07 Maret 2025

Pemerintah Kabupaten Muba Gelar Isra Mi'raj dan Syukuran Pelantikan Bupati-Wakil Bupati 2025-2030

Liputansumsel.com


SEKAYU, liputan Sumsel.com– Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin (Muba) menggelar peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1446 H sekaligus syukuran atas pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Muba, H. M. Toha, SH, dan Rohman untuk periode 2025-2030. Acara berlangsung khidmat dan meriah di Pendopoan Griya Bumi Serasan Sekate, Jumat (7/3/2025).


Ratusan masyarakat Muba tampak antusias menghadiri acara ini, memadati lokasi sejak sore hari untuk mengikuti rangkaian kegiatan keagamaan serta syukuran bersama para pemimpin daerah. Suasana penuh kebersamaan dan kekhidmatan terasa saat seluruh tamu undangan dan masyarakat bersama-sama mengikuti jalannya acara.


Dalam sambutannya, Bupati Muba H. M. Toha, SH, mengungkapkan harapannya agar kepemimpinannya bersama Wakil Bupati Rohman dapat berjalan dengan baik hingga akhir masa jabatan.


“Mudah-mudahan atas support dan kerja sama yang baik, sampai akhir masa jabatan tidak terjadi masalah apa pun,” ujar Bupati.


Beliau juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah bekerja keras dalam menyukseskan acara ini sehingga dapat berlangsung meriah dan penuh makna.


Sebagai wujud kepedulian sosial, dalam kesempatan ini Bupati dan Wakil Bupati Muba turut menyerahkan bantuan serta paket sembako dari Bagian Kesra Muba dan PT Medco Energi kepada masyarakat yang membutuhkan.


Sementara itu, Plh Kabag Kesra Setda Muba, Heriyanto, S.Pd., M.Si., dalam laporannya menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan meningkatkan keimanan masyarakat serta mempererat tali silaturahmi dan ukhuwah Islamiah antara pemerintah dengan masyarakat Muba.


Acara dilanjutkan dengan tausiyah agama yang disampaikan oleh Ustadz Habib Ahmad Al Habsyi, yang memberikan pencerahan dan motivasi bagi seluruh hadirin.


Turut hadir dalam acara ini Ketua TP PKK Muba Hj. Patimah Toha, Wakil Bupati Muba Rohman didampingi Wakil Ketua TP PKK Muba Rosada Rohman, Sekda Muba Dr. H. Apriyadi, M.Si., Ketua Dharma Wanita Persatuan Muba Hj. Asna Aini Apriyadi, Forkopimda, para asisten, staf ahli, kepala perangkat daerah, camat, serta para tokoh agama dan masyarakat Kabupaten Muba.


(Rahma Dona)

Berkontrol Sosial Tanpa Tebang Pilih, Aliansi Aktivis dan LSM Akan Gelar Aksi di Depan Mabes Polri dan Bundaran HI

Liputansumsel.com


Palembang, Liputansumsel.com,-Pemerhati Organisasi Sosial dan Ekonomi Republik Indonesia (POSE RI), Serikat Masyarakat Sumsel, JO, Lembaga Partner, Media Partner, Ketua DPW PWDPI Sumsel akan melakukan kontrol sosial tanpa tebang pilih di Sumatera Selatan terkait perdagangan pasar-pasar bisnis tak bersurat di Musi Banyuasin, Banyuasin, kota Palembang Muara Enim, Prabumulih serta Ogan Ilir. 


Ketua POSE RI, Desri Nago berharap Kapolda Sumsel turun langsung dan mengecek dilapangan khususnya di Muba. 


"Banyak sumur-sumur bor ilegal (Ilegal Refinary), perdagangan BBM CPO agar ditertibkan. Selain itu kita ajak para awak media dengan hati nurani untuk bersatu padu untuk hadir pada Kamis (13/3/2025). Kita kontrol sosial bersama-sama," kata Desri.


Desri mengungkapkan, kontrol sosial ini akan rutin diadakan sebulan sekali. POSE RI juga akan kunjungan ke Mabes Polri untuk menyampaikan laporan dan Insyaallah akan melaksanakan aksi unjuk rasa di Bundaran HI dan di depan Gedung Mabes Polri.


"Hal tersebut dilaksanakan agar tidak terjadinya tebang pilih dalam memberantas ilegal Refinery. Semua ini bukan rahasia umum lagi dan tidak perlu kita ceritakan lagi bagaimana bisa berdirinya bisnis pasar gelap tersebut. Tentu saja terjadinya semua itu tak luput dari orang-orang pintar. Tidak ada masyarakat awam yang mengerti persoalan tersebut. Jadi untuk semuanya agar terjadi pemerataan yang benar marilah kita berkontrol sosial bersama-sama," ungkap Desri Nago.


