23 Januari 2020

Kunjungan Ketua DPD LAI-BPAN Propinsi Sumsel ke Kab.Muara Enim Menjalin Sinergitas

Liputansumsel.com
Muara Enim, Liputansumsel.com
Kunjungan Syamsu Djoesman Ketua DPD Lembaga Aliansi Indonesia-Badan Penelitian Aset Negara (LAI-BPAN) Propinsi Sumatera Selatan (Sumsel) bersama rombongan ke Kantor Perwakilan DPD LAI-BPAN Propinsi Sumsel Kab. Muara Enim, Kab. Pali dan Kab. Lahat bertempat di Jalan Lintas Raya Muara Enim-Palembang No.162, Kamis (23/1/2020).

Di sambut dengan hangat dan bahagia oleh Saprudin (Udin Tangsi) Ketua Kantor Perwakilan DPD LAI-BPAN 3 Kabupaten ini di dampingi jajarannya.

Udin Tangsi menyatakan bangga dan mengapresiasi kedatangan Ketua DPD yang tetap solid dan bersinergi bersama Kami di Kantor Perwakilan DPD,"tuturnya.

Dalam kunjungan tersebut Syamsu Djoesman sangat berharap Kepada Ketua Perwakilan DPD yang menaungi 3 Kabupaten ini agar terus berkiprah serta maju terdepan dalam mengemban tugas sebagaimana yang dicita-citakan para pendahulu bangsa ini,"ujarnya.

"Saya berharap besar, supaya Mang Udin Tangsi dan Jajarannya masing-masing selalu proaktif dalam menjalin komunikasi dan koordinasi secara intens dengan institusi yang ada di Kabupaten Muara Enim,Pali dan Lahat,"tegas Djoesman.

Kemudian kita akan support dan backup total jika di lapangan menemui kendala serta hambatan dari birokrasi setempat dalam pengawalan kasus-kasus penyelewengan aset negara yang ada. Namun mekanisme dan SOP sesuai Juklak-Juknis harus tetap di jalankan,"ucapnya.

Di akhir kunjungan Syamsu Djoesman Ketua DPD Propinsi Sumsel menegaskan kembali bahwa LAI-BPAN bukanlah LSM. Akan tetapi merupakan Lembaga Negara yang bertugas menjaga dan mengawasi aset-aset negara.

Pemerintah Dorong Elektronifikasi Keuangan Daerah

Liputansumsel.com
OKI---liputansumel.com Pemerintah mendorong elektronifikasi transaksi keuangan daerah. Tiga area yang jadi fokus, yaitu penyaluran bantuan sosial, transaksi keuangan dan pembaharuan klasifikasi, kodefikasi dan nomenklatur perencanaan pembangunan dan keuangan daerah.
.

"Karena sejalan dengan perkembangan kebutuhan pengelolaan keuangan negara, pengelolaan sumber daya keuangan pemerintah secara efisien dirasakan semakin penting" ujar Wakil Bupati OKI, H. M. Dja'far Shodiq dalam acara sosialisasi PP No. 12 Tahun 2019 dan Permendagri No. 90 Tahun 2019 di Aula Bappeda OKI, Kamis (23/01/2020)

PP Nomor 12 Tahun 2019 sendiri berisi tentang pengelolaan keuangan daerah yang merupakan penyempurnaan dari PP No. 58 Tahun 2005 yang mendorong penerapan sistem pemerintahan berbasis elektronik, elektronifikasi transaksi keuangan daerah, satu data indonesia
.
Sedangkan Permendagri No. 90 Tahun 2019 berisi tentang klasifikasi, kodefikasi dan nomenklatur perencanaan pembangunan dan keuangan daerah
.
Kepala Bappeda OKI Makruf CM, S.IP, MM mengungkap elektronifikasi merupakan upaya mengubah cara bertransaksi untuk memperluas akses keuangan daerah.

"Bahwa pemerintah pusat dan daerah akan melakukan monitoring dan evaluasi secara periodik terhadap program elektronifikasi transaksi pemerintah" Katanya.

Sosialisasi ini tambah Makruf bertujuan untuk untuk memberikan pemahaman bagi ASN selaku unsur pelaksana urusan pemerintahan daerah melaksanakan tugas sesuai dengan peraturan dan perundang-undangan yang berlaku.
.
Hadir dalam acara tersebut Direktur Pelaksanaan dan Pertanggungjawaban Keuangan Daerah Ditjen Bina Keuangan Daerah Kemendagri Bahri, S.STP, M.Si Kepala OPD di Lingkungan Pemkab. OKI, Camat se-Kab. OKI, serta peserta dari seluruh OPD di Lingkungan Pemkab. OKI.(PD)

Raperda APBD Sumsel 2020 Disahkan

Liputansumsel.com
Gubernur HD: Ini Memang Tanggungjawab Eksekutif dan Legislatif
Palembang - Setelah melalui proses yang cukup panjang, Raperda APBD Sumsel Tahun 2020 akhirnya secara resmi disahkan pada rapat paripurna VII DPRD Provinsi Sumsel, di ruang rapat paripurna DPRD Provinsi Sumsel Kamis (23/1) pagi.

Hal ini ditandai dengan penandatanganan keputusan bersama antara Gubernur Sumsel H.Herman Deru dengan Ketua DPRD Provinsi Sumsel R.A Anita Noeringhati disaksikan Wakil Gubernur Sumsel H.Mawardi Yahya dan unsur pimpinan DPRD Sumsel.

Sebelumnya pimpinan rapat, Ketua DPRD Provinsi Sumsel R.A Anita Noeringhati juga sudah meminta persetujuan secara lisan kepada peserta rapat yang hadir.

Ditemui usai rapat Gubernur Sumsel mengatakan penetapan ini menurutnya memang sudah semestinya dilakukan karena sudah menjadi tanggungjawab pihak eksekutif dan legislatif.

" Yang jelas namanya APBD itukan memang tugas dan tanggungjawab eksekutif dan legislatif. Masing-masing pihak punya tanggungjawab terhadap lajunya penggunaan keuangan daerah baik pemasukan maupun pengeluaran dan rencana pembangunan. Hari ini telah selesai paripurna dan semua sudah disepakati. Sebenarnya poinnya tidak beda cuma pelaksnaaan. Sama tidak ada yang kurang dan tidak ada yang ditambahi," jelas Herman Deru didampingi Wagub Mawardi Yahya.

