05 Februari 2021

Herman Deru Ingatkan Warga, Rugi Jika Tak Mau di Vaksin

Liputansumsel.com

· Gubernur Safari Jumat di di Masjid Baiturrahman Seberang Ulu II 


PALEMBANG, Liputansumsel.com,- Selain bersilaturahmi, agenda Safari Jumat yang dilakukan Gubernur Sumsel H.Herman Deru di Masjid Baiturrahman, Kelurahan Sentosa, Kecamatan Seberang Ulu II, (05/02/2021) juga dimanfaatkannya sekalian untuk mensosialisasikan pentingnya vaksinasi Sinovac. 


"Rugi sekali kalau tidak mau vaksin,  karena vaksin ini bikin kita lebih percaya diri. Inilah cara kita melawan Covid sekarang. Jangan mudah percaya dengan berita-berita hoax," jelas HD saat memberikan sambutan di depan warga Seberang Ulu II. 


Menurut HD, setelah divaksin tubuh tentu akan lebih terlindungi dari Covid-19. Sehingga masyarakat bisa lebih aktif beraktivitas. Namun demikian agar penyebaran pandemi bisa ditekan sedemikian rupa, penerapan protokol kesehatan seperti memakai masker dan mencuci tangan dan jaga jarak juga harus tetap dilakukan.


"Ini juga butuh peran Lurahnya, Camatnya untuk ikut serta sosialisasi biar warga tidak ragu divaksin," jelasnya. 


Saat ini lanjut HD baru sekitar 100.000 orang yang sudah divaksin di Sumsel. Ia berharap paling lambat akhir Februari 2021 ini sudah 1  jutaan orang yang sudah divaksin Sinovac sehingga kemungkinan belajar tatap muka dapat dilakukan di sekolah-sekolah. 


"Kalau ini sudah satu  juta, baru kita duduk bersama lagi. Apakah sudah siap tatap muka atau belum," ujarnya. 


Sementara itu tak hanya melakukan Safari Shalat Jumat berjamaan di Masjid Baiturahman, HD beserta sejumlah Kepala OPD juga bersilaturhami sekaligus menyalurkan bantuan. Hal ini tak lain untuk meningkatkan kenyamanan warga Kelurahan Sentosa dalam melakukan ibadah dan kegiatan keagamaan lainnya. 


"Bantuan ini bisa digunakan apapun. Tidak terbatas pada renovasi tempat wudhu atau meningkatkan menara masjid. Manfaatkanlah bantuan ini untuk kenyamanan  jemaah," ujarnya. 


Dengan adanya bantuan ini HD berharap tidak ada lagi warga yang meminta-minta uang di jalanan untuk membangun rumah ibadah. 


"Kalau tidak cukup laporkan ke Saya. Jangan minta- minta di jalan. Kita carikan solusinya" tegas HD. 


Sementara itu Pengurus Masjid Baiturrahman, Mahadi mewakili warga setempat sangat gembira dengan kedatangan orang nomor satu di Sumsel tersebut. 


Menurutnya kesempatan langka ini sangat mereka nantikan sejak lama. Merekapun mengaku sangat bangga bisa bertemu  karena sangat jarang Kepala Daerah yang mau datang turun langsung mendengarkan aspirasi masyarakat. 


"Maka di kesempatan ini kami sampaikan keinginan warga terutama mengenai pembanguna  masjid ini. Alhamdulillah Pak Gubernur mau memberikan bantuannya," ucap Mahadi. 

(Ar/Ril)

14 Cabor PORPROV Akan Dipertandingkan Di OKU

Liputansumsel.com


Baturaja,liputansumsel.com - Pekan Olahraga Provinsi (PORPROV) Sumsel akan diselenggarakan di tiga kabupaten yang ada di OKU Raya serta memperlombakan 36 Cabang Olahraga (Cabor).


Hal tersebut disampaikan Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten OKU Drs. H. Suprijadi Jazid melalui Sekretaris Umum KONI Kabupaten OKU H. Satri Yasulman. SE, MM saat ditemui media ini Jum'at pagi (5/2) di GOR Baturaja usai Pertemuan Pengurus KONI OKU dengan Pengurus Utama KONI Sumsel.


Lebih lanjut Satri mengatakan dalam PORPROV itu, ada 14 Cabor yang akan dipertandingkan pada venu-venue di OKU termasuk Cabor Susulan Hockey, sisanya masing-masing 11 Cabor diselenggarakan di OKU Selatan dan Timur. 

"PORPROV itu sendiri akan diselenggarakan pada bulan Nopember nanti, namun tanggal pelaksanaannya belum ditentukan. Opening dan Closingnya direncanakan di OKU Selatan, di Danau Ranau. Namun, Cabor paling banyak venuenya di OKU Induk," terangnya.


Satri mengungkapkan kedatangan Pengurus Inti KONI Sumsel pada Jum'at pagi itu di GOR Baturaja selain untuk bersilaturahim dengan Pengurus KONI OKU, juga menghadiri Pelantikan Pengurus KONI Kabupaten OKU yang baru Periode 2020-2024 di Ball Room The Zuri Hotel Baturaja pada hari Sabtu pagi tanggal 6 Februari 2021. 

