30 Agustus 2023

PPPK Guru Formasi Tahun 2022 Tingkat SMA Sederajat Asal OKU Diambil Sumpah Dan Dilantik

Liputansumsel.com


Baturaja,liputansumsel.com - Setelah menunggu selama lebih kurang satu setengah tahun, puluhan Pegawai Pemerintah Dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Guru asal OKU untuk tingkat SMA Sederajat dalam Lingkungan Pemrov Sumsel Formasi Tahun 2022 akhirnya diambil sumpah dan dilantik bersama ribuan guru dari Kabupaten dan Kota lainnya yang ada di Sumsel. Pengambilan Sumpah dan Pelantikan itu sendiri dilakukan langsung oleh Gubernur Sumsel H. Herman Deru di gedung The Sultan and Convention Centre Palembang pada Senin pagi kemarin (28/8/23).


Ngadinah, S.Pd, salah satu PPPK Guru asal Kabupaten OKU Formasi Tahun 2022 tingkat SMA sederajat yang dibincangi media ini pada Selasa malam (29/8/23) mengungkapkan rasa syukur dan kegembiraan bahwa ia bersama rekan-rekan lainnya sudah diambil sumpah dan dilantik sebagai PPPK jabatan fungsional Guru untuk tingkat SMA sederajat oleh Gubernur Sumsel H. Herman Deru pada Senin kemarin.

"Alhamdulillah setelah penantian selama lebih kurang satu setengah tahun, akhirnya kami bisa dilantik. Meskipun sebelumnya kami diliputi perasaan resah, cemas dan galau dalam penantian kapan kami akan dilantik serta bisa mulai bertugas. Namun, alhamdulilah semua keresahan itu sirna sudah, setelah kami diambil sumpah dan dilantik Senin kemarin.

Sebuah perasaan senang dan syukur yang luar biasa. Mungkin perasaan rekan-rekan lainnya sama," ungkap mantan Wali Kelas SMK Swasta di Baturaja ini. 


Lebih lanjut Ngadinah mengatakan penempatan di SMA Negeri tempat mereka berdinas sudah diketahui sebelumnya melalui pengumuman di situs resmi yang ada internet.

"Kebetulan saya dapat tugas pada SMA Negeri di luar kabupaten OKU, kabupaten tetangga. Meskipun lumayan agak jauh dari tempat tinggal, namun saya tetap bersyukur bisa berdinas," ungkapnya dengan wajah berseri-seri.


Dikatakan Ngadinah, dirinya bersama rekan-rekan lainnya merupakan rombongan peserta seleksi kompetensi PPPK Guru di OKU untuk tingkat SMA sederajat pada bulan Desember 2021 lalu, namun dimasukkan atau dianggap sebagai rombongan tahun 2022.

"Pengumuman kelulusannya pertama kali pada awal tahun 2022. Peserta peringkat pertama sudah ditempatkan di sekolah yang ditunjuk. Sementara bagi peringkat kedua, ketiga dan seterusnya harus menunggu proses penempatannya  selama setahun. Sebuah perjuangan panjang kawan-kawan PPPK Guru tingkat SMA sederajat di pusat khususnya di DPR RI untuk memperjuangkan nasib kami," tutur guru SMK Swasta ini.


Berdasarkan pantauan di melalui situs resmi di internet, beberapa PPPK Guru asal Kabupaten OKU tingkat SMA sederajat mendapatkan penempatan di Kabupaten OKU. Namun, sebaliknya ada juga yang di luar Kabupaten OKU terutama pada kabupaten tetangga seperti OKU Timur, OI dan lainnya.


(Duan)

Ketua DPRD Prov. Sumsel Himbau Kaum Milenial Di Sumsel Harus Sukseskan Pemilu 2024

Liputansumsel.com


 Palembang, liputansumsel.com – Pengukuhan Gerakan Pemuda Mahasiswa Sumsel (GAASS) periode tahun 2023-2026,  digelar di hotel Swarna Dwipa, Palembang, Rabu (30/8).