Dengan telah disetujuinya APBD Sumsel ini HD berharap kerjasama antara DPRD dan Pemerintah Provinsi Sumsel semakin baik kedepan.  Keakraban gang terjalin antara kedua belah pihak  juga diharapkan ga dapat membawa Sumsel menjadi Provinsi yang lebih berkembang di Indonesia.

"Saya mengundang semua yang hadir untuk  bersilaturahmi. Beda pendapat adalah hal yang lumrah sekali. Tapi kepentingan masyarakat adalah yang utama. Karena kita adalah lembaga yang paling bertanggungjawab untuk keadilan Sumsel. Karena itu mari kita bergandeng tangan membawa Sumsel yang lebih baik kedepan," ujarnya.

Ditempat yang sama Ketua DPRD Provinsi Sumsel R.A Anita Noeringhati menyampaikan ucaoan terima kasihnya pada tim Badan Anggaran melakukan penelitian dan pembahasan terhadap Raperda APBD Sumsel Tahun Anggaran 2020.

" Sekali lagi Saya ucapkan terimakasih dan penghargaan pada seluruh pimpinan dan anggota DPRD  atas komitmen dan kerja keras menyelesaikan Raperda APBD Sumsel Tahun Anggaran 2020. Semoga apa yang kita  lakukan menjadi amal ibadah dan mendapat Ridho dari Allah SWT," jelasnya.

Hal yang sama juga disampaikannya pada Gubernur Sumsel dan jajaran yang telah bekerjasama menyelesaikan Raperda APBD Sumsel tahun anggaran 2020.

Dikatakan Anita penetapan ini merupakan tahapan akhir dari serangkaian tahapan dalam penyusunan APBD Provinsi Sumsel tahun 2020.

“Selanjutnya ini akan diserahkan kepada Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) untuk dievaluasi, sehingga pada saatnya dapat segera ditetapkan menjadi Peraturan Daerah,” ujarnya.

Untuk diketahui Rancangan Peraturan Daerah tentang APBD Provinsi Sumsel tahun 2020 yang telah ditetapkan sebesar Rp10.648.152.635.823.

# Dalam kesempatan tersebut  Rapat Paripurna VII DPRD Sumsel dilanjutkan dengan agenda penyampaian laporan hasil pembahasan dan penelitian pansus terhadap penyempurnaan Raperda tentang Rencana Zonasi Wilayah Pesisir dan Pulau-Pulau Kecil (RZWP-3-K).

Kemudian sempurnakan dengan penandatanganan keputusan bersama antara Pimpinan DPRD Sumsel dengan Gubernur Sumsel H.Herman Deru terkait penetapan Raperda tentang Rencana Zonasi Wilayah Pesisir dan Pulau-Pulau Kecil (RZWP-3-K).

Pemprov Sumsel Mantapkan Persiapan International Triathlon

Liputansumsel.com
Palembang - liputansumsel.com--Sekretaris Daerah Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) H. Nasrun Umar memimpin langsung Rapat dengan Panitia Pelaksanaan Triathlon Februari mendatang,  bertempat di Ruang Rapat Bina Praja, Kamis (23/1).


Dalam kesempatan itu Sekda Provinsi Sumsel didampingi langsung Ketua Penyelenggara Palembang Triatlon 2020,

Ahmad Wazir Nopiadi Mawardi dan perwakilan ROCCA.


Dari rapat tersebut diketahui Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) kembali ditunjuk sebagai tuan rumah event olahraga International Triathlon 2020 pada Febuari mendatang. Terpilihnya Provinsi Sumsel karena dianggap telah berhasil menjadi tuan rumah sejumlah cabang olahraga yang melibatkan para atlet dari berbagai penjuru negara.


Adapun kategori Triathlon 2020 kali ini antara lain, Olympic Distance untuk Individual dan Relay team dengan jarak 1500 m untuk swim, 40 K Bike, dan 10 K Run, selanjutnya Sprint Distance baik untuk individual maupun relay team dengan jarak 750 m swim, 20 K bike dan 5 k run.


Kemudian, Super sprint distance untuk individual youth dengan jarak 300 m Swim , 10 K bike, 3 K run.


Sekda Provinsi Sumsel H. Nasrun Umar mengatakan, Pemprov Sumsel bersama Pemerintah Kota Palembang akan mendukung secara penuh kegiatan Triathlon tersebut.


Menurutnya,  tidak heran kalau setiap atlet yang telah mencoba berlaga di Jakabaring Sport City itu akan ketagihan, apalagi triathlon yang memang sudah dibuktikan dengan suksesnya penyelenggaraan event olahraga international tersebut pada  Febuari tahun sebelumnya.


“Provinsi dan kota yang terkemuka tentu lebih terupgrade dalam kegiatan ini, harini setelah paparan, Saya berharap seluruh persiapan di matangkan drngan  detail, sehingga pada rapat pemantapan nanti sudah teroganisir apa saja yang dibutuhkan,” katanya.


Sementara  itu Ketua Penyelenggara Palembang Triatlon 2020, A. W Nofiadi yang cukup berpengalaman di bidang ini berharap dukungan besar dari masyarakat Sumsel untuk bersama-sama mensukseskan event tersebut.


Selain prestasi Ia pun menargetkan event ini dapat semakin mengharumkan nama Sumsel di kancah nasional maupun internasional. (tim)

Mawardi Yahya : Pramuka Wadah Pendidikan Karakter Anak

Liputansumsel.com
PALEMBANG - liputansumsel.com--Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel)  terus berupaya untuk memajukan kegiatan keperamukaan di  Bumi Sriwijaya.  Hal ini penting sebagai salah satu wadah dalam pembentukan karakter generasi muda di tengah pesatnya kemajuan teknologi dan informasi dewasa ini.


            Hal tersebut diungkapkan Wakil Gubernur Sumsel Ir H. Mawardi Yahya ketika menerima audensi  pengurus Gerakan Pramuka Gugus Depan 02.001-02.002 SMAN 1 Indralaya Selatan Kabupaten Ogan Ilir bertempat di ruang tamu Wagub, Kamis (23/1).


