17 September 2021

TIGA RUMAH LUDES BUPATI MUBA GERAK CEPAT

Liputansumsel.com


MUBA,liputansumsel.com- Si jago merah yang melalap tiga rumah di Dusun II Desa Ulak Paceh Kecamatan Lawang Wetan, Jumat (17/9/2021) dini hari pukul 03.00 WIB. Api berhasil dipadamkan selama satu jam oleh dua unit mobil pemadam kebakaran dibantu warga setempat. 


Belum diketahui secara pasti penyebab kebakaran, namun diperkirakan api bersumber dari korsleting listrik yang menyebabkan arus pendek listrik, beruntung dalam kejadian tersebut tidak menyebabkan korban jiwa. 


Mendapatkan informasi tersebut, Bupati Dr Dodi Reza Alex Noerdin Lic Econ MBA langsung memberikan bantuan kepada korban kebakaran. "Bagi rumah warga yang menjadi korban kebakaran kita akan akomodir siapkan tenda darurat serta bantuan sembako dan kebutuhan lainnya," ucapnya. 


Dodi mengatakan, dirinya turut perihatin atas kejadian tersebut dan meminta perangkat desa dan Kecamatan segera membuat usulan pembangunan rumah bagi korban kebakaran tersebut. "Secepatnya kita upayakan bantu melalui dana Baznas Muba untuk program bedah rumah," tuturnya. 


Camat Lawang Wetan Candra SKM Mkes menambahkan sesuai arahan Bupati Musi Banyuasin Dr H Dodi Reza Alex Noerdin kami bersama Forkopimcam telah menyalurkan bantuan kepada korban kebakaran.


"Selanjutnya akan kami sampaikan usulan bantuan pembangunan rumah korban melalui pemerintah desa Ulak Paceh Jaya ke Banzas Muba", terangnya.


Sementara itu, salah satu korban kebakaran, Amhar (42) mengucapkan Terima kasih atas bantuan yang telah diberikan Bupati Muba. "Rumah saya habis terbakar dengan kerugian yang ditaksir Rp100 juta, Alhamdulillah pak Bupati Dodi Reza hari ini langsung memberikan bantuan untuk meringankan beban kami," tandasnya.

Gabungan Lembaga, Ormas dan Wartawan Gelar Kegiatan Vaksinasi, Pj Bupati : Apresiasi dan Bahagia

Liputansumsel.com


Muara Enim, Liputansumsel.com --Dalam rangka percepatan memutus rantai penyebaran pandemi COVID-19 yang merupakan Program Pusat dan Daerah yaitu Vaksinasi massal bagi seluruh masyarakat Indonesia. 


Kali ini digelar oleh Gabungan Lembaga, Ormas dan Wartawan (GLOW) Kabupaten Muara Enim Provinsi Sumatera Selatan bekerjasama dengan Pemerintah Kabupaten Muara Enim melalui Dinas Kesehatan. 


Acara berlangsung mulai pukul 08:00 WIB di Gedung Olahraga (GOR) Pancasila Kabupaten Muara Enim, Kamis (16/9/2021) terpantau pelaksanaan acara tetap menerapkan protokol kesehatan dan kondusif. 


Kegiatan Vaksinasi massal ini di buka oleh Oku S Asmana selaku Kepala Dinas Kesehatan Pemkab Muara Enim. Dalam kata pembukaannya, " Saya merasa senang dan bangga kepada teman dan sahabat GLOW juga ikut berpartisipasi dalam mensukseskan program vaksin ini. 


Oku panggilan akrabnya mengucapkan, berterima kasih kepada masyarakat yang sudah antusias hadir dan ikut vaksin. Semoga kegiatan ini berjalan lancar dan sukses," imbuhnya. 


Disela acara, Haji Nasrun Umar (HNU) selaku Penjabat (Pj) Bupati Muara Enim turut hadir didampingi Kaban Kesbangpol, Kepala BPBD, dan Kadinkes berkunjung melihat proses pelaksanaan vaksinasi yang sedang berlangsung dikerjakan oleh tim Laboratorium Dinas Kesehatan (Labdinkes) sembari memberi senyuman dan semangat kepada tenaga kesehatan yang sedang bertugas. 


Dalam kesempatan ini, HNU Pj Bupati Muara Enim menyampaikan bangga kepada masyarakat yang sudah hadir dan mengapresiasi kepada rekan-rekan GLOW yang terdiri dari Lembaga dan Ormas PERPAM, LIN, KGS AI, LSM Geram serta LPRI Muara Enim. 


