29 Maret 2024

Pj Gubernur Agus Fatoni Buka Syariah Festival Sriwijaya 2024 BI Perwakilan Sumsel

Liputansumsel.com


Palembang, Liputansumsel.com,-. Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) Agus Fatoni secara resmi membuka Syariah Festifal Sriwijaya 2024 yang diselenggarakan oleh Bank Indonesia Perwakilan Sumsel. Kegiatan ini berlangsung di Palembang Indah Mall (PIM), Palembang, Sumatera Selatan, Kamis (28/3/2024).


Fatoni menyebut ekonomi syariah di Sumsel perlu dikembangkan dengan melibatkan para pelaku Usaha Kecil, Mikro dan Menengah (UMKM) dan Pondok Pesantren. Hal ini diyakini mampu menjadi motor penggerak ekonomi kerakyatan berbasis syariah dalam mendukung terwujudnya ekosistem halal value chain yang berdaya saing tinggi. 


“Pemprov Sumsel mengapresiasi inisiatif, komitmen dan peran nyata Bank Indonesia serta Komite Daerah Ekonomi dan Keuangan Syariah yang secara konsisten dan berkesinambungan terus melakukan upaya pengembangan ekonomi dan keuangan syariah. Salah satunya melalui kegiatan yang Syariah Festival Sriwijaya dalam rangka Road to Festival Ekonomi Syariah Sumatera 2024,” ungkap Fatoni. 


Fatoni menyebut dalam upaya mendukung terwujudnya ekosistem halal yang berdaya saing tinggi diperlukan integrasi dan kolaborasi dari setiap elemen pendukung ekonomi syariah, termasuk koordinasi para pemangku kebijakan, dukungan regulasi dan insentif pemerintah untuk mengembangkan industri halal guna mensuplai kebutuhan halal lifestyle masyarakat.


“Kami berharap kegiatan ini dapat menjadi momentum akselerasi pertumbuhan ekonomi syariah di Provinsi Sumatera Selatan,” harapnya.


Fatoni menegaskan Pemprov Sumsel terus berkoordinasi dan berkolaborasi dengan Bank Indonesia, perbankan syariah, instansi, lembaga terkait, akademisi, praktisi serta penggiat ekonomi dan keuangan syariah untuk terus mendorong pengembangan ekonomi dan keuangan syariah di daerah.


Dalam kesempatan yang sama, Kepala Perwakilan (BI)  Provinsi Sumsel Ricky P. Gozali mengatakan pihaknya secara konsisten dalam menampilkan dan mempromosikan produk maupun kegiatan terkait ekonomi syariah di Provinsi Sumsel. Sebagaimana diketahui Syariah Festival Sriwijaya akan berlangsung pada tanggal 28-30 Maret mendatang dengan mengusung tema ‘Penguatan Ekonomi dan Keuangan Syariah Melalui Pengembangan Ekonomi dan Industri Halal’.


“Rangkaian kegiatan Safari 2024 ini akan diisi oleh berbagai kegiatan yang menarik antara lain meliputi perlombaan, seminar, sertifikasi dan konsultasi produk halal, kemudian juga Expo dan produk layanan keuangan syariah, UMKM hingga fasilitas matching bisnis dengan berbagai kegiatan,” kata Ricky. 


Turut hadir sejumlah pejabat, di antaranya Ketua Pengadilan Tinggi Agama Palembang Zulkarnain, Ketua Kadin Sumsel Affandi Udjie dan Deputi Kepala Perwakilan Bank Indonesia Muhammad Latif.


Dalam kesempatan tersebut, Pj Gubernur menyerahkan sertifikat halal bagi sejumlah pelaku UMKM dalam Kota Palembang. Adapun pembukaan Festival ini ditandai dengan pemukulan bedug.


Hadir pula dalam kesempatan yang sama Ketua Pengadilan Tinggi Agama Palembang H. Zulkarnain, Ketua Kadin Sumsel Affandi Udjie dan Deputi Kepala Perwakilan Bank Indonesia Muhammad Latif.

Pastikan Pelayanan Dalam Kondisi Baik, Wabup PALI Tinjau Puskesmas Kecamatan Tanah Abang

Liputansumsel.com


PALI,liputansumsel.com-  Wakil Bupati PALI, Drs H Soemarjono didampingi Camat Kecamatan Tanah Abang  H Darmawan, meninjau pelayanan kesehatan di puskesmas Kecamatan Tanah Abang Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) Kamis (29/03/2024).


Saat kunjungan Wabub dan Camat disambut kepala puskesmas Tanah Abang dr Almutazirin, M.Kes diwakili Kasubag TO, Tarida Asina, S.Km, Wabub dan Camat didampingi pihak Puskesmas cek semua ruang layanan kesehatan dan ruang logistik obat, Wabub ingin tau langsung kondisi puskesmas dan layanan kesehatan untuk masyarakat.