            "Kita akan  hidupkan lagi keperamukan di Sumsel sebagi salah satu wadah dalam pendidikan karakter anak,” tegasnya.


            Masih menurut Wagub, Pada tahun 2022 mendatang Sumsel dipercaya menjadi tuan rumah Perkemahan Bakti Saka Bhayangkara (Pertikara) Tingkat Nasional yang diperkirakan melibatkan peserta 5.000-7.000 orang peserta yangkan akan digelar di Bumi Perkemahan di Gandus dengan luas lahan 23 hekter.


 Untuk kegiatan tersebut pihaknya telah berupaya menyiapkan sejumlah pasilitas pendukung mulai dari  sarana air bersih dan pasilitas penunjang lainnya.         


‘’Bila perlu sebelum  tahun 2022 gelar simulasi perkemahan pra Pertikara, dengan melibatkan berbagai gugus depan yang ada di Sumsel,” paparanya.


            Sementara itu Heru Supeno  selaku Kepala Sekolah SMAN 1 Indralaya Selatan, dalam audensinya menyebutkan  pihaknya akan mengelar  kegiatan kemah dengan melibatkan  utusan dari sejumlah SMU di Kabupaten Ogan Ilir. Kegiatan kemah tersebut akan digelar pada tanggal 19 hingga 21 Februari 2020 mendatang.


"Kami yakin kegiatan ini sangat bermanfaat bagi para anak-anak sekolah. Bahkan Perkemahan gebyar aksi penggalang penegak III sudah yang ketiga kalinya kami gelar. Alhamdulillah kegiatan sangat disambut baik oleh masyarakat sekitar  dan sejumlah SMU di Ogan Ilir," jelasnya.


Dia menyebut  peserta yang akan terlibat dalam kemah ini nantimya sebanyak 1500 orang. Untuk itu pihaknya minta pada Pemprov. Sumsel untuk mendukung bahkan jika memungkinkan dibuat Piala Begilir Gubernur bagi  juara umur dalam lomba selama kegiatan kemah digelar.


            Menanggapi pernyataan Kepsek SMU 1 Indralaya Selatan tersebut, Wagub memberikan apresiasi dan menyatakan dukungannya. Untuk itu dia meminta OPD terkait untuk mengakomodir apa yang menjadi harapan pihak penyelenggara.


"Prinsip kita dukung sepenuhnya kegiatan ini. Pramuka kedepan akan kita bangkitan lagi. Melalui Pramuka ini mungkin pemuda nanti akan mempunyai inovasi -inovasi dan kreatifitas," tandasnya. (ril hms)

HD Tugaskan Staf Khusus Rajin Jemput Bola ke Kemenkeu

Liputansumsel.com
Palembang - liputansumsel.com--Gubernur Provinsi Sumatera  Selatan (Sumsel) Herman Deru menerima audiensi perwakilan Kementerian Keuangan di Provinsi Sumsel beserta seluruh Kepala Kanwil Kementerian Keuangan, dalam rangka melaporkan perkembangan implementasi Kebijakan Fiscal tahun 2019 dan Prospek tahun 2020 di Wilayah Provinsi Sumsel.


Audiensi ini dilakukan di Ruang Tamu Gubernur Sumsel, Kamis (23/1) siang dan, dihadiri langsung oleh Kepala Kanwil Ditjen Perbendaharaan Provinsi Sumsel Taukhid S. E., M.Sc. Ib., M.B.A, Kepala Kanwil Ditjen Pajak Sumsel dan Kepulauan Bangka Belitung Dr.Ir. Imam Arifin M.A., Kepala Kanwil Ditjen Bea dan Cukai Sumatera Bagian Timur Dwijo Muryono S.A.P, Kepala Kanwil Ditjen Kekayaan Negara Sumsel, Jambi, dan Bangka Belitung Drs. Thaufik M.M

Gubernur Provinsi Sumsel H. Herman Deru mengatakan,  secara umum Anggaran Pendapatan Belanja Nasional (APBN)  tahun 2019 sudah sangat bagus dan optimal terdiri dari kumpulan seluruh transfer  ke daerah termasuk di Provinsi Sumsel.


“Bulan lalu banyak sekali mendapat report dari instansi vertikal termasuk ombudsman, dan hari ini terkait fiskal kalau menurut serapannya sangat bagus dan pemanfaatan optimal,” kata HD.


Menurutnya, ada dampak yang cukup signifikan dari APBN terbukti angka kemiskinan yang kian menurun, dikarenakan adanya penyerapan tenaga kerja, perbaikan infrastruktur dan hal lainya non fisik.

“Saya terus menyegerakan penurunan angka kemiskinan di Provinsi Sumsel. Maka Saya mohon kepada jajaran Kemenkeu untuk terus report dan staf khusus Gubernur Saya tugaskan jemput bola agar bisa  mengevaluasi langkah tidak hanya untuk tutup tahun saja,” tuturnya


Ia kembali mengungkapkan dari hasil report yang diserahkan kepada Gubernur, akan menentukan langkah strategis di tahun berjalan.


“Paling tidak kita tahu gambaran umum, meskipun belum signifikan, paling tidak pertumbuhannya bagus,” pungkasnya. (tim)

5 Calon Kades Sindang Marga Serhkan Berkas Pendaftaran

Liputansumsel.com
MUBA-liputansumsel.com-  lima Calon Kepala Desa ( Cakades )sindang marga kecamatan sungai keruh kabupaten Musi Banyuasin menyerahkan berkas pendaftaran ke panitia pilkades bertempat di kantor Kepala Desa Sindang Marga kecamatan sungai keruh(Kamis, 23/01/2020)

Ketua Panitia Pilkades,Dedi Erlanga SPd.i MS.i saat di wawancarai awak media menjelaskan bahwasanya, penerimaan Berkas Pendaftaran calon, datangnya dari kelima calon diantaranya Moch Yamin,Iskandar, Reka Syaputra, Ali Sapran dan Shibawaihi.
Selaku Kades Incumbent M Yamin yang sebelumnya telah bersurat secara resmi perihal pemberitahuan atas keikutsertaannya dalam kontestasi Pilkades serentak tahun 2020.katanya.