"Wakil Ketua 1 dan 2 Pengurus KONI Sumsel tadi ada dalam pertemuan. Mereka juga sekaligus meninjau kesiapan venue-venue yang ada di OKU Induk. Alhamdulillah venuenya sudah siap. Persiapan ini sudah dilakukan sejak tahun 2020 kemarin. Terpenting juga kesiapan dalam pendanaan," ungkapnya.


Satri berharap PORPROV nanti bisa sukses secara pelaksanaan sekaligus sukses prestasi.


(Duan)

JALAN KELUANG-TALANG SIKU RUSAK PU PR GERAK CEPAT

Liputansumsel.com


MUBA,liputansumsel.com-Pemerintah kabupaten Musi Banyuasin Melalui Dinas Pekerjaan umum dan penataan ruang (DPUPR) dengan gerak cepat Langsung Melakukan Perbaikan Ruas Jalan keluang-talang siku Yang Mengalami Kerusakan di beberapa titik yang di kerjakan oleh PT.pajar indah setya nugaraha Melalui Anggaran pendapatan belanja daerah perubahan (Apbd/P)dengan nilai anggaran 4,9 M lebih kurang. 


Dalam Perbaikan Tersebut Kepala dinas pekerjaan umum dan penataan ruang (DPUPR)H Herman mayori,St,Mt melalui PPTK Kegiatan Kurniawan pribadi,ST saat di konfirmasi awak media benar kami hari ini juma'at(05/02/20) dari dinas PU PR Langsung Melakukan Koordinasi dengan pihak kontraktor mengingat Kegiatan tersebut masih masa perawatan.


"Alhamdulillah pihak kontraktor dengan sigap gerak cepat melakukan perbaikan di beberapa titik kerusakan dan kami dari dinas PU PR langsung turun langsung bersama pihak kontraktor untuk melakukan pemantauan Kegiatan tersebut bersama Tim teknis".jelas Wawan.


Saat di tanya awak media terkait kerusakan jalan tersebut Kurniawan mengatakan di duga kuat dengan kerusakan tersebut di karenakan mobil berhenti dengan tonase berlebih Jadi tidak kuat badan jalan nahan beban,Tahun ini juga insya Allah sudah dianggarkan lagi untuk mengcover titik kerusakan jalan yang belum di tangani tahun kemarin di karenakan keterbatasan anggaran.cetus wawan,(Agung).

Dodi Reza Sidak OPD Pastikan Pelayanan Dan Disiplin ASN Di Masa Pandemi

Liputansumsel.com

 


SEKAYU,liputansumsel.com- Meski hampir seluruh perangkat dinas di lingkungan Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin menunjukkan capaian kinerja yang positif dan menghasilkan trend yang baik, namun Bupati Muba Dr Dodi Reza Alex Noerdin Lic Econ MBA tak ingin berada di zona nyaman. Evaluasi kinerja pun terus dilakukan Kepala Daerah Inovatif 2020 tersebut. 


Jumat (5/2/2021) pagi,  suami Thia Yufada ini mendatangi beberapa kantor dinas dan melakukan inspeksi mendadak (sidak). Mengenakan kemeja batik kerja, Dodi manyasar kantor Dinas PUPR dan Dinas Pemuda Pariwisata dan Olahraga (Dispopar). 


"Saya minta betul setiap OPD benahi program masing-masing, kerja itu jangan nunggu orang melapor dulu baru dikerjakan, tapi kita harus inventarisir kebutuhan masyarakat," tegasnya. 


Dodi mengaku, meski masih dihadapkan pada pandemi COVID-19 namun Pemkab Muba melalui Dinas PUPR di tahun 2021 ini tetap memprioritaskan percepatan pembangunan infrastruktur. 


"Mestinya tahun ini kita nggak bicara lagi pembenahan infrastruktur karena harusnya sudah tuntas tahun 2020, tapi karena kita dihadapkan pada situasi pandemi beberapa program melalui Dinas PUPR harus tertunda.  Terpaksa harus kita lanjutkan lagi di tahun 2021 ini. Selain itu, PUPR harus lebih tanggap dengan situasi. Sepanjang tahun 2020 dan awal tahun ini hampir seluruh Indonesia mengalami hujan lebat dan lama. PUPR tetap harus mampu mengatasi situasi tanggap darurat jalan dan jembatan bahkan cegah darurat," bebernya. 


Lanjut Dodi, sama halnya dengan program-program Pemkab Muba melalui Dispopar, ada juga kegiatan  tahun 2020  terpaksa harus dibatalkan dan kemungkinan juga akan di reschedule di tahun 2021.


"Ya, seharusnya tahun 2020 kemarin banyak event nasional dan internasional yang digelar di Muba ini, tapi karena COVID-19 jadi harus ditunda. Nah, untuk 2021 ini kita lihat situasi, dimungkinkan Muba akan menjadi tuan rumah Kejurnas Rally, dan beberapa waktu lalu pembalap Rifat Sungkar sudah meninjau secara langsung kesiapan sirkuit SkyLand.  Prinsipnya Muba siap," bebernya. 