Pengukuhan ini sendiri selain dihadiri tokoh pemuda  Sumsel juga hadir perwakilan Gubernur Sumsel, ketua DPRD Sumsel Hj RA Anita Noeringhati. SH. MH., serta ratusan mahasiswa serta Masyarakat umum.

Ketua Ketua DPRD Sumsel, HJ RA Anita Noeringhat   yang juga Dewan Penasehat GAADD mengatakan,  pengukuhan gerakan mahasiswa Sumsel yang diisi oleh kaum milenila.

“Sebagai ketua berikan apresiasi bahwa ada Gerakan pemuda yang mau membantu pemerintah. Karena Gerakan pemuda ini, dalam hal penjaga pembangunan, ketertiban dan check balance pemerintah provinsi sumsel,” katanya.

Ketika pesta demokrasi kita harapkan Gerakan mahasiswa ini dapat mengajak tokoh muda dan kaum milenial untuk menyukseskan pemilu 2024 mendatang.

“Dipundak pemudalah saat inilah nantinya yang mengemban Nasib bangsa dan negara kedepan,” kata politisi Partai Golkar ini.

Gubernur Sumsel diwakili staf ahli Gubernur Bidang Pemerintahan Hukum dan Politik  H Koimuddin, menjelaskan hadirnya tokoh pemuda dan pelantikkan Gerakan mahasiswa pemuda Sumsel merupakan periode pertama sangat diapresiasi.

“Gubernur memberikan apresiasi dan berharap dari acara seremonial, kepengurusan GAASS eksistensi organisasi dapat dijaga. Selaiin itu, gubernur juga berharap GAASS ikut berpartisipasi dalam Pembangunan. Gubernur juga berharap organisasi GAASS, untuk jadi contoh kalangan pemuda dan remaja Sumsel. Untuk melakukan kegiatan yang positif dalam menuju Sumsel yang Tangguh,” katanya.

Selanjutnya, semua pengurus dan anggota diharapkan dapat mendedikasikan kemampuan. Sehingga dapat memberikan semangat kepada pemerintah provinsi maupun daerah.

Ketua GAASS, Andi Leo, mengatakan, kegiatan ini sendiri mengusung tema Bersatunya Millennial Wujudkan Sumsel Maju Sejahtera.

“Pengurus yang dilantik 82 orang, termasuk ketua umum, bendahara umum dan sekbid. Tamu undangan yang hadir dari BEM, ekstra kampus dan undang media. Ada juga siswa dari sumsel, serta tokoh Masyarakat Sumsel,” katanya.

Andi menjelaskan, pengurus Gerakan pemuda Sumsel ini sendiri diharapkan lebih maju kedepan.

“Kita memiliki Program jangka pendek, yakni ke-internal. Kajian strategi dan lain-lain. Sehingga aplikasi ke eksternal dapat signifikan bantu pemerintah Sumsel dan jaga keadilan dan kawal keresahan masyarakat Sumsel,” kata dia. GAASS juga  dapat dibentuk di beberapa wilayah baik dalam sumsel dan luar sumsel.

Mengenai masalah pemilu GAAS akan memberikan pencerdasan kepada pemuda dan mahasiswa.

Agar masyarakat lebih pintar dan cermat dalam mengawal pemilu 2024. “GAASS, kita lahir dari keresahan bukan kepentingan,” katanya. (mhn/ls)

29 Agustus 2023

Rayakan Hari Jadi, IBI OKI Gelar Seminar bersama Dr. Boyke

Liputansumsel.com


Kayuagung, LiputanSumSel.Com------, Ikatan Bidan Kabupaten Ogan Komering Ilir Gelar Seminar Kesehatan bersama dr. Boyke Dian Nugraha, SpOG, MARS dalam rangka Peringatan Hari Bidan Nasional ke-72 tahun 2023 di Gor Biduk Kajang. Selasa, (29/08). 


Bupati OKI melalui Ketua TP PKK Kabupaten OKI, Hj Lindasari Iskandar mengatakan IBI memiliki peran strategis sebagai penggerak pemberdayaan masyarakat untuk menciptakan generasi sehat, kuat dan berkualitas. 