“Sesuai dengan jadwal yang telah di tetapkan hari ini tanggal penyerahan berkas pendaftaran pertanggal 23 Januari 2020 pukul 10.00 WiB Maka hari ini, semua berkas pendaftaran Cakades telah kami terima,"Ucapnya

Kades Incumbent yang datang menyerahkan secara resmi berkas pendaftaran kepada pihak panitia Pilkades.

Penyerahan Berkas diterima langsung oleh ketua Panitia Pilkades, Dari Erlanga ,S.Pd  MS.i beserta anggotanya.

“Berkas sudah kami terima dan akan kami teliti dan verifikasi sesuai dengan tahapan selanjutnya” kata Ketua Panitia.

lanjutnya,Selain menerima berkas, Ketua Panitia juga menyebutkan untuk kelengkapan administrasi, pihaknya telah mencatat dan menceklist serta mendokumentasikan semua Persyaratan bakal calon yang mendaftar. Hal itu dimaksudkan guna kelengkapan diinternal Panitia dan kesekretariatan saat melakulan verifikasi pemberkasan dan persyaratan bakal calon.

“Alhamdulillah tepat tanggal yang di tentukan batas penyerahan berkas pendaftaran Cakades telah selesai semua ," cetus,Dedi. (agung/rill).

Pemkab Oi Siapkan 7 Tempat Perlombaan MTQ

Liputansumsel.com

Indralaya.lipitansumsel.com--
Bupati OI H.M. Ilyas Panji Alam,, Bakal buka Musabaqoh Tilawatil Qur'an (MTQ) ke-28 Tingkat Kabupaten yang akan dilaksanakan selama sepekan dari 27 Januari hingga 1 Februari 2020. Hal ini dikatakan oleh Kabag. Kesra Rozali S.Pd melalui Sekretaris Kesra Armansyah S.Pd, M.Si. saat ditemui disela-sela kegiatan Ngopi OI, Jum'at (17/1/2020).

Sedangkan untuk lokasi acara pembukaan, lanjut Sekretaris Kesra, akan dilaksanakan di Gedung Serbaguna Komplek Perkantoran Terpadu Pemkab OI, Tanjung Senai pada tanggal 27 Januari 2020.

Berbagai persiapan telah dilaksanakan, koordinasi dan rapat kesiapan serta beberapa OPD juga memberikan pelayanan dalam mensukseskan acara ini.

"Ceremony  pembukaan akan dilaksanakan di Gedung Serbaguna dan akan dimeriahkan dengan berbagai acara seperti karnaval kendaraan roda empat dengan mengambil rute dari Pemda Lama menuju KPT Pemkab OI Tanjung Senai". Pungkasnya.

Untuk diketahui ada tujuh titik lokasi yang akan menjadi tempat perlombaan yakni :

1.Gedung Serba Guna,
2. Masjid Agung An'Nur, KPT Pemkab OI,
3.Masjid Muhajirin Indralaya,
4. Masjid Pon-pes Al Ittifaqiah,
5.MAN N 1 Ogan Ilir, dan
6.MTs Sakatiga,

sedangkan untuk penginapan seluruh peserta dan Official menggunakan rumah penduduk.(rul)

KECAMATAN SANGA DESA MONITORING PERSIAPAN PILKADES TH-2020

Liputansumsel.com
Muba-liputansumsel.com-guna menyukseskan kegiatan pemilihan kepala desa, Forkopincam dari dinas pemberdayaan masyarakat desa kabupaten Musi Banyuasin melaksanakan kegiatan Monitoring pemilihan Kepala desa di Kecamatan sanga desa kabupaten musi Banyuasin,kamis(23/1/20).

kegiatan tersebut langsung di komandoi oleh kepala dinas pemberdayaan masyarakat desa(DPMD) kabupaten musi Banyuasin yang di wakili oleh ZULKARNAIN selaku bidang pemdes yang di dampingi oleh masmawi s.sos selaku kasi PMD kecamatan dan beberapa staf kecamatan sanga desa.

Camat sanga desa zulganda, melalui kasi PMD masmawi,s.sos,saat di konfirmasi menjelaskan "Ya tadi kami monitoring ke seluruh panitia pilkades di kecamatan Sanga desa bersama dengan tim dari dinas pmd,di kecamatan Sanga desa ada lima desa yang melaksanakan Pilkades d tahun 2020 yaitu , desa Jud.II ,desa Ngunang,desa Kemang ,desa Tanjung Raya ,dan desa Keban".tuturnya.

lanjut masmawi"terakhir tahapan pendaftaran bakal calon kades Sampai dengan saat  ini desa jud II ada dua orang yang mendaftar , desa ngunang ada lima orang , desa kemang ada lima orang ,tanjung raya dua orang ,dan keban II dua orang


Lebih lanjut jelas masmawi,Harapan kami dalam pelaksanaan Pilkades serentak d kecamatan Sanga desa supaya berjalan dgn lancar aman kondusif sampai hari pemilihan nanti tgl 9 Maret 2020.tutupnya.(agung).

Anda Salah Parkir atau Parkir Di Trotoar Jalan Awas Dishub Muba Pasang Stiker

Liputansumsel.com
MUBA-liputansumsel.com- Dinas Perhubungan Pemkab Muba tengah gencar-gencarnya  melakukan sosialisasi parkir serta akan menindak tegas bagi pengendara yang parkir sembarangan diatas trotoar. Hal ini guna membuat pejalan kaki di bumi Serasan Sekate nyaman dan tidak merusak trotoar.

"Kendaraan yang parkir di trotoar akan dipasang Stiker, Anda Salah Parkir. Ini juga sudah diatur didalam Perda. Kita ingin pengendara taat aturan dengan tidak menganggu kenyamanan pejalan kaki," ungkap Kepala Dinas Perhubungan Muba, Pathi Ridwan.

Lanjutnya, apabila masih ada pengendara yang melanggar akan dikenakan sanksi penguncian roda dan dibawa ke pengadilan. "Selama ini hanya ditegur-tegur saja, tapi ke depan sanksi tegas akan diterapkan," tegasnya.

