjutkan perjuangan hidup, kehidupan dan penghidupan sebagai warga negara, anak bangsa dan anggota masyarakat di lingkungan tempat tinggal Saudara,” tuturnya.

Sementara Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Provinsi Sumsel Dr. Ilham Djaya, S.H., M.Hum dalam laporannya mengatakan, jumlah Narapidana dan Anak Binaan yang mendapat Remisi Umum pada HUT ke-79 Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia, sebanyak 11.695 orang.

Ilham merinci mereka yang  mendapatkan remisi 1 bulan sebanyak 2.050 orang,  remisi 2 bulan sebanyak 2.264 orang, remisi 3 bulan sebanyak 3.190 orang. Mendapat remisi 4 bulan sebanyak 2.210 orang, mendapat remisi 5 bulan sebanyak 1.628 orang, dan yang mendapat remisi 6 bulan sebanyak 353 orang.

“Kami ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas kehadiran Bapak Pj Gubernur Sumatera Selatan serta para hadirin sekalian dalam acara pemberian remisi tahun 2024, dan mohon maaf apabila dalam penyelenggaraan ini terdapat hal-hal yang kurang berkenan di hati Bapak/Ibu, Kami menghaturkan ucapan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya atas kesediaan Bapak Pj Gubernur memberikan santunan kepada Narapidana dan Anak Binaan yang bebas pada hari ini di Lapas dan Rutan se- Sumatera Selatan,” tandasnya. (mhn/ril)

Hadiri Peringatan Detik-detik Proklamasi Tingkat Provinsi Sumsel Dihadiri Ketua DPRD Provinsi Sumatera Selatan

Liputansumsel.com


Palembang,liputansumsel.com– Ketua DPRD Provinsi Sumatera Selatan, Ibu Dr. Hj. R.A. Anita Noeringhati, SH., MH., bersama unsur Forkopimda Hadiri Peringatan detik-detik proklamasi tingkat Pemprov Sumsel yang dipusatkan di Griya Agung Palembang, Sabtu (17/8/2024) pagi.

Bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup) peringatan ke-79 hari kemerdekaan Republik Indonesia (RI) tahun 2024, Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) Elen Setiadi SH. M.S.E.

Peringatan HUT Proklamasi itu dimulai dengan pengibaran sang saka merah putih oleh pasukan pengibar bendera  Provinsi Sumatera Selatan. Dilanjutkan dengan pembacaan teks Undang-Undang Dasar 1945 oleh Ketua DPRD Provinsi Sumsel Hj. R.A. Anita Noeringhati.

Adapun yang bertindak selaku Komandan Upacara Letkol Arm. Timotius Berlian Yogi Ananto, SE. Alumni Akademi Militer Tahun 2005, Jabatan sehari-hari sebagai Danyon Armed 15/Cailendra.

Sementara itu bertindak sebagai petugas pembawa bendera merah putih adalah Zakiya Annisa Ramadani lahir di Palembang tanggal 21 September 2008.

Sedangkan bertindak sebagai petugas pengibaran bendera merah putih masing-masing yakni

1. Bimma Sandy Putra lahir di Sanggaran Agung tanggal 5 April 2008 putra pasangan Sudriman dan Hapiroh perwakilan SMAN 3 Unggulan Kayuagung.

2. Fayaz Atha Kurniawan (tengah) lahir di Palembang tanggal 2 November 2008 putra Indra Kurniawan dan Sri Yuli Mariana perwakilan dari SMA Negeri 1 Palembang.

3. Fairuz Akbar Pratama (pembentang) lahir di Baturaja Tanggal 4 Juni 2008 putra Wintri Yansi dan Iin Novriani  perwakilan SMA Negeri 1 OKU.

Sementara itu bertindak sebagai Komandan Paskibraka adalah Letda Inf Reza Baskoro Wira Yudha  merupakan alumni AAD/tahun 2023 jabatan sehari-hari sebagai Danton III Kipan A Yonif 200/Bela Negara.

Serta bertindak sebagai Komandan Pleton Pasukan 45, Letda Pom Reza Bayu Faitnando Alumni Sepa PK Tahun 2023. Jabatan sehari-hari sebagai Kasubsithanmil SI Idik Satpom Lanud Sri Mulyono Herlambang Palembang.

Serta bertugas sebagai Komandan Kelompok 17 Yoseph Alvares Waruwu, Lahir di Lubuklinggau 25 Maret 2008 putra Hekizaro Waruwu dan Resmawati perwakilan SMA rujukan Kota Lubuklinggau.

Usai upacara peringatan hari Kemerdekaan RI ke-79 Pj Gubernur Sumsel Elen Setiadi mengucapkan selamat Dirgahayu kepada negara Republik Indonesia. Di usianya memasuki 79 tahun diakui Elen telah banyak capaian yang telah dilakukan khususnya di masa-masa pemerintahan Presiden Joko Widodo. Namun demikian menurutnya masih banyak tantangan yang dihadapi ke depan terutama untuk  mewujudkan Indonesia maju, berkembang menuju Indonesia emas.