"IBI Kabupaten OKI dapat terus tumbuh dan meningkatkan kualitas dan kontribusi dalam melayani masyarakat khususnya kesehatan Ibu dan Bayi", kata Lindasari. 


Dikatakan Lindasari berkat Sinergitas Padu antara TP PKK dan IBI Kabupaten OKI berhasil mengakselerasi penurunan stunting sampai mendapat apresiasi dari Presiden RI, Joko Widodo. 


"Kami terus mendorong IBI Kabupaten OKI untuk sinergi bersama degan pemerintah khususnya dalam memberikan pelayanan prima kesehatan terkhusus eleminasi kasus kematian ibu dan anak yang semakin membaiknya, IBI OKI semoga terus bertumbuh dalam kemajuan", imbuhnya. 


Ketua IBI Kabupaten OKI, Hj. Rosdiana Suhaimi menyampaikan kegiatan hari ini sebagai wadah untuk peningkatan kapasitas dalam bidang kesehatan ibu dan anak, peningkatan kepedulian terhadap layanan kesehatan ibu dan anak serta penguatan silaturahmi sesama anggota IBI. 


"Sebelum kegiatan hari ini, IBI OKI telah melaksanakan Bakti Sosial imunisasi dan pelayanan KB yang dimana bermuara pada peningkatan derajat kesehatan masyarakat", ujar Rosdiana. 


Ia menyampaikan ada sebanyak 23 Ranting Pengurus IBI di 18 Kecamatan dalam lingkungan Pemerintah Kabupaten OKI dengan jumlah anggota sebanyak 1686 orang per juli 2023. 


"Hari ini kita semua berkumpul, ribuan Bidan di seluruh Kabupaten OKI untuk mengikuti Seminar bersama dr. Boyke. IBI OKI Cantik, Sehat, Bergairah Cerminan Kepribadian dalam Penampilan", kata dia. 


Sementara Ketua  IBI Provinsi Sumatera Selatan, Lisamora Braksan menyampaikan IBI yang menjadi salah satu organisasi keprofesian yang telah eksis memberikan kontribusi sejak 72 tahun yang lalu. 


"Peringatan Hari IBI ke-72 pada tahun 2023 dilaksanakan secara bersama dan berjenjang di 18 Kabupaten dan Kota dalam wilayah Provinsi Sumatera Selatan dengan 311 Ranting Pengurus dan 

18.246 anggota sesuai dengan data KTA online per Juni 2023", jelas Lisa. 


Lisa berharap seluruh Bidan di Kabupaten OKI dapat terus meningkatkan pelayanan kesehatan dan memberikan pelayanan prima saat bertugas untuk kualitas kesehatan yang semakin membaik.(PD)

Penghargaan Nirwasita Tantra 2022 Diterima DPRD Sumsel0

Liputansumsel.com


Palembang,liputansumsel.com – DPRD Provinsi Sumatera Selatan menerima penghargaan Green Leadership Nirwasita Tantra tahun 2022 dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) Republik Indonesia di Jakarta.

DPRD Provinsi Sumatera Selatan termasuk salah satu dari tiga institusi DPRD Provinsi di Indonesia yang menerima penghargaan tersebut, dua Provinsi yang juga menerima penghargaan adalah DPRD Provinsi Sumatera Barat dan DPRD Provinsi Jawa Barat.

Penghargaan Green Leadership Nirwasita Tantra tahun 2022 diberikan oleh Pemerintah Pusat kepada Pimpinan DPRD Tingkat Provinsi dan Kabupaten/Kota yang memiliki komitmen menjaga lingkungan hidup lewat penyusunan Peraturan Daerah Masyarakat Adat, Pengelolaan Sampah, Tanah Objek Reforma Agraria (TORA), adapun penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Republik Indonesia Ibu Siti Nurbaya.
Selain itu, Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) RI juga melaksanakan launching New Website menlhk.go.id.

Melalui Green Leadership ini diharapkan dapat mendorong, mendukung kebijakan dan langkah aksi dalam mewujudkan lingkungan hidup yang baik dan sehat bagi seluruh warga Indonesia.