Ia menambahkan, peraturan ini berlaku untuk di seluruh wilayah Muba khususnya dalam Kota Sekayu. "Pertengahan tahun kunci roda sudah disiapkan," katanya.

Pathi juga menjelaskan bahwa Dishub Kabupaten Muba sedang melakukan sosialisasi secara bertahap, yaitu berupa pemasangan spanduk, patroli keliling dengan menggunakan speaker untuk menginformasikan salah parkir, serta melalui berita online dari dan medsos yang ada.

"Maka dari itu tindak lanjut sekarang jika masih ada yang melanggar dengan parkir di trotoar, kita pasang stiker 'Anda Salah Parkir!!!', tahap selanjutnya akan dintindak dengan pemasangan kunci roda dan untuk masyarakat jika melihat adanya pelanggan parkir dapat menghubungi Dishub, petugas piket yang stanby akan segera turun dan menindaklanjuti," bebernya.

Sementara itu, Bupati Muba Dodi Reza menghimbau kepada pengendara roda dua dan roda empat untuk mentaati aturan larangan parkir di atas trotoar. "Mari kita taati bersama aturan ini," ulasnya.

Peraih penghargaan Indonesia Road Safety Award (IRSA) 2019 ini menambahkan, dengan mentaati aturan tersebut sesama pengguna jalan bisa saling menghargai terutama pejalan kaki. "Selain itu tidak merusak trotoar, demi kebaikan kita bersama," pungkasnya.(agung/rill).

Gubernur HD Tegaskan BWM Awal Februari Harus Sudah Lounching

Liputansumsel.com
PALEMBANG -- liputansumsel.com--Gubernur Sumatera Selatan H Herman Deru menegaskan kepada semua pihak terkait untuk segera mewujudkan pendirian Bank Wakaf Mikro (BWM) agar usaha yang dilakukan selama ini tidak hanya sebatas wacana.

Hal ini diungkapkan Gubernur HD saat memimpin rapat pendirian BWM melalui pondok pesantren di ruang rapat gubernur, Rabu (22/1) sekitar pukul 09.30 win.

Turut hadir dalam rapat pembentukan BWM tersebut, Kepala OJK  regional  VII Sumbagsel Panca Hadi Suyatno,Karo Perekonomian. H. Afrian Joni, SE MM,Plt Pimpinan BI Perwakilan Palembang, Hasi Widodo, Dirut BSB Ahmad Syamsuddin, beserta perwakilan PT PLN, PT Semen Baturaja, asisten II Bidang Ekonomi dan Pembangunan Pemprov Sumsel, Karo Kesra, dan Kepala Basnas Sumsel dan Kadin Kominfo Sumsel, H Achmad Riswan serta Kabag Ekonomi, Murry.

Gubernur HD mengatakan tujuan dibentuknya BWM ini guna untuk memberdayakan masyarakat disekitar pondok pesantren ,  memaksimalkan peran ponpes dalam program  pemberdayaan masyarakat miskin produktif serta membangun kelembagaan sosial ekonomi dari ponpes untuk masyarakat sekitarnya.


" Untuk itu kalau saya inginkan awal Februari ini BWM ini harus segera terwujud dan di lounching. Agar program ini segera berjalan dan manfaatnya segera dirasakan manfaatnya oleh masyarakat dan pelaku usaha kecil. Ini merupakan bentuk perhatian kita terhadap mereka, " ujar HD.

HD menekankan petugas yang terlibat di BWM harus uang profesional dan berpikir tidak tega dan sebagainya. Agar BWM ini nantinya berjalan baik dan tidak ada kemacetan atau kredit macet sampai tinggi. Untuk mengantisipasi itu bila perlu petugasnya dilatih terlebih dahulu serta pemilihannya harus jelas.

" Dulu saat jadi Bupati OKU Timur HD mengatakan hal serupa seperti BWM ini pernah dibentuk bahkan dananya sudah mencapai 1 miliar. Namum sayang analisis  petugasnya belum mumpuni hingga NPL cukup tinggi. Maka hal serupa juga jangan terjadi di BWM, " arah HD.


HD melanjutkan untuk tahap awal lima pesantren dapat dijadikan model terlebih dahulu. Untuk tahap awal jangan dulu berfikir profit dan ini menjadi tahap awal wujud kepedulian pemerintah terhadap masyarakat untuk berbuat.


" Saya ingatkan awal Februari ini harus sudah lounching agar harapan kita untuk mendirikan BWM ini tidak hanya sebatas wacana terus menerus, " tegas HD. (ad/lim)

Perayaan HUT GOW Pertama Kabupaten Muara Enim Spektakuler

Liputansumsel.com
Muara Enim,Liputansumsel.com
Puncak kemeriahan Hari Ulang Tahun (HUT) Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kabupaten Muara Enim Ke Satu (1) tahun, berikan arti yang luar biasa, dimana acara Perayaan nya sungguh sangat Spektakuler.

Perayaan HUT GOW ke 1 tahun, dilaksanakan di Gedung Kesenian Dayang Rindu Muara Enim ini, mengangkat Tema "dengan semangat kebersamaan kita wujudkan perempuan yang sehat cerdas dan berkarya", bertujuan untuk mempererat tali kekeluargaan meningkatkan sumber daya pengurus secara berkesinambungan sehingga diharapkan GOW dapat berperan aktif dan peduli terhadap masyarakat dan lingkungan Sekitar, Rabu (22/1/2020).

Tampak hadir, Plt. Bupati Muara Enim, H Juarsah, SH, Sekda Muara Enim, Ir. H. Hasanudin, M.Si, Ketua GOW Muara Enim Dra. Hj. Nurhilyah Juarsah, Ketua GOW Lahat Hj. Sumiati Haryanto beserta Anggota, Ketua GOW Ogan Ilir, Ketua Dharma Wanita Persatuan Muara Enim, Pengurus TP PKK Muara Enim, Pengurus Periska Bukit Asam, Ketua Bhayangkari, Pengurus ikatan Perempuan di Muara Enim, Kepala OPD dan Forkopimda Muara Enim, Manajemen PTBA, tbk, Tel, Bank Sumsel Muara Enim dan lain Sebagainya.