“Alhamdulillah sudah banyak capaian yang kita lakukan selama pemerintahan terutama masa masa pemerintahan Presiden Joko Widodo. 10 tahun terakhir. Tapi masih begitu banyak tantangan kedepan  yang harus kita hadapi khususnya untuk mewujudkan Indonesia emas dan Indonesia yang maju dan berkembang.  Semoga semangat kita tetap.maju untuk mewujudkannya,” tutup Elen. (mhn/ril)

DPRD Kota Prabumulih Hadiri Upacara Peringatan HUT ke-79 RI di Halaman Rumah Dinas Walikota

Liputansumsel.com

 


Prabumulih ,liputansumsel.com– Pimpinan dan Anggota DPRD Kota Prabumulih bersama jajaran pemerintahan lainnya mengikuti Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia, pada Sabtu, 17 Agustus 2024, pukul 07.00 WIB

Acara yang berlangsung di halaman Rumah Dinas Walikota Prabumulih ini dipimpin oleh Pejabat Walikota Prabumulih, H. Elman, ST, MM, sebagai Inspektur Upacara.

Upacara berlangsung khidmat dengan dihadiri berbagai elemen, mulai dari jajaran pejabat pemerintahan, unsur Forkopimda, TNI, Polri, hingga Aparatur Sipil Negara (ASN) dan para pelajar dari tingkat SD hingga SMA.

Tema yang diusung pada peringatan tahun ini adalah “Nusantara Baru, Indonesia Maju,” yang mencerminkan semangat bangsa Indonesia untuk terus berjuang menuju masa depan yang lebih baik.

Dalam kesempatan tersebut, Ketua DPRD Kota Prabumulih, Sutarno SE, menyampaikan pesan semangat kepada seluruh peserta upacara.

“Hari Kemerdekaan ini adalah momen bagi kita semua untuk mengenang perjuangan para pahlawan yang telah gugur demi kemerdekaan Indonesia. Melalui tema ‘Nusantara Baru, Indonesia Maju,’ kita diajak untuk terus berinovasi dan bekerja keras, demi kemajuan bangsa, termasuk Kota Prabumulih,” ujarnya.

Sutarno juga menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah, masyarakat, dan seluruh elemen bangsa dalam membangun daerah serta bangsa secara keseluruhan.

“Kita di DPRD selalu berkomitmen untuk mendukung penuh segala program pemerintah demi kemajuan Kota Prabumulih, yang juga menjadi bagian dari kontribusi kita bagi kemajuan Indonesia,” tambahnya.

Sementara, Pejabat Walikota Prabumulih, H. Elman, dalam amanatnya sebagai Inspektur Upacara, menyampaikan bahwa kemerdekaan yang diraih 79 tahun lalu merupakan hasil perjuangan panjang dan pengorbanan yang luar biasa dari para pahlawan.

Kini, tugas generasi penerus adalah mengisi kemerdekaan ini dengan pembangunan dan kerja keras untuk mencapai cita-cita bangsa yang lebih baik.

“Melalui semangat kemerdekaan dan dengan tema ‘Nusantara Baru, Indonesia Maju,’ kita diharapkan mampu menghadapi tantangan zaman dan terus membangun Indonesia menuju kemajuan, termasuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Kota Prabumulih,” ucap Elman.

Pj Bupati Henky Putrawan Kukuhkan 50 Anggota Paskibraka di BASS Muara Enim

Liputansumsel.com


Muara Enim, Liputansumsel.com---Jelang pelaksanaan upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia tingkat Kabupaten Muara Enim, sebanyak 50 anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kabupaten Muara Enim Tahun 2024 resmi dikukuhkan oleh Pj Bupati Muara Enim H. Henky Putrawan, S.Pt., M.Si., M.M., di Balai Agung Serasan Sekundang (BASS), Kamis (15/08/2024) malam.

Pj Bupati mengucapkan selamat dan merasa bangga kepada seluruh anggota Paskibraka yang dilantik serta berpesan untuk melaksanakan tugas dan amanah dari negara dengan sebaik-baiknya.


Selain meresmikan Paskibraka, Pj Bupati juga mengukuhkan Duplikat Bendera Pusaka yang akan dikibarkan pada peringatan HUT ke-79 RI tingkat Kabupaten Muara Enim di Lapangan Merdeka Muara Enim pada 17 Agustus 2024.


Adapun pengukuhan Paskibraka yang turut dihadiri Forkopimda, Sekretaris Daerah, Asisten, Pj Ketua TP. PKK Kab. Muara Enim dr. Yunika Sari Henky, M.Bmd., serta sejumlah Kepala OPD Kabupaten Muara Enim tersebut berlangsung khidmat yang juga disaksikan langsung oleh para orang tua dan keluarga anggota Paskibraka.


Pj Bupati menambahkan, pada peringatan HUT ke-79 RI yang bertema ‘Nusantara Baru Indonesia Maju’ ini, dirinya berharap kepada seluruh anggota Paskibraka yang dikukuhkan menjadi pribadi yang tangguh dan mendapat semangat baru untuk berjuang meraih cita-cita di masa depan.



Pj Bupati juga menyampaikan terima kasih kepada orang tua, pembina serta pelatih dan berharap pelaksanaan upacara HUT ke-79 RI tingkat Kabupaten Muara Enim berlangsung lancar dan berhasil membawa semangat kemerdekaan ke seluruh wilayah Bumi Serasan Sekundang.