Kemudian, HNU juga mengatakan hari ini saya mempunyai 2 kebahagiaan yaitu pertama bahagia kepada masyarakat telah memiliki kesadaran sendiri yang mana akan pentingnya vaksin tersebut bagi kesehatan kita semua. Kedua bahagia melihat rekan-rekan GLOW peduli kepada masyarakat Kabupaten Muara Enim," tambahnya. 


" Tetap dan teruslah berbuat baik kepada masyarakat sesuai agenda serta cita-cita rekan-rekan Lembaga dan Ormas," harap HNU. 


Di tempat yang sama, Nathan Ketua Ormas Perisai Pembela Aspirasi Masyarakat (PERPAM) panggilan akrabnya dan juga selaku Ketua Panitia Pelaksanaan kegiatan Vaksinasi ini mengucapkan, terima kasih yang setinggi-tingginya kepada Pemerintah Kabupaten Muara Enim yang telah membantu dan mensukseskan acara ini, serta semua pihak yang terkait di dalamnya.

Listrik sering padam Warga plakat tinggi menjerit

Liputansumsel.com


MUBA,liputansumsel.com-listrik sangat penting dalam aktivitas kehidupan sehari-hari akan tetapi secara maksimal belum dinikmati masyarakat Kabupaten Musi Banyuasin seperti Yang terjadi pada Masyarakat kecamatan plakat tinggi kabupaten Musi Banyuasin, mengeluhkan pemadaman listrik yang kerap padam dalam semingguan ini.


Seperi yang di katakan Amriadi Warga desa Tanjung keputran(B5) kecamatan plakat tinggi,kepada Awak media,Kamis(16/09/21) kami sebagai warga desa Tanjung keputran(B5) kecamatan plakat tinggi merasa sangat di rugikan di karenakan sering nya Listrik padam yang tidak beraturan oleh PT.Muba Elektrik Power(PT.MEP) di duga akibat dari sering nya Listrik padam, berdampak kepada aktivitas terhambat dan menimbulkan banyaknya kerugian seperti perangkat lunak elektronik bola lampu dan perangkat lunak elektronik lainnya yang rusak terbakar,jelas Amriadi.


"kami sangat kecewa dan merasa di rugikan dengan sering nya Listrik padam yang tidak beraturan dalam Minggu ini,tidak hanya perangkat lunak elektronik yang rusak juga kerugian penyedotan pulsa listrik setiap kali listrik padam",jelasnya.


Di tambahkan Amriadi,mana harga KWh mahal tapi kalau untuk pemakaian standard SPT pasca bayar tdk jauh berbeda, cuma setiap kali Listrik padam pasti pulsa Listrik berkurang, 


Di jelaskannya,Kami berharap kepada pemerintah kabupaten Musi Banyuasin untuk mempertimbangkan lagi harga KWH listrik dari PT.MEP dan tolong di perbaiki lagi sering nya padam listrik, tolong perhatikan kami rakyat kecil untuk di prioritaskan infrastruktur terkhusus Listrik,kami selaku masyarakat kecil sangat berharap penuh dengan pemerintah kabupaten Musi Banyuasin tolong di perhatikan kami mana harga KWH mahal dan padahal kami rutin membayar pajak penerangan jalan(PPJ) akan tetapi tidak ada lampu penerangan jalan di desa kami,mana katanya Muba maju berjaya tolong kami pak bupati,Harapnya.

16 September 2021

Dinas Pariwisata Palembang Gelar Seleksi Cek Bagus dan Cek Ayu

Liputansumsel.com


Palembang, Liputan Sumsel.Com - Pemerintah Kota Palembang melalui Dinas Pariwisata menggelar seleksi Cek Bagus dan Cek Ayu. 


Cek Bagus dan Cek Ayu, kata Kepala Dinas Pariwisata Kota Palembang, Isnaini Madani, adalah salah satu upaya Pemerintah Kota Palembang mempromosikan budaya. 


"Seleksi ini bertujuan mencari duta-duta kebudayaan, di mana para Cek Bagus dan Cek Ayu ini akan mempromosikan budaya Kota Palembang. Berbeda dengan Bujang Gadis Palembang yang bertugas untuk memperkenalkan wisata. Namun antara pariwisata dan kebudayaan sesuatu yang tidak dapat dipisahkan, keduanya saling mengisi," ujar Isnaini, usai menghadiri grand final Cek Bagus dan Cek Ayu di The Zuri Hotel, Rabu (15/9/2021).