Sebelum memulai acara, terlebih dahulu Ketua GOW Muara Enim Dra. Hj. Nurhilyah Juarsah didampingi Plt. Bupati Muara Enim H Juarsah SH terlebih dahulu memotong pita Lomba stand Bazar yang di ikuti organisasi Wanita di Muara Enim

Ketua GOW Muara Enim Dra. Hj. Nurhilyah Juarsah, dalam sambutanya mengatakan bahwa GOW Muara Enim sudah melakukan tugas dan tujuan secara konstitusional sesuai dengan visi dan misi bersama atas dasar demokrasi undang-undang dasar 1945 yang menjadi barometer dalam berorganisasi.

"Pada tanggal 22 bulan Januari tahun 2020 adalah acara hari ulang tahun kepengurusan GOW Kabupaten Muara Enim yang pertama dengan tema, "Dengan semangat kebersamaan, kita wujudkan perempuan yang sehat cerdas dan berkarya", Itu semua adalah melalui proses, semua itu adalah perjalanan yang merupakan kerangka waktu yang kita sudah lalui bersama untuk Kabupaten Muara Enim sangat saya kagumi, pengemban tugas dengan sabar loyal bersama bersatu meskipun dalam perjalanan sesuatu yang kadang membuat kita goyah namun kita menyadari semua merupakan bagian dari perjuangan, "Jelas Ketua GOW Muara Enim.

Lebih lanjut, Ketua GOW Muara Enim mengatakan, "Dalam hidup adalah catatan sejarah dalam sejarah adalah perjuangan dan dalam perjuangan adalah pengorbanan itu semua adalah momentum momentum yang tidak bisa kita hilangkan dan tidak bisa kita hindari. Namun, kita memiliki progress rancangan rencana dan tujuan atas dasar musyawarah yang kita sepakati, sesuai dengan program yang kita buat guna mensukseskan visi dan misi kita dan mendukung visi misi Pemerintah Kabupaten Muara Enim khusus untuk kebaikan seluruh warga Kabupaten Muara Enim.

Dihari yang berbahagia ini marilah kita kroscek segala kekurangan ketidaklengkapan ketidakadaan di hari sebelumnya untuk menyempurnakannya tentu dengan bersama-sama memikul tanggung jawab secara merata dan sesuai dengan profesional masing-masing, semua itu merupakan catatan baik dan buruk yang kita lalui semasa setahun ini dan tahun-tahun sebelumnya, untuk itu saya selaku ketua gabungan organisasi wanita Kabupaten muara Enim mengucapkan selamat datang dan terima kasih atas kehadiran bapak-bapak dan ibu-ibu dan juga rasa terima kasih kami ucapkan kepada pihak penyelenggara dan donatur yang telah membantu kami sehingga acara ini dapat terlaksana demikian rupa, "Ucap Dra. Hj. Nurhilyah Juarsah.

Sementara itu, Plt Bupati Muara Enim dalam sambutannya mengatakan bahwa gabungan organisasi wanita Kabupaten Muara Enim merupakan mitra pemerintah dalam membantu perkembangan peran wanita di kabupaten Muara Enim, sebagai induk organisasi dari berbagai organisasi wanita di Kabupaten muara Enim, GOW harus bekerja sama melaksanakan program-program nya, jangan sendiri-sendiri sehingga keputusan itu untuk kepentingan kita bersama.

Hal ini sejalan dengan keinginan memperkokoh rasa persatuan dan kesatuan meningkatkan kemampuan dan pengetahuan antar anggota sekaligus mempererat jalinan hubungan kerjasama yang baik dengan berbagai organisasi wanita di Kabupaten muaraenim, dalam mendukung visi dan misi Pemerintah Kabupaten Muara Enim untuk rakyat yang mandiri berdaya saing sehat dan sejahtera.

Berkenaan dengan hal itu pula maka sudah menjadi kewajiban seluruh kaum perempuan untuk meningkatkan pembenahan diri baik pada aspek peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) maupun interaksi langsung di dalam masyarakat sebagaimana tema hari ulang tahun pada hari ini dengan semangat kebersamaan kita wujudkan perempuan yang sehat cerdas dan berkarya.

"Melalui Peringatan ini saya ucapkan selamat ulang tahun GOW Kabupaten Muara Enim yang pertama, dengan harapan di masa mendatang mampu melakukan kegiatan-kegiatan yang lebih baik lagi berperan aktif membantu pemerintah dalam meningkatkan kualitas sdm perempuan yang diharapkan pada kegiatan sosial kemasyarakatan, oleh sebab nya GOW harus tetap maju dalan melangkah, tetap konsisten dalam memperbaiki diri dan bekarya, guna menegakkan citra organisasi yang kuat, dewasa dan bermanfaat bagi seluruh masyarakat dikabupaten Muara Enim," Ungkap Plt. Bupati.

Seusai menyampaikan sambutan, acara dilanjutkanh pemotongan tumpeng dan pembagian hadiah kepada pemenang lomba senam, Fashion Show dan Stand Bazar.

Sumsel Tuan Rumah RAPIMNAS PERMAHI 2020

Liputansumsel.com
Palembang -liputansumsel.com-- Wakil Gubernur Sumsel Ir H.Mawardi Yahya menerima Dewan Pimpinan Nasional Perhimpunan Mahasiswa Hukum Indonesia dalam rangka Simposium Hukum Nasional dan Rapat Pimpinan Nasional Perhimpunan Mahasiswa Hukum Indonesia (RAPIMNAS PERMAHI 2020) pada tanggal 18-21 Februari 2020 mendatang. Audensi diterima Wagub bertempat di ruang Tamu Wakil Gubernur, Senin (20/1).

Wakil Gubernur Sumsel Mawardi Yahya sangat mendukung kegiatan ini dan diharapkan dapat berjalan lancar dan sukses.

"Pemprov Sumsel akan mendukung dan suport kegiatan yang digelar oleh Mahasiswa Hukum ini," katanya.

Terkait fasilitas Gedung BPSMD tempat RAPIMNAS yang bakal digelar Mawardi Yahya menyebut, pada prinsipnya akan meminjamkan gedung tersebut namun perlu ditanyakan dulu kepada BPSMD, karena dikuatirkan pada tanggal tersebut disana nanti ada acara yang bersamaan.