Desri Nago menegaskan jangan ada saling mengkambinghitamkan. "Sekali lagi Saya berpesan juga dalam hal ini bersama dari gabungan media dan LSM   bahwa saya bukan orang yang bersih dan tak luput dari khilaf. Saya melihat akhir-akhir ini perkembangan kontrol BBM ilegal ini seperti tidak berimbang, maka dari itu POSE RI dan rekan-rekan media menyatakan sikap turun bersama-sama. Insyaallah POSE RI akan turun berjalan kaki dari Polda Sumsel sampai ke Mabes Polri dengan membawa banner menyerukan pemerataan kontrol sosial tanpa tebang pilih tersebut dan memang terjadi sesuai keinginan masyarakat serta semoga berjalan dengan lancar," tutup Desri Nago.

Pemkot Prabumulih dan Yonzipur 2/SG Perkuat Sinergi untuk Pembangunan Prabumulih

Liputansumsel.com


Prabumulih,liputansumsel.com-- Wali Kota Prabumulih, H. Arlan, menerima kunjungan audiensi dari Danyonzipur 2/SG, Letkol Ibnu Muntaha MHan, beserta jajaran di ruang kerjanya pada Jumat (7/3/2025).

Pertemuan ini membahas program kerja Batalyon Zeni Tempur 2/SG untuk tahun anggaran 2025, termasuk berbagai rencana strategis dalam mendukung pembangunan dan ketahanan wilayah.

Dalam kesempatan tersebut, Wako Arlan mengapresiasi kontribusi Yonzipur 2/SG dalam berbagai aspek pembangunan dan keamanan di Prabumulih. “Kami berharap sinergi ini terus terjalin demi mewujudkan Prabumulih yang lebih makmur dan sejahtera,” ujarnya.

Danyonzipur 2/SG memaparkan sejumlah program yang akan dijalankan, termasuk kerja sama dengan Pemkot Prabumulih dalam pembangunan infrastruktur serta program lainnya yang berdampak langsung bagi masyarakat.

Selain itu, diskusi juga menyoroti pentingnya menjaga stabilitas dan keamanan di wilayah Prabumulih.

Audiensi yang difasilitasi oleh Protokol dan Komunikasi Pimpinan (PROKOPIM) Kota Prabumulih ini berlangsung dalam suasana akrab dan penuh semangat kolaborasi.

“Melalui pertemuan ini, kami berharap sinergi antara Yonzipur 2/SG dan Pemkot Prabumulih semakin erat dalam mendukung pembangunan daerah yang berkelanjutan serta menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif bagi masyarakat,” ungkap Letkol Ibnu Muntaha.

Dukung UMKM Wako Prabumulih Resmikan “All You Can Eat” Siang Malam

Liputansumsel.com


Prabumulih,liputansumsel.com Melalui pembukaan acara All You Can Eat atau makan sepuasnya, Pemerintah Kota Prabumulih H Arlan dan Franky Nasril mendukung UMKM untuk berkembang lebih kreatif.

Siska Nasril, penggagas Konsep usaha makan sepuasnya menyebut konsep usaha pertama di Kota Prabumulih. Jum’at, 7 Maret 2025.

Persemaian oleh H Arlan, Acara tersebut juga hadir langsung Wakil Walikota Franky Nasril, Sekretaris Daerah H Elman ST, Kapolres Prabumulih AKBP Endro Aribowo dan tamu undangan.

“Semoga dengan diresmikannya tempat buka bersama “All You Can Eat” ini bisa membuka ekonomi kreatif lain di Prabumulih” harap Arlan.

Menyediakan berbagai macam menu makan ringan, manakan penutup hingga makan berat tersedia gratis untuk pelanggan sudah melakukan registrasi awal.

Sementara Siska Nasril menyebut, pembukaan All You Can Eat berbayar akan berlaku besok, mulai pukul 17.00 wib hingga 20.00 wib. Harga perorang mulai dari 100 ribu untuk dewasa, 85 ribu untuk remaja dan anak-anak 50 ribu serta gratis bagi anak 0-3 tahun.

PN Palembang Gelar Sidang Lanjutan Kasus Dugaan Penusukan H.Jamak Udin

Liputansumsel.com


Palembang, Liputan Sumsel.com -  Pengadilan Negeri Palembang Kelas IA Khusus kembali menggelar sidang lanjutan kasus dugaan penusukan terhadap Tokoh Masyarakat Sumatera Selatan (Sumsel), H. Jamak Udin SH, pada Kamis (6/3/2025).