Sementara  itu Ketua DPRD Prov Sumsel mengatakan DPRD Sumsel menerima Penghargaan Green Leadership Nirwasita Tantra Tahun 2022 dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) RI atas upaya penyusunan Peraturan Daerah tentang  Lingkungan,

“DPRD Sumsel mendapat predikat terbaik kedua penerima anugerah Nirwasita Tantra tahun 2022 dan Anugerah ini merupakan hasil dari komitmen DPRD Prov. Sumsel dalam mendukung program-program pengelolaan lingkungan hidup di Provinsi Sumatera Selatan”.

Penghargaan Nirwasita Tantra tahun 2022 diserahkan kepada 38 Pemimpin Daerah terbaik yang dibedakan dalam kategori Provinsi, Kabupaten Besar, Kabupaten Sedang, Kabupaten Kecil, Kota Besar, Kota Sedang dan Kota Kecil. (mhn/ril)

Herman Deru Ambil Sumpah dan Lantik 3508 PPPK Jabatan Fungsional Guru Se-Sumsel

Liputansumsel.com

#Kemukakan Regulasi Pensiun Bagi PPPK


PALEMBANG, Liputansumsel.com, - Gubernur Sumsel H. Herman Deru melakukan pengambilan sumpah dan pelantikan terhadap ribuan Pegawai Pemerintah Dengan Perjanjian Kerja (PPPK) jabatan fungsional guru di lingkungan Pemprov Sumsel formasi tahun 2022.



Pengambilan sumpah dan pelantika  tersebut dilakukan di The Sultan and Convention Centre Palembang, Senin (28/8).



Dimana sedikitnya, 3.508 orang mengikuti pengambilan sumpah dan pelantikan tersebut.



Gubernur Herman Deru berpesan, agar ribuan PPPK yang dilantik saat ini menjaga amanat yang telah diberikan negara ini.



"Saya ingatkan agar PPPK yang dilantik terus menjaga profesi ini. Berikan pendidikan yang terbaik untuk generasi muda," kata Herman Deru.



Menurutnya, PPPK jabatan fungsional guru merupakan profesi yang sangat mulia. Dimana para guru memiliki peran penting dalam memberikan pendidikan yang berkualitas.



"Guru ini tugas yang sangat mulia. Gunakanlah cara mendidir yang benar serta hindari pendidikan dengan kekerasan baik secara fisik maupun psikologi. Guru harus memahami psikologi anak didiknya," terangnya.



Dia menyebut, saat ini dirinya terus mengupayakan agar PPPK dapat semakin sejahtera. Bahkan, Herman Deru telah mengemukakan agar adanya pensiun bagi PPPK tersebut.



"Salah satunya yakni akan ada regulasi terkait pensiun PPPK ini. Kita harapkan regulasi ini segera terwujud dan PPPK ini bisa mendapatkannya. Kita harap PPPK ini dapat sejahtera," tuturnya.



Disisi lain dia menjelaskan, jika perekrutan PPPK di Sumsel merupakan salah satu yang terbanyak.



"Kita bertekad Sumsel ini menjadi daerah terbesar dalam merekrut PPPK khususnya tenaga guru sehingga kekurangan guru tidak terjadi lagi," bebernya.



Diketahui, sebelumnya Pemprov Sumsel telah melakukan pengambilan Sumpah dan Pelantikan terhadap 3072 orang PPPK di Sumsel.



"Jadi saat ini jumlah PPPK formasi 2022 yang dilantik sudah mencapai 6.580 orang," kata Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Sumsel Ismail Fahmi.



Dia menjelaskan, ribuan PPPK yang dilantik telah disebar di seluruh daerah di Sumsel.



"PPPK yang dilantik ini ditempatkan di sejumlah SMA, SMK dan SLB di 17 kabupaten dan kota," paparnya.



Untuk diketahui, pengambilan sumpah dan pelantikan PPPK ini mengundang antusia baik dari pegawai yang dilantik maupun pihak keluarga. Bahkan, pihak keluarga pegawai rela menunggu selesainya pelantikan tersebut.

(A1)