"Nanti kita koordinsasikan dulu, pak asisten I yang nanti koordinasi langsung kesana. Apakah tanggal tersebut tidak ada kegiatan apa ada kegiatan. Jika tidak ada nanti bisa," tuturnya.

Sementara itu, Ketua Hubungan Antar Lembaga Permahi Sumsel, Fajar Budiman mengatakan sengaja bertemu langsung dengan Wagub untuk menyampaikan acara akbar yang digelar oleh Mahasiswa Hukum.

"Pertemuan ini sehubungan dengan akan diselenggarakan katanya.

Sehubungan dengan kegiatan tersebut, dia berharap agar Pemprov Sumsel dapat mendukung, apalagi katanya pihak panitia telah mengundang para pimpinan masing-masing utusan dari Mahasiswa Hukum se Indonesia.

"Kami sangat berharap sekali jika acara tersebut dapat didukung langsung Pemprov Sumsel. Kami juga akan mengudang langsung pak Gubernur ataupun Wakil Gubernur pada acara pembukaan Simposium Hukum Nasional," tutupnya.

Tak hanya itu, dia juga meminta agar Pemprov Sumsel memfasilitasi gedung pada RAPIMNAS PERMAHI 2020. "Kita ingin meminjam gedung Badan Pengembangan Sumberdaya Manusia Daerah (BPSMD) Provinsi Sumsel dalam kegiatan RAPIMNAS PERMAHI 2020 nanti,"katanya. (tim hms)

Pemprov Gandeng LVRI Wujudkan Sumsel Maju untuk Semua

Liputansumsel.com
Palembang - liputansumsel.com--Wakil Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) Ir H. Mawardi Yahya menghadiri langsung peringatan HUT ke -63 Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) yang dipusatkan di Gedung Veteran, Selasa (21/01) Pagi.

Dalam HUT LVRI kali ini mengusung tema memantapkan upaya pewarisan JSN'45 dan Kesejahteraan Veteran tersebut Mawardi menyebut, terbentuknya Legiun Veteran merupakan suatu penghargaan dan penghormatan dari pemerintah dan seluruh rakyat Indonesia secara tulus kepada para veteran, atas jasa perjuangan veteran yang telah merebut dan mempertahankan kemerdekaan Republik Indonesia.

“Herman Deru dan Mawardi Yanya tidak akan tinggal diam, dengan apa yang dialami oleh para pahlawan di Provinsi Sumsel ini. Yakinlah Gubernur Sumatera Selatan Herman Deru dan saya mempunyai kewajiban untuk memenuhi kewajiban dan hak para pahlawan kita," tuturnya.

Mawardi menambahkan, organisasi LVRI dibentuk pada tanggal 2 Januari 1957, hingga saat ini masih eksis karena dedikasi tinggi serta diperkuat dengan beberapa Undang-Undang dan terakhir dengan Undang-Undang Nomor 15/tahun 2012.

“ HDMY berharap pada  para pahlawan yang tergabung dalam LVRI  dapat membantu berjalannya semua program  pembangunan di Sumsel, program  Sumsel yang utama adalah mengurangi kemiskinan. Karena itu  HDMY  mengharapkan peran dari semua pihak dalam mewujudkan Sumsel Maju untuk Semua," katanya.

Disela-sela acara, Mawardi kembali mengatakan bahwa monumen perjuangan rakyat (Monpera)  Sumsel harus dijaga dan dirawat dengan baik.

"Perjuangan masyarakat Sumatera Selatan tentunya harus dijaga dan dirawat seiring dengan gedung dan kantor veteran ini menjadi kewajiban pemerintah provinsi agar difasilitasi,"  pungkasnya. (ril hms)

Wagub Harapkan Pengurus Wing Chun Sumsel Cetak Atlet Berperestasi

Liputansumsel.com
PALEMBANG - liputansumsel.com--Wakil Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) Ir H. Mawardi Yahya (MY) memastikan Pemerintah Provinsi Sumsel akan memfasilitasi Perguruan Wing Chun Harimau Besi Sumsel.



Terlebih lagi, Perguruan Wing Chun Harimau Besi saat ini diketahui sudah menorehkan prestasi di kancah nasional.



"Tentu kami mendukung keberadaan perguruan ini. Apalagi ini olahraga bela diri positif dan saya yakin akan semakin meramaikan olahraga bela diri di Sumsel," kata MY saat menerima langsung perwakilan Perguruan Wing Chun Harimau Besi di ruang tamu Wakil Gubernur, Selasa (21/1).



Dia meminta agar pihak terkait yakni Dinas Olahraga melakukan pengembangan terhadap perguruan tersebut.



"Mereka juga berprestasi, tentunya ini membanggakan. Mereka juga nantinya bisa mendukung Sumsel yang ditunjuk sebagai tuan rumah Fornas ke VI tahun 2021," tuturnya.



Dia juga menekankan, agar eksistensi Perguruan Wing Chun Harimau Besi ini dapat terus ditingkatkan.



"Pembinaan harus diposisikan. Eksistensi perguruan khususnya di ibu kota provinsi ini juga harus lebih ditingkatkan. Agar kedepan dapat menarik minat masyarakat yang ada di daerah," imbuhnya.



Sementara itu, Perwakilan dari Perguruan Wing Chun Harimau Besi Sumsel Suhaimi mengatakan, Perguruan Wing Chun Harimau Besi ini sendiri sama dengan olahraga bela diri lain yang ada di Indonesia. Wing Chun juga sudah tergabung di Federasi Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (Formi).



"Terima kasih atas dukungan pemerintah kepada kami. Kami harapkan kedepan Perguruan ini bisa berkembang. Tentu kami juga akan mendukung Pemprov Sumsel dalam menjalankan roda pemerintahan," tukasnya. (ril hms)

Pengurus Partai Gelora Indonesia Silaturahmi ke Gubernur HD

Liputansumsel.com
Palembang -liputansumsel.com-- Selasa (21/1) siang Gubernur Sumsel H.Herman Deru kedatangan sejumlah pengurus dari Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Indonesia untuk bersilaturahmi di ruang tamu Gubernur.