Kunjungan Wakil Bupati PALI kali ini, merupakan program kerja pemerintah Kabupaten PALI, sebelumnya dia telah mengunjungi puskesmas kecamatan lain, hari ini dia mengunjungi puskesmas kecamatan tanah abang, dan rencananya besok langsung mengunjungi puskesmas Penukal Utara.


Semua ruangan, Wabub mempertanyakan soal pelayanan dan fasilitas, dia juga menanyakan pelayanan terbanyak jenis penyakit apa.


Menurut Wabub, pelayan masyarakat itu adalah tugas mulia, meskipun banyak yang berminat tapi tak semua orang dapat kesempatan mengabdi jadi pelayan masyarakat, apalagi pelayanan kesehatan dan pelayanan pendidikan, kedua nya adalah tugas mulia yang tak ternilai.


“Syukurlah jika semua dalam kondisi baik, saya sarankan berkerja dengan hati, dan layani masyarakat seolah melayani saudara kandung atau orang tua kandung, jika demikian, insyaallah hasil kerja nya baik,” ujar Wakil Bupati PALI.


Camat Tanah Abang , H. Darmawan, SH didampingi Kasih PMD Kecamatan Tanah Abang Min Ibadika Solihin, SH, mengapresiasi atas kunjungan wakil Bupati PALI, dia mengucapkan terimakasih, Wabub peduli dengan pelayanan kesehatan di kecamatan tanah abang.


“Kita hanya bisa mengucapkan terimakasih kepada Bupati PALI dalam hal ini wakil bupati PALI yang telah meluangkan waktu datang ke Kecamatan Tanah Abang, ucap Camat.


Disisi terakhir kunjungan Wabub di puskesmas tanah Abang berjalan lancar, banyak arahan dan bimbingan yang dia sampaikan kepada seluruh tenaga pelayanan kesehatan, tidak hanya di puskesmas Tanah Abang, Wabup PALI dan Camat Tanah Abang juga mengunjungi tenaga kesehatan yang bertugas di Rumah Sakit Pratama Tanah Abang.

Tim Basah Kering Kemenangan Calon Gubernur Sumsel Heri Amalindo, Terus Berbuat Nyata Untuk Masyarakat

Liputansumsel.com

 


LAHAT,liputansumsel - Tim basah kering kemenangan Heri Amalindo calon Gubernur Sumatera Selatan, dibawah kepemimpinan Aprizal Muslim terus melakukan mendekatkan dan perbuatan nyata kepada masyarakat Sumatera Selatan khususnya masyarakat Kabupaten Lahat.


Contohnya pada hari ini Jumat (29/03) mendengar kabar duka telah berpulangnya salah satu rekan media yang bertugas di Bumi Seganti Setungguan atas nama Alfian Effendi (Cunde) yang beralamat Jalan Suprapto Kelurahan Bandar Agung Kecamatan Lahat Kabupaten Lahat Propinsi Sumatera Selatan, Tim basah kering langsung memberikan bantuan kepada keluarga almarhum berupa air Aqua.


Saat dimintai keterangan keluarga almarhum, yang disampaikan Usman Fauzi mengucapkan terimakasih kepada tim basah kering yang dikutai kando Afrizal Muslim atas perhatian dan bantuannya yang diberikan kepada keluarga almarhum Kanda Alfian Effendi.


"Sekali lagi saya mewakili keluarga besar almarhum mengucapkan ribuan terimakasih, semoga tim kemenangan Heri Amalindo selalu diberikan kesehatan dimurahkan rezeki serta diaminkan semua apa yang dicita- citakan  amin- amin ya Allah," ungkapnya.


Terpisah Ketua tim Basah Kering kemenangan Calon Gubernur Sumatera Heri Amalindo, Aprizal Muslim mengucapkan turut berdukacita atas meninggalnya rekan Media Alfian Effendi semoga amal dan ibadah beliau semasa hidupnya serta keluarga yang ditinggalkan dapat diberikan ketabahan dan kesabaran.


"Alhamdulillah tim basah kering mempunyai program sosial, apabila mendapatkan kabar duka dan kabar bahagia dari masyarakat tim kami akan memberikan bantuan berupa air meneral kepada warga yang mendapatkan musibah dan warga yang menggelar hazat lainya asal kami diberi tahu," jelasnya.(Ganda Coy)

Serahkan LKPD Unaudited 2023 ke BPK, Pj. Bupati OKI Harap Raih WTP ke 13

Liputansumsel.com


OKI,LiputanSumSel.Com--- Pj Bupati Ogan Komering Ilir Ir. Asmar Wijaya, M.Si menyerahkan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Kabupaten Ogan Komering Ilir Tahun 2023 Unaudited kepada Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Sumatera Selatan di Palembang, Kamis (28/3/24). Penyerahan ini merupakan bentuk komitmen Pemkab OKI menyajikan laporan keuangan daerah yang profesional dan akuntabel

.