Apalagi, lanjut Isnaini, portofolio wisata itu 60 persennya adalah budaya.


"Seperti nature, alam itu hanya 20 persen, sisanya jualan budaya, termasuk budaya kulinernya yang asli hasil buatan manusia. Makanya, keberadaan Cek Bagus Cek Ayu ini sangat penting untuk mempromosikan, mengenalkan kebudayaan asli Palembang," kata Isnaini.


Ia berharap, melalui pemilihan Cek Bagus Cek Ayu dapat membawa nama harum Kota Palembang, terkait kebudayaannya ke kancah nasional hingga internasional. 


"Harapan kita kegiatan ini dapat menjadi agenda tahunan dan dikemas lebih menarik sehingga memiliki identitas tersendiri dalam upaya memperkenalkan kebudayaan kita."


Sementara itu Roni Andriansyah, Panitia sekaligus Dewan Juri Seleksi Cek Bagus Cek Ayu, mengatakan, seleksi ini sudah dimulai sejak April lalu. Namun, karena Covid-19 dilakukan penundaan. 


Jumlah peserta yang mendaftar sebanyak 130 orang. kemudian dilakukan semi finalis sebanyak 60 orang, setelah itu dijaring lagi menjadi 30 orang.


"30 orang ini untuk Cek Bagus 15 orang dan Cek Ayu 15 orang, dan akan dipilih Juara 1-3 dan Harapan 1-2," kata Roni. 


Melalui seleksi ini diharapkan para duta mampu menunjukkan kualitas diri, karena peserta terdiri dari masyarakat umum, ada siswa dan juga mahasiswa di Kota Palembang. 


"Ke depan adik-adik ini adalah menjadi keluarga yang solid dan tetap belajar tentang kebudayaan kota Palembang. Karena intinya kita harus mempromosikan melestarikan serta menjaga budaya. Karena kita tidak hanya berdiri menyambut tamu saja Tetapi dia harus bisa menjelaskan tentang kebudayaan di Sumsel dan Palembang khususnya," demikian Roni. (Rl/Al)

Harnojoyo Apresiasi Kepedulian Astra Grup Bagikan 1000 Paket Sembako

Liputansumsel.com


Palembang, Liputan Sumsel.Com - Wali Kota Palembang H Harnojoyo secara simbolis menerima bantuan 1000 paket sembako dari Grup Astra Palembang. 


Bantuan diserahkan Koordinator Wilayah Grub Astra Palembang, Ahmad Ali Hanafiah, Rabu (15/9/2021). 


Paket sembako itu berisi, antara lain, beras 10 kg, mi instan, minyak goreng, sarden, gula.  


“Ini merupakan kegiatan dari Astra Pusat, karena kita punya program semangat saling bantu. Ini bentuk kepedulian kita kepada masyarakat yang terkena imbas Covid-19,” ujar Ali. 


Dijelaskan Ali, bahwa saat ini terdapat kurang lebih 23 perusahaan Astra di Kota Palembang yang juga telah menyalurkan bantuan secara mandiri di area kerja masing-masing.


“Kalau sembakonya total untuk kota Palembang ini hampir 1000 paket. Tetapi kita bagi-bagikan untuk wilayah masing-masing perusahaan Ada yang kita salurkan secara simbolis melalui Wali Kota , ada juga kita bekerja sama lewat TNI dan Polri,” Ali menerangkan. 


Ia berharap bantuan paket sembako yang disalurkan melalui Pemkot Palembang bisa bermanfaat sekaligus membantu masyarakat Palembang, terutama yang terdampak pandemi Covid-19. 


“Dan ini memang setiap tahun sering kita adakan, tetapi kali ini temanya semangat saling bantu yang memang benar-benar digaungkan oleh Astra Pusat.”


Wali Kota Palembang H. Harnojoyo mengapresiasi terima kasih kepedulian Astra Grup. 


“Atas nama Pemerintah dan masyarakat kami mengucapkan terima kasih kepada Astra Grup, yang pada hari ini memberikan paket sembako kepada masyarakat yang berada di Sungai Sekanak Lambidaro,” kata Harnojoyo.


Diungkapkan Harnojoyo, bahwa banyaknya pegawai yang dirumahkan dampak pandemi Covid-19. 


"Mudah-mudahan bantuan ini bermanfaat bagi masyarakat yang betul-betul membutuhkan." (Rl/Al)