Sidang kali ini memasuki tahap pemeriksaan saksi A De Charge, yang mana Kuasa Hukum terdakwa menghadirkan dua saksi untuk memberikan kesaksian dalam perkara nomor 89/PID.B/2025/PN PLG.


Pernyataan dari saksi yang dihadirkan pihak terdakwa mendapat sorotan tajam dari Kuasa Hukum korban. Adv Dicky Andrian, S.H., M.H. dari Yayasan Bantuan Hukum Sumatera Selatan Berkeadilan (YBH SSB).


Adv Dicky Andrian, S.H., M.H. menyatakan bahwa pihaknya tetap berpegang pada alat bukti dan fakta persidangan yang sudah terungkap.


"Kami semua sudah mendengar keterangan dari pihak terdakwa. Namun, kami tetap berpegang pada bukti dan fakta yang ada," ungkapnya.


Menurut Dicky, sangat disayangkan banyak pernyataan dari pihak saksi terdakwa yang justru membahas hal-hal di luar konteks persidangan.


"Termasuk ranah pribadi ,yang seharusnya tidak menjadi bagian dari pembahasan hukum.Bahkan, hakim tadi sempat memberikan teguran atas hal tersebut,"pungkasnya. (Al)

Pemerintah Provinsi Sumsel Buka Pendaftaran Mudik Gratis Lebaran Idul Fitri 1446 H Bagi Warga Sumsel

Liputansumsel.com


Palembang, Liputan Sumsel.com - Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan (Pemprov Sumsel) membuka pendaftaran mudik gratis Lebaran Idul Fitri 1446 Hijriah pada tanggal 17 Maret 2025.


"Kami membuka pendaftaran program mudik gratis pada 17 Maret 2025 secara online," kata Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Sumsel Arinarsa JS di Palembang, Rabu.


Ia menjelaskan, pihaknya menyediakan kuota mudik gratis Lebaran 2025 sebanyak 2.113 orang, dengan rincian 903 tempat duduk untuk moda transportasi bus dan 1.210 tempat duduk menggunakan kereta api.


"Untuk persyaratan utama adalah warga Sumsel. Lalu, dalam satu keluarga itu maksimal empat orang, dan memiliki  KTP Sumatera Selatan ," jelasnya, Kamis (06/03/2025).


Arinarsa menyebutkan untuk keberangkatan  dijadwalkan pada Kamis (27/3/2025) di Terminal Alang-Alang Lebar (AAL) Palembang.


Sedangkan  di tanggal 28 Maret, akan ada tambahan satu gerbong dalam satu rangkaian tambahan dengan rute Prabumulih-Muara Enim-Lahat-Tebing Tinggi-Lubuk Linggau-Lampung. Diperkirakan penyediaan kursi untuk kereta api mencapai total 1.500 kursi.



Tujuan program mudik gratis itu masyarakat diharapkan tidak menggunakan kendaraan pribadi dan memanfaatkan transportasi umum untuk pulang kampung dan mengurangi angka kecelakaan saat arus mudik lebaran.


"Mengingat kuota terbatas jadi Kami mengimbau masyarakat untuk memafaatkan program mudik gratis ini sebaik mungkin,"pungkas Arinarsa.

Walikota Palembang Gelar Acara Syukuran dan Tarawihan Bersama OPD

Liputansumsel.com


Palembang, Liputan Sumsel.com - Pemerintah Kota Palembang menggelar acara syukuran, pisah sambut, berbuka puasa bersama, dan salat tarawih berjamaah bersama seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemkot Palembang. 


Acara yang penuh keakraban ini berlangsung di Rumah Dinas Wali Kota Palembang, Rabu (5/3/2025) dan dihadiri langsung oleh mantan Penjabat (Pj) Wali Kota Palembang, Cheka Virgowansyah dan istri.


Wali Kota Palembang, H Ratu Dewa, didampingi Wakil Wali Kota Prima Salam, menyampaikan bahwa acara ini menjadi momentum mempererat tali silaturahmi antara jajaran pemerintah kota, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), dan tokoh masyarakat.


“Alhamdulillah acara berjalan khidmat. Agenda pertama adalah pisah sambut sekaligus buka puasa dan tarawih bersama. Kegiatan ini diharapkan menambah keakraban dan memperkuat solidaritas di lingkungan Pemkot Palembang,” ujar Ratu Dewa.