"Penyerahan LKPD Unaudited ini merupakan bentuk nyata dari penyajian laporan keuangan daerah yang profesional dan akuntabel serta bentuk kepatuhan terhadap peraturan perundang-undangan" Ujar Pj Bupati Asmar usai menyerahkan LKPD Unaudited tahun 2023 kepada Kepala BPK Perwakilan Sumsel Andri Yogama

.

Asmar mengungkapkan bahwa LKPD 2023 Unaudited ini sebelum diserahkan ke BPK sudah terlebih dahulu direviu oleh Inspektorat sesuai dengan Permendagri Nomor 4 Tahun 2008 tentang Pedoman Pelaksanaan Reviu atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah

.

"Kami berharap tahun ini Pemkab OKI kembali dapat mempertahankan predikat Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) untuk yang ke-13 kalinya"  Pungkas Asmar

.

Sementara itu Kepala BPK Perwakilan Sumatera Selatan Andri Yogama mengapresiasi Pemerintah Kabupaten Ogan Komering Ilir yang menyerahkan LKPD Unaudited tahun 2023 secara tepat waktu

.

"Berdasarkan ketentuan Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2004 tentang Perbendaharaan Negara Pasal 56 Ayat 3, yang mengamanatkan bahwa Laporan Keuangan Pemerintah Daerah harus disampaikan oleh Gubernur/Bupati/Wali Kota kepada Badan Pemeriksa Keuangan paling lambat tiga bulan setelah tahun anggaran berakhir. Terimakasih kepada Pemerintah Kabupaten Ogan Komering Ilir yang telah menyerahkan LKPD tepat pada waktunya" Ujar Andri

.

Selanjutnya Andri mengatakan Sesuai dengan ketentuan UU No15 Tahun 2004 Pasal 17 Ayat 2, Laporan Hasil Pemeriksaan atas LKPD harus disampaikan oleh BPK kepada DPRD dalam waktu maksimal dua bulan setelah menerima Laporan Keuangan dari pemerintah daerah

.

"Paling lambat di Bulan Mei kita akan menyerahkan kembali Laporan Hasil Pemeriksaan atas LKPD Pemkab OKI tahun 2023" Jelasnya.(Povi)

Selain Pasar Murah, Pemkab OKI Distribusi Ratusan Paket Beras untuk Masyarakat Miskin Ekstrim

Liputansumsel.com


OKI, LiputanSumSel.Com--Pemerintah Kabupaten Ogan Komering Ilir membagikan 100 paket beras melalui program Bismillah (Baznas Isi Subsidi dengan Amal Ibadah). Paket beras ini diperuntukan bagi masyarakat miskin ektrim di kelurahan paku dan kelurahan sukadana.

.

Pembagian paket beras  dirangkai dengan gelaran Operasi Pasar Murah di Kelurahan Paku, Kayuagung, Kamis (28/04/2024). 

.

Sebelumnya Melalui surat edaran nomor 500/II/2024 Pj. Bupati OKI, Asmar Wijaya mengajak jajaran ASN OKI untuk menyalurkan sedekah dan zakat melalui Baznas OKI. 


Setiap Pegawai Negeri Sipil di Lingkungan Pemkab OKI dapat menyalurkan sedekahnya sebanyak 1 Paket atau Lebih secara Sukarela dan dihimpun oleh masing-masing kepala perangkat daerah lalu sedekah didistribusikan kepada masyarakat miskin ekstrim pada gelaran Operasi Pasar Murah seperti pada hari ini.

.

Program Bismillah merupakan upaya Pemkab OKI  untuk Pengendalian Inflasi khususnya pada kelompok masyarakat miskin ekstrim yang rentan terhadap dampak Inflasi dengan Menggandeng Baznas.

.

“Paket Gerakan Pangan Murah yang akan digratiskan untuk masyarakat Miskin Ektrim  senilai Rp.69.000,- ( Enam Puluh Sembilan Ribu Rupiah terdiri dari 5 Kg Beras dan 1 Liter Minyak Per Paket.” Demikian dalam keterangan tertulis yang ditandatangani oleh Pj. Bupati Asmar Wijaya.

.

Pj Sekretaris Daerah, M.Refly MS mengatakan operasi pasar murah dan pembagian paket beras ini dilaksanakan untuk membantu masyarakat menjalani ibadah puasa dan jelang Idul Fitri. 

.

"Trendnya pada Bulan Ramadhan dan Menjelang Hari Raya harga kebutuhan pokok mengalami peningkatan, pembagian beras melalui program Bismillah serta operasi pasar murah kiranya dapat membantu masyarakat mendapatkan pangan terjangkau", Terangnya. 


Refly menyampaikan kegiatan ini akan terus berjalan hingga 05 April mendatang sebagai bagian upaya  pengendalian inflasi dan menjaga keteterjangkauan harga.(Povi)