" Kami berterima kasih sekali atas sambutan Pak Gubernur. Selain bersilaturahmi, kedatangan kami ini juga sekalian untuk meminta doa dan dukungan agar April nanti segera resmi. Dan dapat ikut serta dalam Pilkada September 2020. Karena saat ini sudah 64 persen struktur kepengurusan sudah terbentuk," jelas Ketua Umum DPW Partai Gelora Indonesia Sumsel, Ersa Saladin.

Menurut Erza Partai inj sebenarnya sudah soft launching pada 10 Desember lalu dan kini tengah menyusun struktur. Sembari menunggu proses dari Kemenkumham.

" Kita yakini potensi Indonesia dalam berbagai sektor sangat luar biasa dna dapat menjadi penyeimbang kekuatan dunia.  Kehadiran Partai Gelora dipercaya bisa menjadi  menjadi penengah. Karena dalam perwajahan ekonomi dan kedewasaan berbangsa dan negara sebenarnya layak disegani," terang Erza.

Sementara itu Gubernur Sumsel H.Herman Deru selaku pembina politik di Sumsel menyampaikan beberapa pesannya. Ia ingin Partai Gelora ikut berkontribusi mempertahankan Sumsel sebagai daerah zero konflik.

" Karena konflik itu bakal merusak pertumbuhan ekonomi, pertumbuhan pendidikan, pertumbuhan pendewasaan berpolitik," jelasnya.

Meskipun baru HD meyakini partai ini akan mendapat tempt di hati masyarakat. Terlebih jika pengurus bisa melakukan treatment yang benar. Karena kata HD keberhasilan partai sangat ditentukan dari struktur yang dibentuk.

" Jadi struktur dulu, kalau strukturnya benar baru bisa bekerja dengan baik," kata HD.

Pada tahap awal ini HD menyarankan agar partai ini banyak mengenalkan diri terlebih dulu ke masyarakat. Dan menggunakan semangat gotong royong dalam membangun partai.

Selain Ketua DPW Partai Gelora Sumsel Erza Saladin, tampak hadir juga pengurus lain yang juga tokoh politik terkenal di Sumsel Yuswar Hidayatullah. (tim hms)

Seekor Harimau Tertangkap, Gubernur Himbau Warga Aktif Lagi ke Kebun

Liputansumsel.com
Palembang - liputansumsel.cim-- Kabar tertangkapnya harimau yang sempat meresahkan warga di beberapa kabupaten di Sumsel, Selasa (21/1) langsung ditanggapi Gubernur Sumsel H.Herman Deru. Iapun meminta warga tidak lagi resah dan kembali aktif beraktivitas di kebun.

" Nah sekali ini macan (harimau) nian yang ketangkep bukan cak yang kemarin-kemarin. Fix karno langsung kubawa Kepala BKSDA nyo nian ke sini (kantor Gubernur). Jadi warga mulailah ke kebon lagi dak usah takut. Macan nganar (liar) nyo lah ditangkep," ujar HD.

Selain melakukan aktivitas berkebun seperti biasa, HD juga menghimbau warga agar mulai membiasakan diri untuk menjaga hutan. Dengan cara tidak menebang pohon dan memburu hewan-hewan yang menjadi rantai makanan harimau.

" Kalau harimau yang di dalam hutan itu tidak masalah. Harimau itu biar tidak keluar dari habitatnya tentu rantai makanan harus terjaga. Domisilinya juga harus terjaga. makanya kita juga jangan lagi menebang pohon sembarangan di hutan dan menganggu rantai makanan mereka. " tambah HD.

Menurut HD, penangkapan ini sengaja ingin Ia kabarkan ke masyarakat luas agar mereka menjadi lebih nyaman. Baik itu dalam beraktivitas sehari-hari maupun berkebun sebagai mata pencaharian utama warga.

Ia pun meminta kejadian sebelumnya dijadikan pembelajaran bersama untuk diantisipasi karena dampak yang ditimbulkan sangat luas. Hingga penurunan okupansi hotel, bahkan tingkat kunjungan wisata yang ikut menyusut terutama di Pagaralam.

Sementara itu Kepala BKSDA Provinsi Sumsel Genman S. Hasibuan saat ditemui di ruang tamu Gubernur Sumsel membenarkan bahwa timnya berhasil menangkap salah seekor harimau yang selama ini diduga meresahkan warga pagi tadi sekitar pukul 07.30 wib.

Sebelum masuk ke box trap (perangkap) yang dipasang tim di lapangan, box trap menurutnya sudah diisi umpan berupa seekor kambing. Saat ini kata Genman pihaknya tengah melakukan proses resque untuk harimau tersebut.

"Kebetulan di Sumsel ini tidak ada temoat rescue nya jadi rencananya akan kita bawa ke Lampung," jelasnya.

Selanjutnya nanti di ousat rescue itu harimau ini akan ditangani oleh dokter hewan khusus. Untuk kemudian diambil feses dan darahnya guna mengetahui apakah benar memang harimau ini yang meneror warga beberapa bulan terakhir.

"Akan dicek dulu darah dan fesesnya untuk memastikan apakah memang harimau inilah yang membuat resah masyarakat selama ini," tambah Genman.

Lebih jauh kata Genman dari jejak-jejak yang didapat timnya di lapangan terutama terakhir di Kecamatan Semendo Darat Ulu di Desa Plakat pihaknya memang memasang 2 box trap. Masing-masing trap tersebut diberi jatak 1 kilometer dan berhasil memancing satu harimau masuk.

" Kalau berdasarkan jejak kaki yang ada mudah-mudahan itu harimau satu-satunya. Karena langsung masuk box trap jadi harumau ini tidak dibius sebab pembiusan juga harus ada SOP nya dan tidak disarankan dokter. Setelah ditangkap dokter menyarankan Box trapnya langsung ditutup terpal supaya harimaunya tidak stres," ujarnya.

Seperti diketahui, beberapa bulan terakhir warga di beberapa lokasi seperti Pagaralam, Lahat dan Semendo sempat dicekam ketakutan lantaran beberapa warga dilaporkan tewas dimangsa hewan mamalia tersebut. Sejumlah upaya juga dilakukan Pemprov dan BKSDA untuk menciptakan rasa aman warga termasuk memasang box trap untuk menangkap harimau. (tim hms)