Dalam kesempatan tersebut, Ratu Dewa juga menyampaikan pesan dari mantan Pj Wali Kota Palembang untuk melanjutkan program-program pro masyarakat yang telah berjalan. Salah satunya adalah upaya memperbaiki dan mempertahankan Kapal Cruise yang menjadi salah satu potensi wisata andalan Kota Palembang.


“Operasional Kapal Cruise ini akan kita evaluasi. Termasuk melakukan perbaikan dan pengembangan agar tetap menjadi daya tarik wisata dan turut mendukung peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD),” jelasnya.


Selain itu, Ratu Dewa juga memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada Polrestabes Palembang atas keberhasilannya dalam mengungkap kasus besar peredaran narkotika. Diketahui, Polrestabes berhasil mengamankan 8 kg narkotika dan 100 butir pil ekstasi.


“Kami sangat mengapresiasi kerja keras dan dedikasi jajaran Polrestabes Palembang. Keberhasilan ini menjadi bukti nyata komitmen dalam memberikan rasa aman kepada masyarakat,” kata Dewa.


Sementara itu, Cheka Virgowansyah dalam sambutannya mengucapkan terima kasih atas dukungan dan kerja sama yang terjalin selama ia menjabat. 


Ia juga mengungkapkan kebanggaannya atas pencapaian berbagai program yang telah memberikan dampak positif bagi masyarakat Palembang.


“Program Ado Gawe Disnaker Kota Palembang yang mampu menyerap 300 tenaga kerja per hari. Distribusi 7.000 boks makanan gratis tanpa menggunakan APBD, serta program inovatif lainnya seperti Mustika Musi, Program Satuko, dan Gercep Galo, semuanya berjalan dengan baik,” ujar Cheka.


Cheka optimistis dengan kerja sama yang solid dan loyalitas tinggi dari seluruh OPD, Kota Palembang bisa terus berkembang.


“Saya dan istri mengucapkan terima kasih serta memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh OPD atas dedikasi dan loyalitasnya dalam memajukan Palembang tercinta,” ujar Cheka. (Al)

Walikota Palembang Lantik Tiga Pejabat Eselon II

Liputansumsel.com


Palembang, Liputan Sumsel.com - Wali Kota Palembang Ratu Dewa, Rabu (5/3/2025) di Ruang Parameswara melantik tiga pejabat pratama eselon II B.


Mereka adalah Agus Supriyanto sebagai Kepala Dinas Perhubungan (Dishub), Marhen sebagai Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda), dan Ahmad Furqon sebagai Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD). 


Dewa mengungkapkan, Pemkot Palembang sebelumnya telah melakukan seleksi terbuka dan pembentukan panitia seleksi (pansel) untuk mengisi jabatan kosong tersebut.


“Ke depan masih banyak, beberapa lagi yang harus kita adakan evaluasi dan penyegaran. Baik eselon 2, 3 dan pejabat fungsional lainnya,” ujar Dewa.


Ia meminta Sekretaris Daerah sebagai Ketua Badan Pertimbangan Jabatan dan Kepangkatan (Baperjakat) agar mengevaluasi dan merapatkan beberapa jabatan yang masih lowong. 


"Seperti RSUD Bari, untuk pergantian nantinya harus ada mekanismenya, kita adakan pansel lagi," kata Dewa pula.


Terkait tiga pejabat yang dilantik hari ini, Dewa berharap mereka segera action di lapangan sesuai tugas pokok dan fungsi (tupoksi) masing-masing.


Seperti kepala Dishub soal kemacetan jalan, perbaikan halte yang banyak divandalisme dan wajah kota lainnya.


Kepala Badan5 Penanggulangan Bencana, diharapkan ada koordinasi para pegawai. Konsolidasi secara internal cukup dilakukan satu bulan saja. 


“Lalu Bapenda, staf Bapenda jangan lagi minta gratis makan ke rumah makan milik Wajib Pajak (WP), akhirnya pajak tidak pungut. Pecat bila perlu pegawai yang ditemukan begitu. Lakukan validasi data untuk meningkatkan PAD," Dewa menerangkan.


Ia menambahkan, Pemkot juga akan menaikkan Tambahan Penghasilan Pegawai (TPP) 107 lurah di Kota Palembang. Karena jumlah TPP yang diterima camat dan lurah ini jumlahnya cukup berbeda. 


"Bedanya agak jauh. Padahal tugas mereka cukup berat di lapangan. Nantinya nilainya akan dikaji dikoordinasikan dengan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan dan Inspektorat untuk ditetapkan,” pungkasnya. (Al)