Pembina dan Penggerak Olahraga Terbaik Indonesia ini mengapresiasi capaian kinerja Dispopar Muba, terlebih mampu meraih prestasi di Ajang Pesona Indonesia (API) Award 2020 meski dalam suasana pandemi COVID-19. 


"Siapkan program-program kegiatan yang baik, dan tetap menciptakan inovasi yang berkontribusi positif untuk warga masyarakat Muba," ucapnya. 


Kepala Dinas PUPR Muba, Herman Mayori ST MT mengaku tahun 2021 ini Dinas PUPR telah memetakan  prioritas pembangunan di daerah pelosok. "Kita lihat kondisi dan kebutuhan masyarakat, utamanya pembenahan jalan dan jembatan di daerah pelosok akan jadi prioritas," ulasnya. 


Kadispopar Muba Muhammad Fariz SSTP MM menuturkan, selain mempersiapkan diri untuk menggelar event nasional dan internasional, pihaknya juga akan konsen dengan pembenahan venue-venue olahraga di Muba. 


"Semoga COVID-19 segera berlalu, agar Muba mampu menyukseskan berbagai event yang dipercayakan oleh para pihak di level nasional maupun internasional," tandasnya.

Dodi Reza Sidak OPD Pastikan Pelayanan Dan Disiplin ASN Di Masa Pandemi

Liputansumsel.com


SEKAYU,liputansumsel.com- Meski hampir seluruh perangkat dinas di lingkungan Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin menunjukkan capaian kinerja yang positif dan menghasilkan trend yang baik, namun Bupati Muba Dr Dodi Reza Alex Noerdin Lic Econ MBA tak ingin berada di zona nyaman. Evaluasi kinerja pun terus dilakukan Kepala Daerah Inovatif 2020 tersebut. 


Jumat (5/2/2021) pagi,  suami Thia Yufada ini mendatangi beberapa kantor dinas dan melakukan inspeksi mendadak (sidak). Mengenakan kemeja batik kerja, Dodi manyasar kantor Dinas PUPR dan Dinas Pemuda Pariwisata dan Olahraga (Dispopar). 


"Saya minta betul setiap OPD benahi program masing-masing, kerja itu jangan nunggu orang melapor dulu baru dikerjakan, tapi kita harus inventarisir kebutuhan masyarakat," tegasnya. 


Dodi mengaku, meski masih dihadapkan pada pandemi COVID-19 namun Pemkab Muba melalui Dinas PUPR di tahun 2021 ini tetap memprioritaskan percepatan pembangunan infrastruktur. 


"Mestinya tahun ini kita nggak bicara lagi pembenahan infrastruktur karena harusnya sudah tuntas tahun 2020, tapi karena kita dihadapkan pada situasi pandemi beberapa program melalui Dinas PUPR harus tertunda.  Terpaksa harus kita lanjutkan lagi di tahun 2021 ini. Selain itu, PUPR harus lebih tanggap dengan situasi. Sepanjang tahun 2020 dan awal tahun ini hampir seluruh Indonesia mengalami hujan lebat dan lama. PUPR tetap harus mampu mengatasi situasi tanggap darurat jalan dan jembatan bahkan cegah darurat," bebernya. 


Lanjut Dodi, sama halnya dengan program-program Pemkab Muba melalui Dispopar, ada juga kegiatan  tahun 2020  terpaksa harus dibatalkan dan kemungkinan juga akan di reschedule di tahun 2021.


"Ya, seharusnya tahun 2020 kemarin banyak event nasional dan internasional yang digelar di Muba ini, tapi karena COVID-19 jadi harus ditunda. Nah, untuk 2021 ini kita lihat situasi, dimungkinkan Muba akan menjadi tuan rumah Kejurnas Rally, dan beberapa waktu lalu pembalap Rifat Sungkar sudah meninjau secara langsung kesiapan sirkuit SkyLand.  Prinsipnya Muba siap," bebernya. 


Pembina dan Penggerak Olahraga Terbaik Indonesia ini mengapresiasi capaian kinerja Dispopar Muba, terlebih mampu meraih prestasi di Ajang Pesona Indonesia (API) Award 2020 meski dalam suasana pandemi COVID-19. 


"Siapkan program-program kegiatan yang baik, dan tetap menciptakan inovasi yang berkontribusi positif untuk warga masyarakat Muba," ucapnya. 


Kepala Dinas PUPR Muba, Herman Mayori ST MT mengaku tahun 2021 ini Dinas PUPR telah memetakan  prioritas pembangunan di daerah pelosok. "Kita lihat kondisi dan kebutuhan masyarakat, utamanya pembenahan jalan dan jembatan di daerah pelosok akan jadi prioritas," ulasnya. 


Kadispopar Muba Muhammad Fariz SSTP MM menuturkan, selain mempersiapkan diri untuk menggelar event nasional dan internasional, pihaknya juga akan konsen dengan pembenahan venue-venue olahraga di Muba. 


"Semoga COVID-19 segera berlalu, agar Muba mampu menyukseskan berbagai event yang dipercayakan oleh para pihak di level nasional maupun internasional," tandasnya.